Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Janji Shin Tae-yong di Laga Semifinal Piala AFF U23 Indonesia Vs Thailand

KOMPAS.com - Indonesia akan menghadapi Thailand dalam laga semifinal Piala AFF U-23 2023 pada Kamis (24/8/2023) malam pukul 20.00 WIB di Rayong Stadium.

Indonesia melaju ke babak semifinal setelah menempati posisi kedua dalam kelasemen Grup B di perhelatan Piala AFF U-23 2023. Indonesia lolos ke semifinal dengan status runner-up 
terbaik. 

Indonesia lolos setelah Malaysia berhasil mengalahkan Timor Leste 3-1, dan Vietnam sukses menang atas Filipina dengan skor 1-0.

Timnas Indonesia U-23 berhasil melaju ke babak selajutnya dengan raihan 3 poin dari dua laga yang dijalani (1 kali menang, 1 kali kalah).

Timnas U-23 terpilih sebagai runner-up terbaik mengalahkan Filipina dan Kamboja.

Filipina hanya meraih 1 poin dari 2 laga yang dijalani di Grup C, sementara itu Kamboja meraih 4 poin dari 3 laga yang dilakoni di Grup A.

Indonesia berhasil lolos karena perhitungan runner-up terbaik bukan berdasarkan jumlah poin yang diraih.

Berdasarkan perhitungan jumlah laga yang dimainkan setiap grup dan hasil pertandingan posisi runner-up di grup peserta terbanyak melawan tim posisi juru kunci tidak dihitung.

Menjelang laga Thailand melawan Indonesia, Shin Tae-yong melakukan konferensi pers.

Shin menyebut tim yang lolos layak untuk bermain di babak semifinal.

"Keempat tim, yaitu Thailand dan Indonesia, Vietnam dan Malaysia. Saya pikir keempat tim layak di semifinal, dan berharap akan menjadi pertandingan yang baik," ujar Shin Tae-yong.

Selain itu, Shin memberi tanggapan terhadap gaya permainan dan keutuhan skuad yang ada sekarang. 

"Saya pikir keempat tim yang ke semifinal adalah tim yang kuat, dan seperti yang kita ketahui dengan baik. Kedua tim baik Indonesia dan Thailand mengetahui gaya permainan masing-masing. Sekarang kita (timnas Indonesia U-23)  tidak bisa mendapatkan skuad yang lengkap. Saya pikir kita harus pergi ke pertandingan dan kita akan lihat," ucapnya.

https://bola.kompas.com/read/2023/08/23/18300038/janji-shin-tae-yong-di-laga-semifinal-piala-aff-u23-indonesia-vs-thailand-

Terkini Lainnya

Hasil Jeka Saragih Vs Westin Wilson, Kekalahan Perdana Jeka di UFC

Hasil Jeka Saragih Vs Westin Wilson, Kekalahan Perdana Jeka di UFC

Sports
Spalletti: Italia Unggul Berkat Tim, Bukan Karena Satu Pemain

Spalletti: Italia Unggul Berkat Tim, Bukan Karena Satu Pemain

Internasional
Timnas Italia Cetak Sejarah, Jorginho dan Chiesa Senang Lewati Kejutan

Timnas Italia Cetak Sejarah, Jorginho dan Chiesa Senang Lewati Kejutan

Internasional
Messi Terpesona Talenta Inter: Masa Kini dan Masa Depan Argentina

Messi Terpesona Talenta Inter: Masa Kini dan Masa Depan Argentina

Internasional
Klasemen Grup B Piala Eropa 2024 Setelah Spanyol dan Italia Menang

Klasemen Grup B Piala Eropa 2024 Setelah Spanyol dan Italia Menang

Internasional
Hasil Italia Vs Albania: Gol Tercepat Euro, Barella Lewati Totti, Tripoin Azzurri

Hasil Italia Vs Albania: Gol Tercepat Euro, Barella Lewati Totti, Tripoin Azzurri

Internasional
Alvaro Morata Masuk Jajaran Elite Pencetak Gol Piala Eropa, Siap untuk Italia

Alvaro Morata Masuk Jajaran Elite Pencetak Gol Piala Eropa, Siap untuk Italia

Internasional
Serba-serbi Catatan Bersejarah Lamine Yamal di Piala Eropa

Serba-serbi Catatan Bersejarah Lamine Yamal di Piala Eropa

Liga Spanyol
Spanyol Vs Kroasia, Kabar Terkini Cedera Alvaro Morata dan Rodri

Spanyol Vs Kroasia, Kabar Terkini Cedera Alvaro Morata dan Rodri

Internasional
Italia Vs Albania: Azzurri Jebol dalam 23 Detik, Gol Tercepat Euro Lahir

Italia Vs Albania: Azzurri Jebol dalam 23 Detik, Gol Tercepat Euro Lahir

Internasional
Hasil Spanyol Vs Kroasia: Sejarah Lamine Yamal, La Roja Menang 3-0

Hasil Spanyol Vs Kroasia: Sejarah Lamine Yamal, La Roja Menang 3-0

Internasional
Link Live Streaming Italia Vs Albania, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming Italia Vs Albania, Kickoff 02.00 WIB

Internasional
Proliga 2024: Jakarta Pertamina Enduro Jaga Asa ke Final Four, Tuah Malang

Proliga 2024: Jakarta Pertamina Enduro Jaga Asa ke Final Four, Tuah Malang

Sports
Stefano Beltrame Bicara Euro 2024: Inggris-Perancis Favorit, Italia Tetap Italia...

Stefano Beltrame Bicara Euro 2024: Inggris-Perancis Favorit, Italia Tetap Italia...

Internasional
Ahsan/Hendra ke Final Australian Open 2024, Curi Perhatian Media China

Ahsan/Hendra ke Final Australian Open 2024, Curi Perhatian Media China

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke