Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Michael Essien Berikan Semangat untuk Persib Bandung

JAKARTA, KOMPAS.com - Mantan pemain Persib Bandung Michael Essien memberikan dukungan moril untuk bekas klubnya itu.

Dukungan diberikan Essien di kolom komentar di unggahan Instagram Persib pasca-menelan hasil mengecewakan pada laga tunda pekan ke-4 Liga 1 2019.

Persib kalah telak 1-5 dari Arema FC pada laga yang berlangsung di Stadion Kanjuruhan, Malang, Selasa (30/7/2019).

"@persib_official come back stronger. Better luck next time," tulis pria asal Ghana yang juga pernah membela Chelsea dan Real Madrid itu.

Dikutip dari laman Persib, ada lebih dari 20.000 orang menyukai komentar pemain yang pernah menggunakan nomor punggung 5 di Persib tersebut.

Kekalahan 1-5 dari Arema FC pada Selasa 30 Juli 2019 kemarin bukan yang terburuk dalam sejarah Persib.

Kekalahan terbesar pernah dialami Maung Bandung saat ajang Inter Island Cup tahun 2010.

Ketika itu, Persib kalah 0-6 dari Sriwijaya FC pada babak penyisihan Grup di Stadion Gelora Sriwijaya, Jakabaring, Palembang pada 2 September 2010.

Meski demikian, skor 1-5 adalah kekalahan terburuk pada musim 2019 ini.

Kekalahan telak sebelumnya terjadi saat Persib kalah 0-4 dari Persebaya Surabaya di Stadion Gelora Bung Tomo, pada 5 Juli 2019 lalu.

Pertandingan Arema vs Persib sempat hampir batal karena masalah keamanan.

Dari kronologi tersebut, tim Persib yang semestinya berangkat dari hotel pukul 15.30 WIB, harus menunggu satu jam.

Pasalnya, mereka mendapatkan kabar bahwa pertandingan akan dibatalkan karena masalah izin keamanan dari kepolisian.

Namun, setelah adanya komunikasi antarberbagai pihak, Persib tetap berangkat ke stadion.

"LIB selaku operator ingin 18.30 WIB, keamanan ingin 15.30 WIB tapi salut kepada kepolisian yang memberi saran tak hanya Arema, tapi juga Aremania agar tetap menjaga pertandingan," kata Media Officer Arema FC, Sudarmaji.

Sudarmaji mengakui bahwa pihaknya melakukan diskresi untuk bisa menyelamatkan pertandingan.

Gayung bersambut, pihak kepolisian pun memberikan kepercayaan kepada panpel Arema dan Aremania dengan syarat mampu menjaga kondisi sebelum dan sesudah pertandingan.

"Ini hasil kerja keras luar biasa secara umum, yang penting menyelamatkan pertandingan," ujar Sudarmaji.

Menurut Sudarmaji, hal paling penting yang telah pihaknya lakukan adalah meyakinkan pihak kepolisian, kedua klub dan dan suporter.

"Arema hari ini melakukan diskresi dan alhamdulillah kepolisian memberikan kepercayaan kepada Aremania dan panpel menyanggupi untuk menjaga pertandingan, sebelum dan sesudah," ucap Sudarmaji.

https://bola.kompas.com/read/2019/07/31/17200028/michael-essien-berikan-semangat-untuk-persib-bandung

Terkini Lainnya

4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

Timnas Indonesia
Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Internasional
Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya 'Mantra Sakti'

Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya "Mantra Sakti"

Timnas Indonesia
Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Timnas Indonesia
Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Timnas Indonesia
STY Bikin Sepak Bola Korsel Menangis, Beri yang Terbaik untuk Indonesia

STY Bikin Sepak Bola Korsel Menangis, Beri yang Terbaik untuk Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Liga Indonesia
Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

Timnas Indonesia
Shin Tae-yong Bicara Kans Indonesia ke Final Piala Asia U23 2024

Shin Tae-yong Bicara Kans Indonesia ke Final Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Korsel, Kata Pratama Arhan Usai Jadi Penentu Kemenangan

Indonesia Vs Korsel, Kata Pratama Arhan Usai Jadi Penentu Kemenangan

Timnas Indonesia
Rafael Struick: Hari Ini Kalahkan Korsel, Ayo ke Paris Tuliskan Sejarah!

Rafael Struick: Hari Ini Kalahkan Korsel, Ayo ke Paris Tuliskan Sejarah!

Timnas Indonesia
Dua Tim Juara Calon Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23 2024

Dua Tim Juara Calon Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Reaksi Media Korsel: 'Magis Shin Tae-yong' dan 'Tragedi di Doha'

Reaksi Media Korsel: "Magis Shin Tae-yong" dan "Tragedi di Doha"

Timnas Indonesia
Timnas U23 Indonesia Menangi Adu Penalti, Ernando Ari Pun 'Menari'...

Timnas U23 Indonesia Menangi Adu Penalti, Ernando Ari Pun "Menari"...

Timnas Indonesia
Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23: Mental Baja, Saatnya Mimpi Lebih Tinggi

Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23: Mental Baja, Saatnya Mimpi Lebih Tinggi

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke