Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Pemain PS Tira Bakal Jalani Latihan di Cuaca Panas

PS Tira kalah kala bermain tandang di Persipura Jayapura dengan skor 0-2. Setelah itu, anak asuh Rudy Eka Priyambada itu juga gagal meraih poin di kandang dan harus mengakui ketangguhan Persebaya Surabaya dengan skor 1-4.

Rudy Eka mengatakan, dua laga yang dijalani semuanya digelar pada sore hari dengan cuaca yang cukup panas.

"Ada beberapa yang kami evaluasi, jelas dua laga main siang seperti ini," ujar Rudy Eka dalam jumpa pers seusai laga melawan Persebaya Surabaya, Jumat (13/4/2018).

Pelatih yang pernah menukangi Mitra Kukar ini menyampaikan cuaca panas memengaruhi performa anak asuhnya. Para pemain menjadi tidak bisa mengembangkan permainan di lapangan.

"Bermain di cuaca panas seperti ini tadi sangat berpengaruh di permainan. Anak-anak dropnya bukan main," katanya.

Melihat hasil minor ketika bermain di cuaca yang cukup panas, dia akan memberikan materi latihan pada siang hari. Hal ini untuk membiasakan para pemain bermain di cuaca yang panas.

"Ini menjadi bahan evaluasi saya untuk menyiapkan latihan di jam-jam tengah hari bolong. Ya mungkin latihan pukul 10.00 atau pukul 14.00 siang," katanya.

Menurut dia, latihan siang hari juga digunakan untuk mempersiapkan tim melakoni laga berikutnya. Sebab, PS Tira akan melakoni laga away melawan PSM Makassar.

"Ya, latihan siang juga untuk persiapan melawan PSM Makassar karena di sana cuaca juga cukup panas," tuturnya.

Selain itu, Rudy juga akan melakukan pembenahan di transisi dari menyerang ke bertahan agar kesalahan saat melawan Persebaya Surabaya tidak terulang kembali kala bertemu PSM Makassar mendatang. 

https://bola.kompas.com/read/2018/04/14/13200008/pemain-ps-tira-bakal-jalani-latihan-di-cuaca-panas

Terkini Lainnya

Hasil 8 Besar Piala Asia U23: Singkirkan Arab Saudi, Uzbekistan Jumpa Indonesia di Semifinal

Hasil 8 Besar Piala Asia U23: Singkirkan Arab Saudi, Uzbekistan Jumpa Indonesia di Semifinal

Internasional
Modal Persib Menyongsong Championship Series Liga 1

Modal Persib Menyongsong Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Borneo FC Dapat Pelajaran dari Persib Jelang Championship Series

Borneo FC Dapat Pelajaran dari Persib Jelang Championship Series

Liga Indonesia
Keriuhan Media Sosial Saat Timnas U23 Indonesia Singkirkan Korsel

Keriuhan Media Sosial Saat Timnas U23 Indonesia Singkirkan Korsel

Liga Indonesia
Hasil Rans Nusantara vs Persija 0-1: Gustavo Pahlawan Macan Kemayoran

Hasil Rans Nusantara vs Persija 0-1: Gustavo Pahlawan Macan Kemayoran

Liga Indonesia
Borneo FC Alami 3 Kekalahan Beruntun, Pieter Huistra Tidak Cari Kambing Hitam

Borneo FC Alami 3 Kekalahan Beruntun, Pieter Huistra Tidak Cari Kambing Hitam

Liga Indonesia
Rekor Dunia Cricket Pecah di Seri Bali Bash Internasional

Rekor Dunia Cricket Pecah di Seri Bali Bash Internasional

Sports
Thomas & Uber Cup 2024, Tim Indonesia Siap Tempur!

Thomas & Uber Cup 2024, Tim Indonesia Siap Tempur!

Badminton
Sepak Bola Indonesia Sedang Naik Daun

Sepak Bola Indonesia Sedang Naik Daun

Liga Indonesia
5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

Timnas Indonesia
Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Timnas Indonesia
Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Timnas Indonesia
4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

Timnas Indonesia
Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Internasional
Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya 'Mantra Sakti'

Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya "Mantra Sakti"

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke