Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Bali United Vs PSIS, Sempat Tak Sadar 2 Menit, Kondisi Jandia Membaik

Kompas.com - 04/08/2018, 19:23 WIB
Jalu Wisnu Wirajati

Penulis

Sumber BolaSport

GIANYAR, KOMPAS.com - Cedera cukup serius tampaknya dialami kiper PSIS Semarang, Jandia Eka Putra, seusai mengalami benturan dengan pemain Bali United pada pertandingan Liga 1 di Stadion I Wayan Dipta, Sabtu (4/8/2018). 

Jandia Eka Putra harus dilarikan ke rumah sakit dengan ambulans seusai mengalami benturan dengan penyerang Bali United pada menit ke-73 pertandingan pekan ke-19 Liga 1 2018. 

Kiper PSIS Semarang ini mencoba mengantisipasi bola umpan Nick van der Velden ke striker anyar tuan rumah, Melvin Platje. Namun, Jandia bertabrakan dengan Melvin Platje dan salah jatuh.

Baca juga: Baru Dua Kali Main, Andres Iniesta Pulang ke Spanyol dan Absen pada Dua Laga Liga Jepang

Jandia pun kesulitan bangun setelah jatuh dan tim medis langsung menolong sang penjaga gawang. Bola yang coba diantisipasi Jandia juga masuk ke gawangnya dan jadi gol kedua Bali United.

Menurut pantauan BolaSport.com yang meliput langsung ke stadion, mantan kiper Semen Padang itu diangkut mobil ambulans setelah sempat tak sadar sekitar dua menit. Jandia pun dibawa ke rumah sakit terdekat.

Dijelaskan Media Officer PSIS, Muhammad Prianto, kondisi Jandia Eka membaik dan sudah diperbolehkan meninggalkan rumah sakit.

"Jatuhnya itu kena kepala bagian belakang. Kondisinya enggak ada apa-apa, cuma pusing saja. Ini sudah boleh pulang kok," kata Muhammad Prianto kepada BolaSport.com.

Baca juga: Playmaker 35 Tahun 'Menggila' pada Babak Kedua, Madura United Gilas PS Tira

Gol Platje itu juga menutup laga dengan kemenangan 2-0 Bali United. Sebelum gol Melvin Platje, Fadil Sausu membuat tuan rumah unggul pada menit ke-28.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Maarten Paes Resmi Jadi WNI

Maarten Paes Resmi Jadi WNI

Liga Indonesia
Irak Yakin Bisa Kalahkan Timnas Indonesia demi Olimpiade Paris

Irak Yakin Bisa Kalahkan Timnas Indonesia demi Olimpiade Paris

Timnas Indonesia
Bayern Vs Madrid, Satu Paket yang Diperlukan untuk Singkirkan El Real

Bayern Vs Madrid, Satu Paket yang Diperlukan untuk Singkirkan El Real

Liga Champions
Rizky Ridho Melakukan Pelanggaran Serius

Rizky Ridho Melakukan Pelanggaran Serius

Timnas Indonesia
Eks Wasit FIFA Jelaskan Alasan Gol Timnas U23 Indonesia Dianulir

Eks Wasit FIFA Jelaskan Alasan Gol Timnas U23 Indonesia Dianulir

Timnas Indonesia
Kejuaraan Atletik Asia U20, Atlet Muda Indonesia Torehkan Prestasi

Kejuaraan Atletik Asia U20, Atlet Muda Indonesia Torehkan Prestasi

Liga Indonesia
PSM Vs RANS, Tavares Ingin Tutup Musim dengan Happy Ending

PSM Vs RANS, Tavares Ingin Tutup Musim dengan Happy Ending

Liga Indonesia
Justin Hubner Merasa Kecewa Terhadap Wasit Shen Yinhao

Justin Hubner Merasa Kecewa Terhadap Wasit Shen Yinhao

Timnas Indonesia
Rahasia Abadi Shin Tae-yong

Rahasia Abadi Shin Tae-yong

Timnas Indonesia
PSS Sleman Vs Persib Bandung, Alasan Maung Harus Tetap Tampil Serius

PSS Sleman Vs Persib Bandung, Alasan Maung Harus Tetap Tampil Serius

Liga Indonesia
Timnas Indonesia Dibekuk Uzbekistan, Ajakan untuk Belajar Pahami VAR

Timnas Indonesia Dibekuk Uzbekistan, Ajakan untuk Belajar Pahami VAR

Timnas Indonesia
Saat STY Diganjar Kartu Kuning Wasit Shen Yinhao karena Protes...

Saat STY Diganjar Kartu Kuning Wasit Shen Yinhao karena Protes...

Timnas Indonesia
Piala Thomas dan Uber 2024, Misi Indonesia Tutup Fase Grup di Puncak

Piala Thomas dan Uber 2024, Misi Indonesia Tutup Fase Grup di Puncak

Badminton
Penjelasan Pengamat soal Keputusan Wasit pada Indonesia Vs Uzbekistan

Penjelasan Pengamat soal Keputusan Wasit pada Indonesia Vs Uzbekistan

Timnas Indonesia
PSS Vs Persib: Hidup Mati Elang Jawa, Maung Tanpa Tekanan

PSS Vs Persib: Hidup Mati Elang Jawa, Maung Tanpa Tekanan

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com