Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Narasi Kesombongan Ibrahimovic yang Terbaru

Kompas.com - 01/07/2019, 13:35 WIB
Nirmala Maulana Achmad,
Eris Eka Jaya

Tim Redaksi

Sumber BolaSport

KOMPAS.com - Bukan Zlatan Ibrahimovic namanya kalau tidak sombong.

Akhir-akhir ini, dia membandingkan prestasinya dengan semua klub Major League Soccer, Liga Utama Amerika Serikat.

Dalam jumpa pers seusai latihan untuk laga California Clasico, antara timnya, LA Galaxy, melawan San Joes Earthquakes, di MLS, Ibra kembali memproduksi narasi sombongnya.

"Saya selalu memasang target tinggi di Manchester United, Juventus, Barcelona, Milan. Dari sanalah saya berasal," kata Ibra kepada wartawan.

"Saya datang ke Amerika Serikat (AS) karena saya menginginkan banyak (kesuksesan) dan bukannya untuk bersantai-santai saja," ucapnya.

Baca juga: Zlatan Ibrahimovic Kembali Ciptakan Gol Fenomenal

"Begitulah saya, sejauh ini saya memenangi 33 trofi, itu mungkin lebih banyak daripada saat semua klub MLS digabungkan," ujarnya dengan nada yakin.

"Saya tahu apa yang saya lakukan," tutup Ibra sambil tersenyum.

Meski begitu, ia sudah lupa perihal jumlah raihan trofinya selama ini. Karena dihimpun Transfermarkt, Ibra mengoleksi lebih dari 33 trofi, lebih tepatnya 35 trofi.

Saat masih membela klub pertamanya, Ajax Amsterdam, pemain Swedia itu memenangi 2 gelar Liga Belanda, 1 gelar Piala Belanda, dan 1 trofi Piala Super Belanda.

Kemudian, saat berkarier di Italia, dia memenangi 4 gelar juara Liga Italia dan 5 Piala Super Italia bersama Juventus, Inter Milan, dan AC Milan.

Baca juga: Allegri Bandingkan Cristiano Ronaldo dengan Ibrahimovic

Di sela-sela memperkuat klub-klub Italia itu, Ibra pindah ke Barcelona dan meraih 1 gelar Liga Spanyol, 2 Piala Super Spanyol, 1 Piala Super Eropa, dan 1 Piala Dunia Antar klub.

Hijrah ke Paris Saint-Germain, jumlah koleksi Ibra bertambah usai membawa PSG merengkuh 14 trofi, yakni 4 gelar Liga Perancis, 2 Piala Perancis, 3 Piala Liga Perancis, dan 4 Piala Super Perancis.

Karier Ibra di Eropa berakhir saat ia membela Manchester United. Bersama The Red Devils, pemain yang akrab disapa "Ibrakadabra" itu merebut 1 gelar Community Shield, 1 Piala Liga Inggris, dan 1 Liga Europa.

Kendati demikian, ucapan Ibra tentang jumlah trofinya lebih banyak dengan semua klub MLS itu keliru.

Dilansir BolaSport, setidaknya ada 46 trofi yang diperebutkan di AS sejak era MLS dimulai pada 1996. (Ardhianto Wahyu Indraputra)

Baca juga: Lagi, Ibrahimovic Anggap Pencapaian Ronaldo Tak Istimewa

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Irak Kehilangan 1 Pemain, Keuntungan bagi Timnas Indonesia

Irak Kehilangan 1 Pemain, Keuntungan bagi Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Siaran Langsung dan Live Streaming Piala Uber 2024 Pukul 08.30

Siaran Langsung dan Live Streaming Piala Uber 2024 Pukul 08.30

Badminton
Vinicius Jr Menggila Kontra Bayern, Menanti Malam Magis di Bernabeu

Vinicius Jr Menggila Kontra Bayern, Menanti Malam Magis di Bernabeu

Liga Champions
Kata Maarten Paes Usai Jadi WNI: Momen Besar, Ambisi Bawa Indonesia ke Piala Dunia

Kata Maarten Paes Usai Jadi WNI: Momen Besar, Ambisi Bawa Indonesia ke Piala Dunia

Timnas Indonesia
Deretan Fakta Irak, Lawan Timnas Indonesia Berikut di Piala Asia U23

Deretan Fakta Irak, Lawan Timnas Indonesia Berikut di Piala Asia U23

Timnas Indonesia
5 Hal Menarik dari Laga Liga Champions FC Bayern Vs Real Madrid

5 Hal Menarik dari Laga Liga Champions FC Bayern Vs Real Madrid

Liga Champions
4 Fakta Tambahan Timnas U23 Indonesia Vs Uzbekistan

4 Fakta Tambahan Timnas U23 Indonesia Vs Uzbekistan

Liga Indonesia
Perbasi Jakarta Segera Gelar Kompetisi Liga Basket Putri

Perbasi Jakarta Segera Gelar Kompetisi Liga Basket Putri

Olahraga
Hasil Bayern Vs Madrid: Drama 4 Gol dan 2 Penalti, Dua Raksasa Imbang

Hasil Bayern Vs Madrid: Drama 4 Gol dan 2 Penalti, Dua Raksasa Imbang

Liga Champions
Kesulitan Pelatih Persib soal Championship Series Liga 1 Ditunda

Kesulitan Pelatih Persib soal Championship Series Liga 1 Ditunda

Liga Indonesia
Link Live Streaming Bayern Vs Madrid, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming Bayern Vs Madrid, Kickoff 02.00 WIB

Liga Champions
Jadwal Final dan Perebutan Peringkat Ketiga Piala Asia U23 2024

Jadwal Final dan Perebutan Peringkat Ketiga Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Kalah dari Uzbekistan, VAR Tak Bisa Disalahkan

Indonesia Kalah dari Uzbekistan, VAR Tak Bisa Disalahkan

Timnas Indonesia
Perjuangan PSS Lolos Degradasi Bekuk Persib, Sang Penentu Emosional

Perjuangan PSS Lolos Degradasi Bekuk Persib, Sang Penentu Emosional

Liga Indonesia
Erick Thohir Sebut Calvin Verdonk-Jens Raven dalam Proses Naturalisasi

Erick Thohir Sebut Calvin Verdonk-Jens Raven dalam Proses Naturalisasi

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com