Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Arema Vs Persib, Made Masih Cedera, Persib Harapkan Aqil Savik

Kompas.com - 29/07/2019, 18:25 WIB
Kontributor Bola, Septian Nugraha,
Tri Indriawati

Tim Redaksi

BANDUNG, KOMPAS.com - Persib Bandung terancam tak diperkuat kiper andalannya, I Made Wirawan, pada laga kontra Arema FC pada pekan keempat Liga 1 2019, Selasa (30/7/2019).

Kiper 38 tahun itu menderita cedera lutut setelah membela Persib melawan Bali United pada pekan ke-11 lalu.

Saat itu, Made salah tumpuan saat terjatuh sehingga membuat lututnya mengalami masalah. Akibatnya, Made tidak bisa melanjutkan pertandingan.

Posisi Made kemudian digantikan oleh Muhammad Aqil Savik pada babak kedua pertandingan yang berlangsung di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, Jumat (26/7/2019) itu.

Dalam lawatannya ke Malang, Made memang masuk dalam daftar pemain yang diboyong. 

Namun, kondisi kebugaran Made masih dipertanyakan setelah dikabarkan mengalami cedera lutut.

Pelatih kiper Persib, Gatot Prasetyo, mengatakan bahwa tim pelatih akan terus memantau perkembangan Made.

Baca juga: Arema Vs Persib, Kans I Made Wirawan Tampil meski Cedera

 

Bila kondisi Made tidak memungkinkan untuk bermain, maka Aqil dipastikan menjadi kiper utama Persib saat melawan Arema FC.

Sebab, tidak ada lagi nama yang tersisa di barisan penjaga gawang Persib lantaran Muhammad Natshir Fadhil Mahbuby pun saat ini sedang mengalami cedera patah tulang kering.

"Ini saatnya Aqil menunjukkan kualitasnya. Sebab, secara teknis dia sudah tidak ada masalah. Hanya, mungkin soal jam terbang untuk dia," kata Gatot.

Secara teknis, Aqil sudah cukup mumpuni untuk mentas bersama Persib. Namun secara mental, tampaknya masih diragukan.

Baca juga: Arema FC Vs Persib Bandung, Sonder Eze, Ketajaman Persib Turun 75 Persen

Sebab, Aqil tidak banyak mendapatkan kesempatan tampil.

Mantan kiper Timnas Indonesia U-19 itu tercatat baru satu kali main bersama Persib di ajang resmi.

Satu-satunya pertandingan yang dilakoni adalah laga Persib vs Bali United. Di mana Aqil tampil sebagai pemain pengganti.

"Kalau mental itukan dari pengalaman dia sendiri. Bagaimana menghadapi stres, menghadapi target tim, dan segala macam. Ya kami pasti bantu," tutur Gatot.

Kendati demikian, Gatot percaya Aqil bisa menunjukkan kemampuan terbaiknya bila dipercaya tampil.

Gatot juga menuturkan, dukungan dari para pemain senior di tim Persib akan sangat membantu mengangkat mental Aqil.

"Apalagi, ada senior-senior lain yang juga pasti membantu dia. Jadi, kami harus saling membantu dan ini harus terus berjalan, nanti kami cari solusi agar Aqil percaya diri," ucap Gatot. 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

KFA Minta Maaf Usai Korsel Kalah dari Indonesia dan Gagal ke Olimpiade

KFA Minta Maaf Usai Korsel Kalah dari Indonesia dan Gagal ke Olimpiade

Internasional
Timnas Indonesia 'Dikepung' Juara Piala Asia U23, STY Minta Garuda Percaya

Timnas Indonesia "Dikepung" Juara Piala Asia U23, STY Minta Garuda Percaya

Timnas Indonesia
Timnas U23 Indonesia Jadi Kabar Gembira, Energi untuk Semua Atlet

Timnas U23 Indonesia Jadi Kabar Gembira, Energi untuk Semua Atlet

Timnas Indonesia
Leicester Promosi ke Premier League, Kans Tutup Musim dengan 100 Poin

Leicester Promosi ke Premier League, Kans Tutup Musim dengan 100 Poin

Liga Inggris
Trofi Liga Champions ke Indonesia, Morientes dan Vidic Turut Serta

Trofi Liga Champions ke Indonesia, Morientes dan Vidic Turut Serta

Sports
Timnas U23 Indonesia dan Olimpiade 2024, Mimpi dari Selembar Karton Putih

Timnas U23 Indonesia dan Olimpiade 2024, Mimpi dari Selembar Karton Putih

Timnas Indonesia
Jadwal Thomas dan Uber Cup 2024: Tim Putra Indonesia Vs Inggris, Putri Lawan Hong Kong

Jadwal Thomas dan Uber Cup 2024: Tim Putra Indonesia Vs Inggris, Putri Lawan Hong Kong

Badminton
Timnas Indonesia Sudah Layak Bersaing di Level Asia

Timnas Indonesia Sudah Layak Bersaing di Level Asia

Timnas Indonesia
Daftar 4 Tim Lolos Semifinal Piala Asia U23 2024, Uzbekistan Lawan Indonesia

Daftar 4 Tim Lolos Semifinal Piala Asia U23 2024, Uzbekistan Lawan Indonesia

Internasional
Jadwal Indonesia Vs Uzbekistan pada Semifinal Piala Asia U23 2024

Jadwal Indonesia Vs Uzbekistan pada Semifinal Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Turnamen Basket Mandiri 3x3 Indonesia, Antusiasme Peserta di Medan

Turnamen Basket Mandiri 3x3 Indonesia, Antusiasme Peserta di Medan

Sports
Hasil Real Sociedad Vs Madrid 0-1, Sinar Arda Gueler Bawa Los Blancos Menang

Hasil Real Sociedad Vs Madrid 0-1, Sinar Arda Gueler Bawa Los Blancos Menang

Liga Spanyol
Hasil 8 Besar Piala Asia U23: Singkirkan Arab Saudi, Uzbekistan Jumpa Indonesia di Semifinal

Hasil 8 Besar Piala Asia U23: Singkirkan Arab Saudi, Uzbekistan Jumpa Indonesia di Semifinal

Internasional
Modal Persib Menyongsong Championship Series Liga 1

Modal Persib Menyongsong Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Borneo FC Dapat Pelajaran dari Persib Jelang Championship Series

Borneo FC Dapat Pelajaran dari Persib Jelang Championship Series

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com