Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Punya Talenta, Marselino Ferdinan Berpotensi Go International

KOMPAS.com - Penyerang muda Persebaya Surabaya, Marselino Ferdinan, sedang naik daun. Namanya ramai dibicarakan sebagai salah satu pemain muda fenomenal di Liga 1 2021-2022.

Dia pun masuk pada gelombang pemain-pemain yang dikabarkan segera aboard (bermain ke luar negeri), seperti Pratama Arhan dan Ricky Kambuaya yang tampil memukau di Piala AFF 2020.

Menanggapi hal tersebut pelatih Persebaya Surabaya, Aji Santoso memberikan dukungan penuh kepada Marselino Ferdinan untuk memulai petualangan di level yang lebih tinggi.

Sebab, dia tahu betul pemain yang mengorbit dari Persebaya Surabaya U-18 tersebut punya bekal kualitas untuk go International.

“Ya, menurut saya selama kompetisi tampil cukup bagus. Dia selalu fight. Menurut saya dia pemain yang lengkap, bisa box to box gelandang bisa mengumpan, bisa merebut dan bisa mencetak gol,” kata pelatih berlisensi AFC Pro.

“Tetapi saya berpesan kepada Marsel bahwa jalan masih panjang, jangan berpuas diri.”

“Targetnya dia harus bermain di luar negeri. Menurut saya jangan di Malaysia, di Korea, Jepang atau kalau memungkinkan Eropa. Karena Marsel kan tercatat sebagai salah satu pemain bertalenta di dunia,” imbuhnya.

Pada Oktober lalu, Marselino Ferdinan masuk daftar 60 talenta muda terbaik 2021 versi media Inggris The Guardian.

Pemain-pemain yang masuk dalam daftar ini diprediksi menjadi bintang di masa depan.

Pemain besar seperti Erling Haaland (Dortmund), Vinicius Junior (Real Madrid), Jadon Sancho (Dordmund) dan Egy Maulana Vikri juga pernah masuk daftar ini pada edisi 2017.

Prediksi pun terbukti. Pada usianya yang baru saja genap 17 tahun pada 9 September 2021, dia sudah menjadi andalan tim Persebaya Surabaya.

Dia dipercaya tampil 12 kali di mana lima diantaranya memulai laga sebagai starter.

Adik Oktavianus Fernando itu pun sudah membukukan tiga gol dan empat assist.

Ini membuatnya berjejer dengan deretan pemain paling produktif Persebaya Surabaya seperti Ricky Kambuaya, Bruno Moreira dan Taisei Marukawa.

Puncaknya saat dia tampil menjadi katalis pada pertandingan melawan Bali United, Rabu (5/1/2022) lalu.

Dia menyumbang satu gol, satu assist dan dua keypass yang mengantarkan Persebaya Surabaya menang 3-1 atas juara Liga 1 2019 itu.

Sebuah pencapaian yang fenomenal mengingat usianya yang baru 17 tahun.

Aji Santoso berharap Marselino Ferdinan tidak terbuai dengan gelombang pujian kepada dirinya. Dia minta momentum ini harus dimanfaatkan sebaik mungkin.

“Jadi saya berharap Marsel suatu saat bisa di luar negeri. Dengan catatan dia masih disiplin dan kerja keras, dan tidak terlena dengan pujian selama ini,” pungkas pelatih berusia 51 tahun.

https://bola.kompas.com/read/2022/01/09/16400068/punya-talenta-marselino-ferdinan-berpotensi-go-international

Terkini Lainnya

4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

Timnas Indonesia
Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Internasional
Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya 'Mantra Sakti'

Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya "Mantra Sakti"

Timnas Indonesia
Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Timnas Indonesia
Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Timnas Indonesia
STY Bikin Sepak Bola Korsel Menangis, Beri yang Terbaik untuk Indonesia

STY Bikin Sepak Bola Korsel Menangis, Beri yang Terbaik untuk Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Liga Indonesia
Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

Timnas Indonesia
Shin Tae-yong Bicara Kans Indonesia ke Final Piala Asia U23 2024

Shin Tae-yong Bicara Kans Indonesia ke Final Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Korsel, Kata Pratama Arhan Usai Jadi Penentu Kemenangan

Indonesia Vs Korsel, Kata Pratama Arhan Usai Jadi Penentu Kemenangan

Timnas Indonesia
Rafael Struick: Hari Ini Kalahkan Korsel, Ayo ke Paris Tuliskan Sejarah!

Rafael Struick: Hari Ini Kalahkan Korsel, Ayo ke Paris Tuliskan Sejarah!

Timnas Indonesia
Dua Tim Juara Calon Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23 2024

Dua Tim Juara Calon Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Reaksi Media Korsel: 'Magis Shin Tae-yong' dan 'Tragedi di Doha'

Reaksi Media Korsel: "Magis Shin Tae-yong" dan "Tragedi di Doha"

Timnas Indonesia
Timnas U23 Indonesia Menangi Adu Penalti, Ernando Ari Pun 'Menari'...

Timnas U23 Indonesia Menangi Adu Penalti, Ernando Ari Pun "Menari"...

Timnas Indonesia
Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23: Mental Baja, Saatnya Mimpi Lebih Tinggi

Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23: Mental Baja, Saatnya Mimpi Lebih Tinggi

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke