Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Saran Iker Casillas soal Penggunaan VAR

Kompas.com - 09/11/2019, 21:40 WIB
Benediktus Agya Pradipta,
Ferril Dennys

Tim Redaksi

Sumber Marca

KOMPAS.com - Mantan kiper utama Spanyol dan Real Madrid, Iker Casillas, menyatakan bahwa seharusnya sistem penggunaan Video Assistant Referee (VAR) melibatkan para mantan pemain sepak bola. 

Casillas sendiri sudah memulai karir profesionalnya bersama tim utama Real Madrid sejak musim 1999/2000. 

Menurutnya, pengalaman para mantan pemain sepak bola bisa memberikan perspektif tersendiri dalam membantu tim wasit mengambil keputusan-keputusan krusial melalui VAR. 

"Saya menyarankan agar para mantan pemain sepak bola dilibatkan bersama para analisis VAR", tulis Iker Casillas pada akun twitternya seperti dikutip dari Marca.

"Akan lebih baik apabila mereka (para mantan pemain sepak bola) memberikan pandangannya tentang insiden yang terjadi sepanjang pertandingan", ucap Iker Casillas menambahkan.

Baca juga: PSSI Pastikan Penggunaan VAR di Piala Dunia U-20 dan Liga Indonesia

Akhir-akhir ini VAR kerap kali mendapat kritikan dari banyak pelaku sepak bola. Frank Lampard adalah salah satu yang paling keras mengkritik cara kerja VAR.

Kritikan tersebut Lampard utarakan usai pertandingan Chelsea kontra Watford pada lanjutan pekan ke-11 Liga Inggris, Sabtu (2/11/2019) lalu.

Lampard merasa kurang puas atas keputusan wasit yang merubah keputusan untuk memberikan penalti kepada Watford setelah ada intruksi dari petugas yang memantau VAR.

Keputusan tersebut diambil usai wasit yang memimpin laga itu, Anthony taylor, diminta untuk  melihat kembali video yang merekam insiden benturan antara Jorginho (Chelsea) dan Deulofeu (Watford)  di dalam kotak penalti.

Baca juga: Legenda Italia Sebut VAR Menjijikkan

Di hari yang sama, pelatih Liverpool, Juergen Klopp juga sempat mengomentari kinerja VAR.

Dirinya mengaku kesal usai gol penyerang andalan Liverpool, Roberto Firmino, harus dianulir usai hakim garis mengisyaratkan bahwa sang pemain berada di posisi offside saat mengakhiri umpan matang Sadio Mane.

Sempat melihat VAR, wasit yang memimpin pada laga tersebut memutuskan bahwa Firmino memang berada dalam posisi offside.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Arsenal Vs Everton: Saat Arteta Berharap Bantuan Moyes dan West Ham...

Arsenal Vs Everton: Saat Arteta Berharap Bantuan Moyes dan West Ham...

Liga Inggris
Man City Vs West Ham: Pasukan Guardiola Tiap Detik Harus Sempurna

Man City Vs West Ham: Pasukan Guardiola Tiap Detik Harus Sempurna

Liga Inggris
Persib Vs Bali United: Teco Nyaman, Tak Lagi Main di Lapangan Latihan

Persib Vs Bali United: Teco Nyaman, Tak Lagi Main di Lapangan Latihan

Liga Indonesia
Como 1907 Proyek “1 Miliar Dollar”, Bos Hartono Tak Kejar Gengsi

Como 1907 Proyek “1 Miliar Dollar”, Bos Hartono Tak Kejar Gengsi

Liga Italia
Kevin Sanjaya Pensiun, Kesedihan Besar Oma Gill, Minions Akan Dirindukan

Kevin Sanjaya Pensiun, Kesedihan Besar Oma Gill, Minions Akan Dirindukan

Badminton
Timnas Indonesia Vs Irak: Kick Off Berubah, Permintaan dari Shin Tae-yong

Timnas Indonesia Vs Irak: Kick Off Berubah, Permintaan dari Shin Tae-yong

Timnas Indonesia
Kronologi Hari Terakhir Allegri di Juventus: Pimpin Latihan Pagi, Sore Dipecat

Kronologi Hari Terakhir Allegri di Juventus: Pimpin Latihan Pagi, Sore Dipecat

Liga Italia
Ketum PSSI soal Elkan Baggott: Tak Mau Menghakimi, Yakin Nasionalisme Masih Ada

Ketum PSSI soal Elkan Baggott: Tak Mau Menghakimi, Yakin Nasionalisme Masih Ada

Timnas Indonesia
Como Promosi ke Serie A, Fabregas Tepati Janji Bawa Skuad Liburan

Como Promosi ke Serie A, Fabregas Tepati Janji Bawa Skuad Liburan

Liga Italia
Jadwal Thailand Open 2024, Dua Wakil Indonesia Berburu Tiket Final

Jadwal Thailand Open 2024, Dua Wakil Indonesia Berburu Tiket Final

Badminton
Man City Vs West Ham: Guardiola Minta Man City Bermain Seperti Lawan Tottenham

Man City Vs West Ham: Guardiola Minta Man City Bermain Seperti Lawan Tottenham

Liga Inggris
Juventus Pecat Allegri, Angkat Paolo Montero Si 'Bodyguard' Zidane

Juventus Pecat Allegri, Angkat Paolo Montero Si "Bodyguard" Zidane

Liga Italia
Jadwal Siaran Langsung Persib Vs Bali United di Championship Series Liga 1

Jadwal Siaran Langsung Persib Vs Bali United di Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Al Nassr Vs Al Hilal: Ronaldo Assist, Mane Picu Penalti, Laga Seri

Al Nassr Vs Al Hilal: Ronaldo Assist, Mane Picu Penalti, Laga Seri

Internasional
Juventus Pecat Massimiliano Allegri, Dua Hari Usai Juara Coppa Italia

Juventus Pecat Massimiliano Allegri, Dua Hari Usai Juara Coppa Italia

Liga Italia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com