Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Arema Vs Persib, Tanpa Ezechiel dan Bojan, Robert Alberts Tak Khawatir

Kompas.com - 29/07/2019, 19:20 WIB
Kontributor Bola, Septian Nugraha,
Tri Indriawati

Tim Redaksi

MALANG, KOMPAS.com - Pelatih Persib Bandung, Robert Rene Alberts, tak khawatir meski timnya dalam kondisi pincang menghadapi Arema FC pada laga tunda pekan keempat Liga 1 2019.

Laga Arema vs Persib itu akan digelar di Stadion Kanjuruhan, Malang, Selasa (30/7/2019).

Namun, Persib dipastikan tampil tanpa Bojan Malisic dan Ezechiel N'Douassel karena akumulasi kartu kuning pada laga itu.

Selain itu, Persib juga terancam tanpa kiper andalan utamanya, I Made Wirawan.

I Made Wirawan mengalami cedera lutut saat Persib kalah 0-2 dari Bali United. Hingga kini, kondisi sang kiper masih belum dapat dipastikan.

"Saya pikir tidak ada yang berbeda, sama saja, karena kami sudah pernah mengalami hal ini sebelumnya di liga," kata pelatih asal Belanda itu, di Malang, Senin (29/7/2019).

Persib memang sudah terbiasa bermain tanpa pemain andalannya. Terutama, Bojan dan Ezechiel memang sejauh ini paling sering absen karena akumulasi kartu.

Baca juga: Arema Vs Persib, Made Masih Cedera, Persib Harapkan Aqil Savik

Meski begitu, Persib tetap bisa meraih hasil positif. Salah satunya saat Maung Bandung mengalahkan Kalteng Putra FC dengan skor 2-0 pada pekan ke-10 lalu.

Dalam pertandingan yang berlangsung di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, Selasa (16/7/2019), Persib tak diperkuat oleh Ezechiel dan Rene Mihelic.

Hal serupa juga terjadi saat Persib mengalahkan PSIS Semarang dengan skor 1-0 pada pekan ke-10.

Dalam laga tersebut, Persib tak diperkuat oleh Achmad Jufriyanto dan Bojan Malisic.

Baca juga: Arema FC Vs Persib Bandung, Sonder Eze, Ketajaman Persib Turun 75 Persen

"Eze sudah dua kali terkena sanksi akumulasi seperti ini dan ketika dia absen, kami tidak terjatuh dengan situasi sulit ini," ucapnya.

Robert bukan bermaksud mengecilkan kontribusi Eze atau Bojan. Ia mengakui kehilangan dua pemain itu membuat Persib berada dalam situasi sulit.

Namun, Robert mengungkapkan bahwa sepak bola bukan olahraga individu. Ada 11 pemain yang bisa diandalkan untuk meraih kemenangan.

Sebab, dalam sepak bola, kolektivitas lebih diutamakan dari permainan individual.

"Karena kami punya hasil yang bagus meskipun tanpa dia, maka kami bisa saja mengulangi kondisi seperti itu," tutur dia.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Timnas Indonesia
4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

Timnas Indonesia
Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Internasional
Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya 'Mantra Sakti'

Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya "Mantra Sakti"

Timnas Indonesia
Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Timnas Indonesia
Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Timnas Indonesia
STY Bikin Sepak Bola Korsel Menangis, Beri yang Terbaik untuk Indonesia

STY Bikin Sepak Bola Korsel Menangis, Beri yang Terbaik untuk Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Liga Indonesia
Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

Timnas Indonesia
Shin Tae-yong Bicara Kans Indonesia ke Final Piala Asia U23 2024

Shin Tae-yong Bicara Kans Indonesia ke Final Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Korsel, Kata Pratama Arhan Usai Jadi Penentu Kemenangan

Indonesia Vs Korsel, Kata Pratama Arhan Usai Jadi Penentu Kemenangan

Timnas Indonesia
Rafael Struick: Hari Ini Kalahkan Korsel, Ayo ke Paris Tuliskan Sejarah!

Rafael Struick: Hari Ini Kalahkan Korsel, Ayo ke Paris Tuliskan Sejarah!

Timnas Indonesia
Dua Tim Juara Calon Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23 2024

Dua Tim Juara Calon Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Reaksi Media Korsel: 'Magis Shin Tae-yong' dan 'Tragedi di Doha'

Reaksi Media Korsel: "Magis Shin Tae-yong" dan "Tragedi di Doha"

Timnas Indonesia
Timnas U23 Indonesia Menangi Adu Penalti, Ernando Ari Pun 'Menari'...

Timnas U23 Indonesia Menangi Adu Penalti, Ernando Ari Pun "Menari"...

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com