Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Aji Santoso soal Aturan Suporter Tamu Liga 1: Saya Tak Mau Pusing

Dalam beberapa pertandingan, tampak suporter tim tamu masih hadir dan memberikan dukungan kepada skuad kesayangan saat pertandingan.

Padahal, pada pekan keempat lalu, Komdis PSSI sudah menjatuhkan sanksi tegas berupa denda kepada yang melanggar. Tapi, agaknya tindakan tersebut masih belum memberikan efek jera.

Menanggapi itu, pelatih Persebaya Surabaya, Aji Santoso, menegaskan bahwa pihak klub sudah melakukan iimbauan kepada suporter untuk taat regulasi.

Akan tetapi, menurutnya, masalah pelanggaran kebijakan ini terjadi karena ada celah besar dari sisi regulasi dan sistem yang diterapkan.

Penjualan tiket menjadi salah satu yang disinggung Aji Santoso.

“Cukup susah sebenarnya, pengurus sudah mengimbau untuk tidak hadir. Repotnya saat beli tiket tetap dilayani, terus menyalahkan siapa?,” ujar pelatih berlisensi AFC Pro itu.

“Seharusnya tiket jangan dikasih kalau tidak boleh nonton.”

“Tidak hanya pengurus, tapi kami semua sudah mengimbau ini pertandingan tidak boleh dihadirkan suporter away. Tetapi tiketnya dijual, terus bagaimana,” ucapnya lagi.

Aji Santoso menegaskan kembali, bahwa manajemen klub, pelatih, dan pemain hanya bisa sebatas melakukan sosialisasi dan imbauan.

Ia pun merasa pertanyaan seputar regulasi dan pelanggaran suporter away ini kurang tepat jika ditanyakan kepadanya dan pemain.

Aji Santoso menyerahkan permasalahan ini kepada pihak yang berwenang dan lebih kompeten.

“Saya tidak perlu bahas itu, makanya kalau menghukum harus dilihat. Seperti kemarin suporter Persebaya dihukum, mereka patungan untuk membayar denda tersebut,” ujar pelatih berusia 53 tahun itu.

“Berikutnya biar pengurus PSSI yang berpikir, saya tidak mau pusing dengan itu,” katanya.

Hal senada juga diungkapkan perwakilan pemain Persebaya, Reva Adi Utama. Menurutnya, tidak seharusnya pemain dan pelatih dibebani dengan masalah regulasi suporter.

“Benar yang dikatakan coach, dari manajemen sudah mengimbau agar suporter dadakan tidak datang, tapi kami juga sibuk,” ujarnya.

Bagi Reva, aturan ini dilematis. Karena, suporter menurutnya juga bagian tim, berperan sebagai pemain ke-12, termasuk dalam laga tandang.

“Tapi ini juga untuk cinta Bonek kepada tim dan kami tidak berjuang sendirian. Jadi saya rasa itu."

"Kami juga susah, gimana? Sudah mengimbau, tapi begitulah keadaannya,” tutur mantan pemain Madura United itu.

https://bola.kompas.com/read/2023/08/01/09000028/aji-santoso-soal-aturan-suporter-tamu-liga-1--saya-tak-mau-pusing

Terkini Lainnya

Timnas Jerman Sudah Pilih Jersey Lawan Denmark, Sambut 'Rapper' ke Markas Tim

Timnas Jerman Sudah Pilih Jersey Lawan Denmark, Sambut "Rapper" ke Markas Tim

Internasional
Hotel Timnas Brasil di Las Vegas, Mewah tetapi Panas dan Jauh dari Tempat Latihan

Hotel Timnas Brasil di Las Vegas, Mewah tetapi Panas dan Jauh dari Tempat Latihan

Internasional
Kunci Performa Meyakinkan Argentina di Copa America 2024

Kunci Performa Meyakinkan Argentina di Copa America 2024

Internasional
Harga Tiket Euro 2024, dari Rp 500.000 hingga Rp 35 Juta

Harga Tiket Euro 2024, dari Rp 500.000 hingga Rp 35 Juta

Internasional
Madura United Tak Khawatir Banyak Pemain Keluar Jelang Liga 1 2024-2025

Madura United Tak Khawatir Banyak Pemain Keluar Jelang Liga 1 2024-2025

Liga Indonesia
Hasil Copa America 2024: Uruguay Pesta Gol, Amerika Dibekuk Panama

Hasil Copa America 2024: Uruguay Pesta Gol, Amerika Dibekuk Panama

Internasional
Ten Hag Setuju Kontrak Baru di Man United, Niat Bawa Van Nistelrooy

Ten Hag Setuju Kontrak Baru di Man United, Niat Bawa Van Nistelrooy

Liga Inggris
Hasil Uruguay Vs Bolivia 5-0: Gol Nunez, Aksi Suarez, La Celeste Pesta

Hasil Uruguay Vs Bolivia 5-0: Gol Nunez, Aksi Suarez, La Celeste Pesta

Internasional
Suka Duka Perjuangan Beli Tiket Piala Eropa 2024 di Jerman 

Suka Duka Perjuangan Beli Tiket Piala Eropa 2024 di Jerman 

Internasional
AC Milan Bentuk 'Milan Futuro' Saingan 'Juventus Next Gen'

AC Milan Bentuk "Milan Futuro" Saingan "Juventus Next Gen"

Liga Italia
Euro 2024: Inggris Sambut Kembali Foden, Gordon Jatuh dari Sepeda

Euro 2024: Inggris Sambut Kembali Foden, Gordon Jatuh dari Sepeda

Internasional
Jadwal MotoGP Belanda 2024, Mengaspal Lagi Usai Ramai Kabar Transfer

Jadwal MotoGP Belanda 2024, Mengaspal Lagi Usai Ramai Kabar Transfer

Motogp
Euro 2024: Dampak Hasil Imbang dengan Swiss bagi Timnas Jerman

Euro 2024: Dampak Hasil Imbang dengan Swiss bagi Timnas Jerman

Internasional
Langkah Perbasi untuk Sagil Muhammad, Bocah 12 Tahun Setinggi 2 Meter

Langkah Perbasi untuk Sagil Muhammad, Bocah 12 Tahun Setinggi 2 Meter

Sports
Euro 2024: Italia Diliputi Kekecewaan, Riccardo Calafiori Sang Harapan

Euro 2024: Italia Diliputi Kekecewaan, Riccardo Calafiori Sang Harapan

Internasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke