Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Hasil dan Klasemen Liga 1: Bhayangkara FC Kunci Posisi ke-3, Persebaya Antiklimaks

KOMPAS.com - Bhayangkara FC berhasil mengunci posisi ketiga klasemen akhir Liga 1 2021-2022.

Di sisi lain, Persebaya Surabaya harus puas menempati peringkat kelima klasemen akhir Liga 1 musim ini, tepat di bawah rival mereka, Arema FC.

Dua fakta di atas terjadi saat Bhayangkara FC, Arema FC, dan Persebaya, menyelesaikan pertandingan pekan ke-34 Liga 1 pada Rabu (30/3/2022).

Bhayangkara FC asuhan Paul Munster sukses menumbangkan Persiraja Banda Aceh dengan skor dua gol tanpa balas.

Kemenangan atas Persiraja Banda Aceh itulah yang membuat Bhayangkara FC dipastikan finis di urutan ketiga klasemen akhir Liga 1.

Bhayangkara FC berhak menempati peringkat ketiga setelah mengumpulkan 66 poin dari 34 pertandingan sepanjang musim.

Dengan finis di urutan ketiga, Bhayangkara FC berpeluang tampil di Piala AFC 2023-2024.

Sebab, peringkat ketiga merupakan zona standby fase grup Piala AFC 2023-2024.

Nasib Bhayangkara FC nantinya akan ditentukan oleh hasil perjuangan kampiun Liga 1 musim ini, Bali United, di kualifikasi Liga Champions Asia 2023-2022.

Jika Bali United lolos ke babak utama Liga Champions Asia 2023-2022, Bhayangkara FC nantinya akan mendapatkan tiket playoff Piala AFC 2023-2022.

Jika Bali United gagal melewati kualifikasi Liga Champions Asia 2023-2024, mimpi Bhayangkara FC untuk tampil di kompetisi antarklub Asia tahun depan dipastikan terkubur.

Beberapa jam setelah Bhayangkara FC melibas Persiraja, Arema FC asuhan Eduardo Almeida sukses menumbangkan PSM Makassar dengan skor tipis 1-0.

Gol semata wayang kemenangan Arema FC dicetak oleh striker asing andalan mereka, Carlos Fortes, pada menit ke-85.

Kemenangan atas PSM membuat Arema FC dipastikan finis di urutan keempat klasemen akhir Liga 1 2021-2022 dengan koleksi 65 poin dari 34 laga.

Arema FC berhak menempati peringkat keempat setelah Persebaya Surabaya takluk 1-2 dari Borneo FC.

Kekalahan dari Borneo FC membuat perjuangan Persebaya Surabaya di Liga 1 musim ini berakhir antiklimaks.

Sebab, Persebaya sebenarnya mengantongi rekor 10 pertandingan beruntun tidak terkalahkan sebelum menghadapi Borneo FC.

Persebaya juga berhasil merusak pesta juara Bali United pekan lalu. 

Tidak tanggung-tanggung, Persebaya sukses melibas Bali United tiga gol tanpa balas pada pekan ke-33 Liga 1.

Namun, Persebaya asuhan Aji Santoso gagal menutup Liga 1 musim ini dengan manis setelah takluk 1-2 dari Borneo FC.

Nasib Persebaya semakin terlihat buruk karena harus finis di peringkat kelima klasemen akhir Liga 1, tepat di bawah rival mereka, Arema FC.

Bagi Arema FC, posisi keempat menjadi pencapaian terbaik mereka di kompetisi tertinggi sepak bola nasional pada era Liga 1 atau sejak 2017.

Berikut adalah hasil lengkap pertandingan pekan ke-34 Liga 1 hingga Rabu (30/3/2022) malam WIB:

https://bola.kompas.com/read/2022/03/30/23240568/hasil-dan-klasemen-liga-1-bhayangkara-fc-kunci-posisi-ke-3-persebaya-antiklimaks

Terkini Lainnya

Borneo FC Alami 3 Kekalahan Beruntun, Pieter Huistra Tidak Cari Kambing Hitam

Borneo FC Alami 3 Kekalahan Beruntun, Pieter Huistra Tidak Cari Kambing Hitam

Liga Indonesia
Rekor Dunia Cricket Pecah di Seri Bali Bush Internasional

Rekor Dunia Cricket Pecah di Seri Bali Bush Internasional

Sports
Thomas & Uber Cup 2024, Tim Indonesia Siap Tempur!

Thomas & Uber Cup 2024, Tim Indonesia Siap Tempur!

Badminton
Sepak Bola Indonesia Sedang Naik Daun

Sepak Bola Indonesia Sedang Naik Daun

Liga Indonesia
5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

Timnas Indonesia
Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Timnas Indonesia
Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Timnas Indonesia
4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

Timnas Indonesia
Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Internasional
Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya 'Mantra Sakti'

Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya "Mantra Sakti"

Timnas Indonesia
Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Timnas Indonesia
Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Timnas Indonesia
STY Bikin Sepak Bola Korsel Menangis, Beri yang Terbaik untuk Indonesia

STY Bikin Sepak Bola Korsel Menangis, Beri yang Terbaik untuk Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Liga Indonesia
Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads

Copyright 2008 - 2023 PT. Kompas Cyber Media (Kompas Gramedia Digital Group). All Rights Reserved.

Bagikan artikel ini melalui
Oke