Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

AS Roma Ditahan Imbang Viktoria Plzen

Kompas.com - 16/09/2016, 01:58 WIB
Nugyasa Laksamana

Penulis

PLZEN, KOMPAS.com - AS Roma hanya bermain imbang 1-1 saat bertandang ke markas klub Republik Ceko, Viktoria Plzen, pada laga Grup E Liga Europa di Doosan Arena, Kamis (16/9/2016) waktu setempat.

Sepanjang laga, AS Roma sebenarnya tampil lebih dominan. Menurut statistik UEFA, mereka mencatatkan 60 persen penguasaan bola, serta melepaskan sembilan tembakan yang tiga di antaranya tepat sasaran.

Gol pertama AS Roma tercipta saat laga baru berjalan empat menit, melalui eksekusi penalti Diego Perotti. Pemain asal Argentina itu secara tenang melepaskan tendangan mendatar ke pojok kiri gawang Plzen.

Penalti diberikan oleh wasit setelah bek Plzen, Ale Mateju, melanggar Stephan El Shaarawy di kotak terlarang.

Namun, keunggulan AS Roma tak bertahan lama. Memasuki menit ke-11, Plzen sukses menyamakan kedudukan lewat tandukan Marek Bakos.

Berawal dari umpan silang Martin Zeman ke kotak penalti, bola kemudian berhasil disundul oleh Bakos. Kedudukan imbang 1-1 pun bertahan hingga turun minum.

Memasuki babak kedua, tepatnya menit ke-48, Roma memiliki dua peluang sekaligus melalui Perotti dan Edin Dzeko. Namun, upaya keduanya belum membuahkan hasil.

Demi meningkatkan daya gedor dan mentalitas tim, AS Roma menurunkan sang kapten, Francesco Totti, pada menit ke-72. Totti menggantikan posisi El Shaarawy.

Akan tetapi, strategi tersebut juga tidak berdampak positif bagi tim asuhan Luciano Spalletti. Alhasil, hingga laga berakhir, skor 1-1 tak berubah.

Dengan hasil ini, AS Roma untuk sementara menduduki posisi kedua klasemen Grup E dengan perolehan satu poin, diikuti pula oleh Plzen di peringkat ketiga.

Adapun pemuncak klasemen adalah Austria Wien, yang sukses mempermalukan Astra Giurgiu di kandangnya dengan kedudukan 3-2.

Hasil laga penyisihan Grup D, E, dan F Liga Europa pada Kamis (15/9/2016) waktu setempat:

Grup D

AZ Alkmaar 1-1 Dundalk (Stijn Wuytens 60' ; Ciaran Kilduff 89')

Maccabi Tel Aviv 3-4 Zenit St Petersburg (Haris Medunjanin 26', Vidar Oern Kjartansson 50' ; Aleksandr Kokorin 76', Robert Mak 84', Giuliano 86', Luka Djordjevic 90')

Halaman Berikutnya
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Allegri Dipecat Juventus, Terima Kasih dari Pria Perancis dan Anak Legenda Milan

Allegri Dipecat Juventus, Terima Kasih dari Pria Perancis dan Anak Legenda Milan

Liga Italia
Borneo FC Siap Balas Dendam demi Kawinkan Gelar Liga 1 2023-2024

Borneo FC Siap Balas Dendam demi Kawinkan Gelar Liga 1 2023-2024

Liga Indonesia
Jelang Dortmund vs Real Madrid, Perut Niklas Sule Membuncit

Jelang Dortmund vs Real Madrid, Perut Niklas Sule Membuncit

Liga Champions
Penambahan Skuad Copa America 2024, Alejandro Garnacho Diuntungkan

Penambahan Skuad Copa America 2024, Alejandro Garnacho Diuntungkan

Internasional
Man City Vs West Ham: Guardiola Terbayang Drama 2022

Man City Vs West Ham: Guardiola Terbayang Drama 2022

Liga Inggris
Liverpool Vs Wolves: Tugas Terakhir Klopp, Selamat Tinggal yang Berat...

Liverpool Vs Wolves: Tugas Terakhir Klopp, Selamat Tinggal yang Berat...

Liga Inggris
Arsenal Vs Everton: Saat Arteta Berharap Bantuan Moyes dan West Ham...

Arsenal Vs Everton: Saat Arteta Berharap Bantuan Moyes dan West Ham...

Liga Inggris
Man City Vs West Ham: Pasukan Guardiola Tiap Detik Harus Sempurna

Man City Vs West Ham: Pasukan Guardiola Tiap Detik Harus Sempurna

Liga Inggris
Persib Vs Bali United: Teco Nyaman, Tak Lagi Main di Lapangan Latihan

Persib Vs Bali United: Teco Nyaman, Tak Lagi Main di Lapangan Latihan

Liga Indonesia
Como 1907 Proyek “1 Miliar Dollar”, Bos Hartono Tak Kejar Gengsi

Como 1907 Proyek “1 Miliar Dollar”, Bos Hartono Tak Kejar Gengsi

Liga Italia
Kevin Sanjaya Pensiun, Kesedihan Besar Oma Gill, Minions Akan Dirindukan

Kevin Sanjaya Pensiun, Kesedihan Besar Oma Gill, Minions Akan Dirindukan

Badminton
Timnas Indonesia Vs Irak: Kick Off Berubah, Permintaan dari Shin Tae-yong

Timnas Indonesia Vs Irak: Kick Off Berubah, Permintaan dari Shin Tae-yong

Timnas Indonesia
Kronologi Hari Terakhir Allegri di Juventus: Pimpin Latihan Pagi, Sore Dipecat

Kronologi Hari Terakhir Allegri di Juventus: Pimpin Latihan Pagi, Sore Dipecat

Liga Italia
Ketum PSSI soal Elkan Baggott: Tak Mau Menghakimi, Yakin Nasionalisme Masih Ada

Ketum PSSI soal Elkan Baggott: Tak Mau Menghakimi, Yakin Nasionalisme Masih Ada

Timnas Indonesia
Como Promosi ke Serie A, Fabregas Tepati Janji Bawa Skuad Liburan

Como Promosi ke Serie A, Fabregas Tepati Janji Bawa Skuad Liburan

Liga Italia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com