Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Hasil Persebaya Vs PSS: Menang 1-0, Bajul Ijo Gusur Bali United dan Persib

KOMPAS.com - Persebaya Surabaya memetik kemenangan 1-0 atas PS Sleman pada pekan ke-21 Liga 1 musim 2021-2022.

Laga Persebaya vs PSS itu berlangsung di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, pada Sabtu (29/1/2022) malam WIB.

Pemain asal Jepang, Taisei Marukawa, menjadi pembeda setelah mencetak satu-satunya gol yang membawa Persebaya Surabaya meraih kemenangan atas PS Sleman.

Taisei Marukawa membobol gawang PS Sleman pada menit ke-50 setelah memanfaarkan assist Bruno Moreira.

Kemenangan ini membawa Persebaya Surabaya naik ke peringkat ketiga klasemen Liga 1 2021-2022.

Klub berjulukan Bajul Ijo itu menggusur Bali United dan Persib Bandung yang secara berurutan menempati peringkat keempat serta kelima.

Namun, Persib Bandung bisa kembali mendongkrak posisi karena baru akan memainkan laga ke-21 kontra Persikabo 1973 pada Sabtu (29/1/2022) malam WIB atau setelah laga Persebaya vs PSS ini.

Adapun PS Sleman yang menelan kekalahan dari Persebaya, tertahan di peringkat ke-11 dengan koleksi 25 poin dari 21 pertandingan.

Raihan poin PS Sleman setara dengan dua tim lain, yakni Madura United dan Persita Tangerang.

Jalannya laga Persebaya vs PSS

Kedua tim langsung berbalas serangan sejak laga dimulai. Ancaman pertama dari Persebaya Surabaya tercipta berkat pergerakan Taisei Marukawa pada menit ketiga.

Pemain asal Jepang itu mengirim umpan terobosan kepada rekannya, Arsenio Valpoort, yang berlari membelah pertahanan PS Sleman.

Namun, Arsenio Valpoort gagal mengontrol bola dengan sempurna sehingga bisa dihalau oleh kiper PS Sleman, Miswar Saputra.

Tak lama setelah itu, tepatnya pada menit ketujuh, PS Sleman membalas serangan dan berhasil melancarkan shot on target pertama lewat sepakan Eduardo Jose Barbosa Da Silva Junior alias Juninho.

Sepakan Juninho masih terlalu lemah sehingga bisa ditangkap dengan mudah oleh kiper muda Persebaya, Andhika Ramadhani.

Berselang beberapa menit kemudian, Persebaya kembali mengancam pertahanan PS Sleman. Kali ini, ancaman lahir berkat tendangan spekulasi yang dilancarkan oleh Bruno Moreira Soares.

Gelandang asal Brasil itu mendapat ruang tembak setelah melakukan kombinasi operan dengan Arsenio Valpoort.

Sepakan Bruno Moreira mengarah tepat ke gawang PS Sleman, tetapi masih terlalu pelan sehingga bisa diantisipasi oleh Miswar Saputra.

Pada menit ke-22, Persebaya kembali mendapat peluang emas setelah bek PS Sleman, Mario Maslac, melakukan kesalahan dalam mengantisipasi bola.

Mario Maslac menyundul bola yang justru jatuh di kaki Taisei Marukawa. Lalu, Taisei Marukawa menemukan ruang manuver. 

Akan tetapi, saat hendak memasuki kotak penalti untuk berduel satu lawan satu dengan Miswar Saputra, Taisei Marukawa dijatuhkan oleh bek PS Sleman, Asyraq Gufron.

Wasit utama Dwi Purba Adi Wicaksana menilai upaya Asyraq Gufron dalam menghentikan laju Taisei Marukawa bukanlah suatu pelanggaran.

Laga kemudian berlanjut dengan kedua tim terus berbalas serangan. Namun, tak ada gol yang tercipta hingga babak pertama usai.

Babak pertama antara Persebaya Surabaya dan PS Sleman berakhir dengan skor 0-0.

Ketika memasuki babak kedua, Persebaya kembali mengambil inisiatif serangan. Mereka terus memanfaatkan pergerakan Taisei Marukawa dan Bruno Moreira dalam mengancam pertahanan PS Sleman.

Setelah menciptakan sejumlah peluang, Persebaya sukses memecah kebuntuan pada menit ke-50

Gol pertama untuk Persebaya dicetak oleh Taisei Marukawa yang memanfaatkan assist Bruno Moreira.

Bagi Taisei Marukawa, ini menjadi gol ke-12 yang ia bukukan pada pergelaran Liga 1 musim 2021-2022. Dia tercatat selalu mencetak gol dalam tiga laga terakhir bersama Persebaya.

