Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

PB Mutiara Cardinal Prihatin dengan Polemik Audisi PB Djarum

Kompas.com - 09/09/2019, 19:03 WIB
Nugyasa Laksamana,
Jalu Wisnu Wirajati

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Sejumlah klub bulu tangkis menyuarakan keprihatinannya terhadap polemik Audisi Umum Djarum Beasiswa Bulu Tangkis.

Salah satunya yakni PB Mutiara Cardinal, klub bulu tangkis asal Bandung, Jawa Barat yang turut berkontribusi menyumbangkan pemain ke pemusatan latihan nasional PP PBSI.

Kepala Bidang Pembinaan dan Prestasi PB Mutiara Cardinal, Umar Djaidi, mengaku prihatin jika audisi Djarum benar-benar dihentikan pada 2020.

Baca juga: Rudy Hartono: Perlu Ada Kompromi soal Audisi Bulu Tangkis Djarum

Umar sadar bahwa PB Djarum memang masih berafiliasi dengan perusahaan rokok Djarum, sehingga Komite Perlindungan Anak Indonesia (KPAI) menyebut audisi Djarum sebagai ajang eksploitasi anak.

Namun, Umar menyayangkan jika audisi Djarum sampai berhenti. Ia pun berharap bisa diambil jalan tengah untuk mengatasi persoalan ini.

"Kami prihatin sebagai sesama klub yang membina para pemain muda untuk dikontribusikan ke pelatnas, kami prihatin. Kami merasa prihatin dengan teman-teman di Djarum itu," kata Umar.

"Sebenarnya, kita tinggal hitung-hitungan saja mana maslahat yang lebih besar. Apalagi olahraga bulu tangkis itu satu-satunya cabang olahraga yang langganan medali emas Olimpiade. Tetapi dengan kondisi seperti ini, terus terang kami prihatin."

Umar menegaskan bahwa audisi merupakan input penting untuk mencapai prestasi yang diharapkan.

Jika sistem pencarian bakat melalui audisi berhenti, maka pembinaan bulu tangkis nasional pun bisa tersendat.

"Prestasi itu output. Semua tergantung input plus proses. Sehebat apapun proses, kalau inputnya tidak bagus, hasilnya pun tidak akan bagus," kata Umar.

"Input di sini itu maksudnya perekrutan, kemudian plus proses, pasti akan jadi prestasi kan. Nah, dengan Djarum menghentikan audisi, kalau betul itu terjadi, kami prihatin. Terasanya nanti, bukan sekarang," tutur dia.

Lebih lanjut, Umar menyebut bahwa kontribusi Djarum di dunia bulu tangkis Indonesia layak dihargai.

Menurut Umar, Djarum dengan bulu tangkis Indonesia memang sulit dipisahkan. Apalagi, PB Djarum sudah berdiri sejak 50 tahun silam.

Tim putri Mutiara Cardinal Bandung menjadi juara Djarum Superliga Junior 2019.BADMINTON INDONESIA Tim putri Mutiara Cardinal Bandung menjadi juara Djarum Superliga Junior 2019.

"Jujurlah, bulu tangkis Indonesia sudah dapat kontribusi luar biasa dari Djarum. Saya bisa merasakan betul hal itu," kata Umar.

"Jadi saya ikut prihatin dengan polemik ini. Makanya, sebaiknya dicarikan jalan keluar agar audisi tetap berjalan. Kasihan anak-anak yang ingin merapat ke klub besar seperti PB Djarum."

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

Timnas Indonesia
Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Timnas Indonesia
Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Timnas Indonesia
4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

Timnas Indonesia
Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Internasional
Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya 'Mantra Sakti'

Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya "Mantra Sakti"

Timnas Indonesia
Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Timnas Indonesia
Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Timnas Indonesia
STY Bikin Sepak Bola Korsel Menangis, Beri yang Terbaik untuk Indonesia

STY Bikin Sepak Bola Korsel Menangis, Beri yang Terbaik untuk Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Liga Indonesia
Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

Timnas Indonesia
Shin Tae-yong Bicara Kans Indonesia ke Final Piala Asia U23 2024

Shin Tae-yong Bicara Kans Indonesia ke Final Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Korsel, Kata Pratama Arhan Usai Jadi Penentu Kemenangan

Indonesia Vs Korsel, Kata Pratama Arhan Usai Jadi Penentu Kemenangan

Timnas Indonesia
Rafael Struick: Hari Ini Kalahkan Korsel, Ayo ke Paris Tuliskan Sejarah!

Rafael Struick: Hari Ini Kalahkan Korsel, Ayo ke Paris Tuliskan Sejarah!

Timnas Indonesia
Dua Tim Juara Calon Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23 2024

Dua Tim Juara Calon Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com