Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Penasihat Bantah Platini Terlibat dalam Kasus Korupsi

Kompas.com - 19/06/2019, 07:17 WIB
Faishal Raihan,
Tri Indriawati

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Penasihat Michel Platini, William Bourdon, membantah bahwa sang mantan Presiden UEFA itu terlibat dalam kasus suap.

Seperti yang telah diketahui, Michel Platini ditangkap oleh otoritas Kepolisian Perancis di Nanterre pada Selasa (18/6/2019) waktu setempat.

Legenda hidup Juventus itu tersandung masalah suap dalam proses pemilihan tuan rumah Piala Dunia 2022 yang dimenangi oleh Qatar.

Baca juga: Michel Platini Ditahan, Kasusnya Seret Nama Mantan Presiden Perancis

Saat ini, Platini tengah diinterogasi terkait kasusnya tersebut. Ia ditahan di Nanterre, Paris, di Kantor Anti-Korupsi Kepolisian Yudisial.

Platini dicurigai bermain mata dalam penentuan Qatar sebagai tuan rumah Piala Dunia 2022 yang telah diputuskan sejak 2010 silam.

Akibatnya, Platini dijatuhi sanksi oleh Komite Etik FIFA larangan bekercimpung di dunia sepak bola selama enam tahun.

Hukuman tersebut direduksi menjadi empat tahun setelah banding Platini diterima oleh Komite Etik FIFA.

Namun demikian, menurut laporan dai Football Italia, William Bourdon selaku penisehat Platini menjelaskan bahwa penangkapan tersebut lebih kepada pemeriksaan Platini sebagai saksi, bukan sebagai tersangka.

Baca juga: Michel Platini Ditangkap, Diduga Terkait Suap Piala Dunia 2022

"Ini sama sekali bukan penangkapan, tetapi pemeriksaan sebagai saksi dalam konteks yang diinginkan oleh para penyelidik, suatu kerangka kerja yang mencegah semua orang mendengar, kemudian berhadapan, tidak dapat berunding di luar prosedur," ujarnya.

Ia menyakini bahwa Platini adalah orang terhormat dan tidak mungkin "mengotori" dirinya dengan kasus yang mampu membuat namanya tercoreng.

“Dia tidak memiliki alasan untuk mencela dirinya sendiri dan mengklaim dirinya benar-benar asing dengan fakta-fakta yang melampaui dirinya," kata Wlliam Bourdon mengakhiri.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Penyesalan Jose Mourinho Menolak Timnas Portugal

Penyesalan Jose Mourinho Menolak Timnas Portugal

Liga Italia
Kata STY soal Rizky Ridho dan Justin Hubner Serta Misteri Elkan Baggott

Kata STY soal Rizky Ridho dan Justin Hubner Serta Misteri Elkan Baggott

Timnas Indonesia
Saat Eks Liverpool Dukung Guinea Menang Lawan Timnas Indonesia...

Saat Eks Liverpool Dukung Guinea Menang Lawan Timnas Indonesia...

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea, Shin Tae-yong Sebut Lini Belakang Garuda Muda Nyaris Runtuh

Indonesia Vs Guinea, Shin Tae-yong Sebut Lini Belakang Garuda Muda Nyaris Runtuh

Timnas Indonesia
Shin Tae-yong Ungkap Kondisi Timnas U23 yang Tidak Baik-baik Saja

Shin Tae-yong Ungkap Kondisi Timnas U23 yang Tidak Baik-baik Saja

Timnas Indonesia
Shin Tae-yong Berharap Masyarakat Indonesia Dukung Kembali Marselino

Shin Tae-yong Berharap Masyarakat Indonesia Dukung Kembali Marselino

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Liga Champions Madrid Vs Bayern, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming Liga Champions Madrid Vs Bayern, Kickoff 02.00 WIB

Liga Champions
Tekad Sabar/Reza untuk Tembus Level Elite di Tur ASEAN

Tekad Sabar/Reza untuk Tembus Level Elite di Tur ASEAN

Badminton
Indonesia Vs Guinea, Bek Lawan Ungkap Motivasi Besar Hadapi Garuda Muda

Indonesia Vs Guinea, Bek Lawan Ungkap Motivasi Besar Hadapi Garuda Muda

Timnas Indonesia
Penerima Tongkat Estafet Telah Siap, Maman Abdurahman Tak Punya Beban Lagi Menuju Pensiun

Penerima Tongkat Estafet Telah Siap, Maman Abdurahman Tak Punya Beban Lagi Menuju Pensiun

Liga Indonesia
Madrid Vs Bayern, Die Roten Berani dan Percaya Diri

Madrid Vs Bayern, Die Roten Berani dan Percaya Diri

Liga Champions
Eks Asisten Pelatih Timnas Indonesia Tak Kaget Garuda Pertiwi Kewalahan

Eks Asisten Pelatih Timnas Indonesia Tak Kaget Garuda Pertiwi Kewalahan

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea: Apa Pun, Tetap Dukung Garuda Muda

Indonesia Vs Guinea: Apa Pun, Tetap Dukung Garuda Muda

Timnas Indonesia
Kemenpora-Bappenas Dorong Pemuda Berjejaring demi Keberlanjutan Kebijakan SDM

Kemenpora-Bappenas Dorong Pemuda Berjejaring demi Keberlanjutan Kebijakan SDM

Sports
Pernyataan Selangor FC soal Faisal Halim Pensiun Dini Usai Disiram Air Keras

Pernyataan Selangor FC soal Faisal Halim Pensiun Dini Usai Disiram Air Keras

Liga Lain
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com