Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pincangnya Arema FC Bisa Jadi Keuntungan Kalteng Putra

Kompas.com - 07/08/2019, 07:13 WIB
Suci Rahayu,
Eris Eka Jaya

Tim Redaksi


PALANGKARAYA, KOMPAS.com - Milomir Seslija dipaksa memutar otak setelah kehilangan lima pemain intinya saat melawat ke kandang Kalteng Putra, Stadion Tuah Pahoe, Rabu (7/8/2019).

Hal ini membuat Arema FC diprediksi bakal tampil pincang. Sebaliknya, Gomes de Oliviera mengatakan, kondisi itu justru bisa jadi keuntungan bagi mereka.

Milomir Seslija mengonfirmasi Hamka Hamzah, Sylvano Comvalius, Dedik Setiawan, Jayus Hariono, dan Johan Alfarizi tidak akan dibawa saat pertandingan pekan ke-12 tersebut.

Kelimanya kompak absen karena mengalami cedera.

Baca juga: Liga 1 2019, Arema FC Tanpa Lima Pemain Inti Saat Lawan Kalteng Putra

Di sisi lain, Gomes de Olviera mengakui absennya lima pilar Arema FC tersebut membuka peluang untuk mendulang kemenangan keempat mereka.

Namun, pelatih asal Brasil tersebut tidak mau lengah. Pasalnya, dia tahu betul Singo Edan masih tetap berbahaya dengan komposisi pemain yang tersisa.

"Ini menjadi keuntungan untuk kami, tetapi mereka adalah tim yang bagus. Mereka memiliki banyak pemain berkualitas. Kami harus full konsentrasi dan juga berkerja keras untuk pertandingan besok," ucapnya.

Kekalahan menyakitkan di Piala Presiden lalu menjadi pengingat Gomes. Ia mengaku Arema FC memiliki pemain-pemain yang berbahaya dan wajib diwaspadai.

Baca juga: Hadapi Kalteng Putra, Arema FC Rombak Komposisi Pemain

 

Ia memastikan anak asuhnya bakal tampil habis-habisan melawan Dendi Santoso dan kawan-kawan.

"Semua pemain kami waspadai. Kami memiliki pengalaman yang tidak baik pada saat Piala Presiden. Kami berharap hal tersebut tidak terjadi lagi," ujarnya.

"Kami akan main maksimal dan pemain akan tampil habis-habisan lagi untuk dapat tiga poin," katanya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

Timnas Indonesia
Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Timnas Indonesia
Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Timnas Indonesia
4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

Timnas Indonesia
Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Internasional
Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya 'Mantra Sakti'

Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya "Mantra Sakti"

Timnas Indonesia
Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Timnas Indonesia
Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Timnas Indonesia
STY Bikin Sepak Bola Korsel Menangis, Beri yang Terbaik untuk Indonesia

STY Bikin Sepak Bola Korsel Menangis, Beri yang Terbaik untuk Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Liga Indonesia
Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

Timnas Indonesia
Shin Tae-yong Bicara Kans Indonesia ke Final Piala Asia U23 2024

Shin Tae-yong Bicara Kans Indonesia ke Final Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Korsel, Kata Pratama Arhan Usai Jadi Penentu Kemenangan

Indonesia Vs Korsel, Kata Pratama Arhan Usai Jadi Penentu Kemenangan

Timnas Indonesia
Rafael Struick: Hari Ini Kalahkan Korsel, Ayo ke Paris Tuliskan Sejarah!

Rafael Struick: Hari Ini Kalahkan Korsel, Ayo ke Paris Tuliskan Sejarah!

Timnas Indonesia
Dua Tim Juara Calon Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23 2024

Dua Tim Juara Calon Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com