Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Persib Kalah karena Gol Bunuh Diri di 2 Laga Terakhir, Robert Angkat Bicara

BANDUNG, KOMPAS.com - Kekalahan yang diderita timnya di laga Persib Bandung vs Persela Lamongan pada pekan ke-30 Liga 1 2019 membuat Robert Rene Albert sangat kecewa.

Dalam pertandingan yang berlangsung di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, Selasa (3/12/2019) itu, Persib Bandung kalah dua gol tanpa balas dari Persela.

Robert mengaku tak habis pikir dengan permainan yang ditunjukkan anak asuhnya dalam pertandingan tersebut.

Menurut Robert, para pemainnya menampilkan performa yang jauh di bawah standar.

Wajar bila Robert kecewa. Sebab, ini adalah kekalahan kedua yang diderita Persib secara beruntun. Sebelumnya, klub berjulukan Maung Bandung itu kalah 2-3 dari Bali United.

Selain itu, yang membuat Robert kecewa adalah gol bunuh diri yang tercipta dalam dua pertandingan terakhir Persib.

Kekalahan Persib dari Bali United diwarnai oleh gol bunuh diri dari Supardi Nasir. Saat itu, Supardi yang mencoba menghalau bola keluar, malah memasukan bola ke gawang sendiri.

Kejadian serupa terjadi kembali ketika Persib dikalahkan Persela. Pada menit ke-56, Achmad Jufriyanto mencetak gol ke gawang sendiri.

Jupe, sapaan akrab Achmad Jufriyanto, mencoba menghalau bola hasil sepakan bebas pemain Persela dengan kepalanya. Tak disangka, bola justru masuk ke gawang sendiri.

"Memang tidak biasanya mencetak dua gol bunuh diri di dua laga beruntun. Itu membuat kami kecewa," kata Robert.

"Ini untuk pertama kalinya di musim ini saya merasa kecewa dan kami harus menemukan jawabannya," sambung pelatih asal Belanda itu.

Robert akan segera melakukan evaluasi agar kesalahan di lini belakang tidak terulang dalam laga-laga berikutnya.

Pelatih 65 tahun itu juga menginginkan agar timnya bangkit pada empat laga sisa pada akhir kompetisi Liga 1 2019.

Maung Bandung masih mengejar target untuk mengakhiri kompetisi di posisi lima besar. Asa masih terjaga bagi Persib, tapi mereka harus bisa meraih hasil positif dalam empat laga sisa.

Bukan misi yang mudah, terlebih setelah ini Persib akan melakoni dua laga tandang berat menghadapi PSS Sleman dan Borneo FC.

Setelahnya, Persib akan kembali ke Bandung untuk menghadapi Perseru Badak Lampung dan PSM Makassar.

"Karena kami akan memainkan dua laga tandang yang sangat berat dan kami harus secepat mungkin menemukan jawabannya agar bisa kembali ke tren yang positif," tegas Robert.

https://bola.kompas.com/read/2019/12/04/09400048/persib-kalah-karena-gol-bunuh-diri-di-2-laga-terakhir-robert-angkat-bicara

Terkini Lainnya

Borneo FC Alami 3 Kekalahan Beruntun, Pieter Huistra Tidak Cari Kambing Hitam

Borneo FC Alami 3 Kekalahan Beruntun, Pieter Huistra Tidak Cari Kambing Hitam

Liga Indonesia
Rekor Dunia Cricket Pecah di Seri Bali Bush Internasional

Rekor Dunia Cricket Pecah di Seri Bali Bush Internasional

Sports
Thomas & Uber Cup 2024, Tim Indonesia Siap Tempur!

Thomas & Uber Cup 2024, Tim Indonesia Siap Tempur!

Badminton
Sepak Bola Indonesia Sedang Naik Daun

Sepak Bola Indonesia Sedang Naik Daun

Liga Indonesia
5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

Timnas Indonesia
Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Timnas Indonesia
Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Timnas Indonesia
4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

Timnas Indonesia
Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Internasional
Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya 'Mantra Sakti'

Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya "Mantra Sakti"

Timnas Indonesia
Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Timnas Indonesia
Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Timnas Indonesia
STY Bikin Sepak Bola Korsel Menangis, Beri yang Terbaik untuk Indonesia

STY Bikin Sepak Bola Korsel Menangis, Beri yang Terbaik untuk Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Liga Indonesia
Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke