Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Berita Transfer, PSG Bidik "The Next Kaka" Usai Ditinggal Rabiot

Kompas.com - 01/07/2019, 19:00 WIB
Nirmala Maulana Achmad,
Aloysius Gonsaga AE

Tim Redaksi

Sumber BolaSport

KOMPAS.com - Paris Saint-Germain bergerak cepat usai ditinggal gelandang mereka, Adrien Rabiot.

Rabiot segera berbaju Juventus. Pada Minggu (30/6/2019) sore waktu setempat, gelandang berusia 24 tahun itu sudah tiba di Turin guna menjalani tes medis.

Pemain berpaspor Perancis tersebut akan dikontrak Si Nyonya Tua selama empat tahun dengan gaji 7 juta euro (Rp 112 miliar) per musim. Ia dilepas PSG dengan status bebas transfer.

Merespon itu, PSG dikabarkan langsung mencari pengganti Rabiot.

Baca juga: Dikaitkan dengan AC Milan, Torreira Mengaku Bahagia di Arsenal

Gelandang AC Milan, Lucas Paqueta, adalah nama yang digadang-gadang menjadi kandidat pengganti Rabiot.

Dilansir BolaSport, hubungan dekat antara Paqueta dengan Direktur Olahraga PSG, Leonardo, disinyalir bisa melancarkan proses transfer ini.

Leonardo, yang dulu menjabat Direktur Olahraga AC Milan, sudah lama mencium bakat pemain yang berjulukan "The Nex Kaka" tersebut saat bermain di Flamengo.

Leonardo coba memanfaatkan situasi Milan yang baru saja mendapatkan hukuman dari UEFA akibat melanggar aturan Financial Fair Play (FFP).

Baca juga: Efek Domino Kedatangan Rabiot ke Juventus, Posisi Khedira Terancam

Namun hal tersebut tidak akan membuat Milan dengan mudah melepaskan sang gelandang.

Pasalnya, Paqueta diprediksi bakal menjadi bagian penting sebagai trequartista dalam strategi pelatih baru Milan, Marco Giampaolo, dalam formasi 4-3-1-2.

Trequatista adalah pemain yang menempati posisi di belakang dua striker dalam formasi 4-3-1-2.

Sebelumnya, peran ini didapatkan Paulo Dybala di Juventus, Francesco Totti di AS Roma, atau Roberto Baggio di Timnas Italia.

Paqueta bergabung dengan AC Milan pada Januari 2019 setelah dibeli dari Flamengo dengan mahar 35 juta euro (Rp 566 miliar).

Pemain asal Brasil itu langsung nyetel dengan AC Milan. Setengah musim berbaju Rossoneri, ia mencatatkan 13 penampilan di Serie A 2018-2019, serta mengoleksi satu gol dan dua assist. (Bonifasius Anggit Putra Pratama)

Baca juga: AC Milan dan Fiorentina Perebutkan De Rossi

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Ernando Sukses Eksekusi Penalti di Piala Asia U23, Trik dari Pelatih

Ernando Sukses Eksekusi Penalti di Piala Asia U23, Trik dari Pelatih

Timnas Indonesia
Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Enggan Terbebani Status sebagai Ujung Tombak

Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Enggan Terbebani Status sebagai Ujung Tombak

Badminton
Pelatih Persik Dukung Timnas U23 Indonesia, Senang Lihat Jeam Kelly Sroyer

Pelatih Persik Dukung Timnas U23 Indonesia, Senang Lihat Jeam Kelly Sroyer

Liga Indonesia
Pensiun Usai Thomas Cup 2024, Momota Bakal Rindu Ginting-Axelsen

Pensiun Usai Thomas Cup 2024, Momota Bakal Rindu Ginting-Axelsen

Badminton
4 Fakta Persebaya Vs Persik, Bajul Ijo Tak Mau Lagi Disakiti Mantan

4 Fakta Persebaya Vs Persik, Bajul Ijo Tak Mau Lagi Disakiti Mantan

Liga Indonesia
Pengamat Malaysia Sebut Timnas U23 Indonesia Main Tanpa Rasa Takut

Pengamat Malaysia Sebut Timnas U23 Indonesia Main Tanpa Rasa Takut

Timnas Indonesia
Hasil New England Vs Inter Miami 1-4: Dikejutkan Gol 37 Detik, Messi Mengamuk

Hasil New England Vs Inter Miami 1-4: Dikejutkan Gol 37 Detik, Messi Mengamuk

Liga Lain
Aji Santoso Sebut Prestasi Timnas U23 Indonesia Bukan karena Keberuntungan

Aji Santoso Sebut Prestasi Timnas U23 Indonesia Bukan karena Keberuntungan

Timnas Indonesia
Berjaya di Eropa, Sayu Bella Raih Kemenangan Balap Sepeda untuk Kedua Kalinya

Berjaya di Eropa, Sayu Bella Raih Kemenangan Balap Sepeda untuk Kedua Kalinya

Sports
Mo Salah Ribut dengan Klopp: Akan Ada Api jika Saya Berbicara

Mo Salah Ribut dengan Klopp: Akan Ada Api jika Saya Berbicara

Liga Inggris
Ernando dan Karakter Adu Penalti

Ernando dan Karakter Adu Penalti

Timnas Indonesia
Jadwal MotoGP Spanyol 2024: Balapan Malam Ini, Marc Marquez Start Terdepan

Jadwal MotoGP Spanyol 2024: Balapan Malam Ini, Marc Marquez Start Terdepan

Motogp
Piala Thomas 2024: Jonatan Dikejutkan Lawan, Menang berkat Ubah Pendekatan

Piala Thomas 2024: Jonatan Dikejutkan Lawan, Menang berkat Ubah Pendekatan

Badminton
Jadwal Lengkap Semifinal Piala Asia U23 2024, Indonesia Vs Uzbekistan

Jadwal Lengkap Semifinal Piala Asia U23 2024, Indonesia Vs Uzbekistan

Timnas Indonesia
Semifinal Piala Asia U23 2024, Prediksi Klok Tak Ada yang Mustahil untuk Indonesia

Semifinal Piala Asia U23 2024, Prediksi Klok Tak Ada yang Mustahil untuk Indonesia

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com