Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Jose Mourinho Sebut Dele Alli sebagai Pemain yang Malas Berjuang

Semenjak Jose Mourinho menukangi Spurs pada November 2019, Dele Alli sudah tak banyak mendapatkan kesempatan bermain di tim London Utara itu.

Bahkan, pada musim 2020-202, waktu bermain Dele Alli kian minim.

Di Liga Inggris, pemain berposisi gelandang itu baru bermain sebanyak empat laga.

Lebih parahnya, tiga dari empat laga itu dimainkan Dele Alli sebagai pemain pengganti dengan rincian waktu hanya 29 menit.

Ketidakcocokan Alli dalam skema Mourinho diduga sebagai faktor yang membuat sang pemain minim waktu bermain.

Namun, pelatih berjuluk The Special One itu tidak serta-merta memarkir Alli begitu saja.

Mourinho masih memberikan kesempatan bermin untuk Dele Alli dalam beberapa kesempatan di ajang lain, seperti Piala FA dan Liga Europa.

Hal tersebut ditujukkan agar gelandang asal Inggris itu dapat memperbaiki penampilannya.

Akan tetapi, ekspetasi Mourinho tak terpenuhi.

Tottenham kembali melanjutkan kiprahnya di Liga Inggris saat ditahan imbang Fulham 1-1 pada tengah pekan lalu.

Namun, Dele Alli hanya menjadi penghias bangku cadangan dan tak diturunkan oleh Mourinho pada pertandingan kemarin.

Diketahui, setelah laga tersebut, pemain bernomor punggung 20 itu mengunggah foto dirinya yang tampak kecewa melalui Instagram Story-nya.

Menjelang pertandingan lanjutan Premier League kontra Sheffield United, Minggu (17/1/2021), Jose Mourinho pun buka suara soal Dele Alli.

Secara tak langsung, ia mengklaim Dele Alli sebagai pemain dengan sikap yang kurang bekerja keras alias malas berjuang.

“Di setiap ruang ganti ada pemain yang tidak bahagia, itu pasti,” kata Mourinho seperti dikutip Mirror.

"Anda dapat memiliki seorang profesional yang tidak bahagia, tetapi merasa bahwa tugasnya adalah bekerja, bekerja, dan bekerja."

"Kemudian, ada pemain yang tidak bahagia yang percaya bahwa bukan tugasnya untuk berjuang dan bekerja setiap menit untuk skuad dan klub," katanya ketika ditanya soal Dele Alli.

Pernyataannya tersebut menggambarkan bahwa Spurs sudah siap melepas Dele Alli.

Pemain 24 tahun itu pun dikabarkan akan hengkang ke Paris Saint-Germain lantaran sang raksasa Perancis yang ditukangi Mauricio Pochettino tertarik mendatangkannya.

Menanggapi hal itu, Jose Mourinho mengisyaratkan masa depan Alli bersama Spurs akan menuai kejelasan beberapa hari ke depan.

"Pertanyaannya adalah jika saya melepaskan Dele tanpa mendapatkan pemain sebagai gantinya, maka saya tidak akan menjawabnya," ujar sang juru taktik asal Portugal itu.

“Ini bukanlah pertanyaan yang nyaman untuk saya jawab. Namun, tentu saja saya akan tahu bagaimana menjawabnya," tutur Jose Mourinho.

https://bola.kompas.com/read/2021/01/16/19500048/jose-mourinho-sebut-dele-alli-sebagai-pemain-yang-malas-berjuang

Terkini Lainnya

Borneo FC Dapat Pelajaran dari Persib Jelang Championship Series

Borneo FC Dapat Pelajaran dari Persib Jelang Championship Series

Liga Indonesia
Keriuhan Media Sosial Saat Timnas U23 Indonesia Singkirkan Korsel

Keriuhan Media Sosial Saat Timnas U23 Indonesia Singkirkan Korsel

Liga Indonesia
Hasil Rans Nusantara vs Persija 0-1: Gustavo Pahlawan Macan Kemayoran

Hasil Rans Nusantara vs Persija 0-1: Gustavo Pahlawan Macan Kemayoran

Liga Indonesia
Borneo FC Alami 3 Kekalahan Beruntun, Pieter Huistra Tidak Cari Kambing Hitam

Borneo FC Alami 3 Kekalahan Beruntun, Pieter Huistra Tidak Cari Kambing Hitam

Liga Indonesia
Rekor Dunia Cricket Pecah di Seri Bali Bush Internasional

Rekor Dunia Cricket Pecah di Seri Bali Bush Internasional

Sports
Thomas & Uber Cup 2024, Tim Indonesia Siap Tempur!

Thomas & Uber Cup 2024, Tim Indonesia Siap Tempur!

Badminton
Sepak Bola Indonesia Sedang Naik Daun

Sepak Bola Indonesia Sedang Naik Daun

Liga Indonesia
5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

Timnas Indonesia
Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Timnas Indonesia
Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Timnas Indonesia
4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

Timnas Indonesia
Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Internasional
Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya 'Mantra Sakti'

Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya "Mantra Sakti"

Timnas Indonesia
Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Timnas Indonesia
Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke