Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Cedera Mata, Ghozali Siregar Absen di Laga Persib Bandung Vs Arema FC

Kompas.com - 24/09/2019, 18:30 WIB
Kontributor Bola, Septian Nugraha,
Tri Indriawati

Tim Redaksi

BANDUNG, KOMPAS.com - Gelandang Persib Bandung, Ghozali Siregar, dipastikan harus absen saat timnya menjamu Arema FC pada pekan ke-21 Liga 1 2019.

Ghozali mengalami cedera di bagian mata sehingga tidak bisa tampil pada laga Persib Bandung vs Arema FC akan digelar di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, Sabtu (28/9/2019).

Cedera tersebut dialami Ghozali setelah terkena bola hasil sepakan bek Persipura Jayapura, Ricardo Salampessy, saat kedua tim bentrok di Stadion Gelora Delta, Sidoarjo, Senin (23/9/2019).

Dokter tim Persib, Rafy Ghani, mengatakan, Ghozali mengalami pendarahan di bagian dalam bola matanya.

Enggan ambil risiko, Ghozali yang masuk pada menit ke-65 untuk menggantikan Vizcarra tidak bisa melanjutkan pertandingan. Ghozali langsung digantikan oleh Frets Butuan pada menit ke-79. 

"Karena saya cek penglihatannya, terus agak kabur dan berkurang. Saya putuskan untuk Ghozali langsung diganti karena khawatir pendarahannya tambah parah," tutur Rafy.

"Jadi, di bagian bola matanya ada hifema, bagian mata depan ada pendarahan," jelasnya.

Baca juga: Persib Bandung Panggil Tiga Pemain U-20 ke Tim Senior

Dengan kondisi yang dialami Ghozali, pelatih Persib Robert Rene Alberts pun memutuskan mengistirahatkan mantan Pemain PSM Makassar itu.

Robert memberikan waktu kepada Ghozali untuk memulihkan kondisinya selama sepekan.

"Ghozali kami berikan istirahat selama satu pekan. Dia mengalami cedera mata dan harus istirahat dengan tidak melakukan aktivitas apa pun," tutur Robert.

Selain Ghozali, Persib Bandung juga tidak akan diperkuat Esteban Vizcarra saat meladeni Arema.

Vizcarra harus absen lantaran terkena sanksi akumulasi kartu kuning.

Tanpa Ghozali dan Vizcarra, Persib Bandung pun terancam keropos di posisi sayap kiri.

Baca juga: Usai Kalahkan Persipura, Persib Langsung Fokus Lawan Arema FC

"Selebihnya dalam kondisi yang bagus. Ya, hanya Esteban yang terkena akumulasi kartu, jadi keduanya meninggalkan sayap kiri. Jadi, kami harus mencari solusi baru lagi," kata Robert.

Sementara itu, terkait kondisi Omid Nazari, Robert menuturkan, pemain asal Filipina itu kondisinya semakin membaik.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

Timnas Indonesia
Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Timnas Indonesia
Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Timnas Indonesia
4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

Timnas Indonesia
Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Internasional
Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya 'Mantra Sakti'

Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya "Mantra Sakti"

Timnas Indonesia
Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Timnas Indonesia
Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Timnas Indonesia
STY Bikin Sepak Bola Korsel Menangis, Beri yang Terbaik untuk Indonesia

STY Bikin Sepak Bola Korsel Menangis, Beri yang Terbaik untuk Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Liga Indonesia
Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

Timnas Indonesia
Shin Tae-yong Bicara Kans Indonesia ke Final Piala Asia U23 2024

Shin Tae-yong Bicara Kans Indonesia ke Final Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Korsel, Kata Pratama Arhan Usai Jadi Penentu Kemenangan

Indonesia Vs Korsel, Kata Pratama Arhan Usai Jadi Penentu Kemenangan

Timnas Indonesia
Rafael Struick: Hari Ini Kalahkan Korsel, Ayo ke Paris Tuliskan Sejarah!

Rafael Struick: Hari Ini Kalahkan Korsel, Ayo ke Paris Tuliskan Sejarah!

Timnas Indonesia
Dua Tim Juara Calon Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23 2024

Dua Tim Juara Calon Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com