Setelah PS Sleman tertinggal satu gol, I Putu Gede Swisantoso selaku pelatih merespons dengan melakukan pergantian pemain.

Dia memasukkan Ramdani Lestaluhu dan Irkham Mila untuk menggantikan Kanu Helmiawan dan Arsyad Yusgiantoro.

Masuknya kekuatan baru berdampak positif bagi daya serang PS Sleman. Mereka mampu menciptakan sejumlah peluang yang lebih matang.

Namun, penyelesaian akhir masih menjadi kendala. Mereka tak kunjung mengonversikan sederet peluang yang lahir menjadi gol hingga memasuki menit ke-60.

Di sisi lain, Persebaya terus berupaya menggandakan keunggulan. Samsul Arif Munip sempat mendapat peluang emas ketika laga memasuki menit ke-67.

Penyerang senior berusia 37 tahun itu mendapat ruang tembak di dalam kotak penalti, tapi sepakannya masih melebar tipis di sisi kiri gawang PS Sleman.

Tak berhenti di situ, Persebaya kemudian menciptakan beberapa peluang lain. Sementara, PS Sleman berjuang menahan gempuran sambil melancarkan serangan balasan.

Setelah memasuki menit ke-75. PS Sleman mulai sering melancarkan sepakan dari luar kotak penalti. Akan tetapi, upaya tersebut juga belum bisa menembus gawang Andhika Ramadhani.

Pada 15 menit terakhir waktu normal, PS Sleman terus mengepung pertahanan Persebaya Surabaya. Mereka pun mampu menciptaka sederet peluang.

Namun, pertahanan Persebaya masih terlalu solid untuk ditembus oleh Wander Luis dkk yang tak kunjung menyamakan kedudukan hingga laga usai.

Persebaya Surabaya sukses mempertahankan keunggulan dan memetik kemenangan 1-0 atas PS Sleman.

PERSEBAYA SURABAYA vs PS SLEMAN 1-0 (Taisei Marukawa 50')

Susunan pemain Persebaya vs PSS:

Persebaya (4-3-3): 52-Andhika (GK); 47-Arizky 33-Koko 80'), 4-Sesay, 20-Arif, 14-Sokoy; 88-Alwi, 9-Samsul (45-Johan 90'), 96-Hidayat; 10-Marukawa, 92-Valpoort (66-Dicky 71'), 99-Moreira.

Cadangan: 1-Davit (GK), 72-Dida (GK), 29-Syaifuddin, 66-Dicky, 33-Koko, 12-Rendi, 45-Johan, 11-Supriadi, 18-Hambali, 8-Oktafianus.

Pelatih: Aji Santoso.

PS Sleman (4-2-3-1): 33-Miswar (GK); 3-Nirwanto, 51-Maslac, 5-Gufron, 28-Syaiful; 22-Kanu (7-Ramdani 55'), 23-Kim; 11-Arsyad (27-Irkham 55'), 20-Juninho (92-Mustaine 45+1'), 9-Rivaldi (17-Riki 46'); 10-Luiz.

Cadangan: 52-Darmawan (GK), 15-Imam, 4-Mahdi, 16-Dusay, 92-Mustaine, 27-Mila, 7-Ramdani, 8-Syahroni, 69-Derry, 17-Riki.

Pelatih: I Putu Gede Swisantoso.

https://bola.kompas.com/read/2022/01/29/20111638/hasil-persebaya-vs-pss-menang-1-0-bajul-ijo-gusur-bali-united-dan-persib

Terkini Lainnya

Borneo FC Alami 3 Kekalahan Beruntun, Pieter Huistra Tidak Cari Kambing Hitam

Borneo FC Alami 3 Kekalahan Beruntun, Pieter Huistra Tidak Cari Kambing Hitam

Liga Indonesia
Rekor Dunia Cricket Pecah di Seri Bali Bush Internasional

Rekor Dunia Cricket Pecah di Seri Bali Bush Internasional

Sports
Thomas & Uber Cup 2024, Tim Indonesia Siap Tempur!

Thomas & Uber Cup 2024, Tim Indonesia Siap Tempur!

Badminton
Sepak Bola Indonesia Sedang Naik Daun

Sepak Bola Indonesia Sedang Naik Daun

Liga Indonesia
5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

Timnas Indonesia
Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Timnas Indonesia
Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Timnas Indonesia
4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

Timnas Indonesia
Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Internasional
Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya 'Mantra Sakti'

Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya "Mantra Sakti"

Timnas Indonesia
Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Timnas Indonesia
Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Timnas Indonesia
STY Bikin Sepak Bola Korsel Menangis, Beri yang Terbaik untuk Indonesia

STY Bikin Sepak Bola Korsel Menangis, Beri yang Terbaik untuk Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Liga Indonesia
Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke