Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Harapan Legenda Man United ke Sir Jim Ratcliffe: Kembalikan Kehormatan Klub

Kompas.com - 25/12/2023, 10:07 WIB
Farahdilla Puspa,
Firzie A. Idris

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Legenda Manchester United, Gary Neville, memiliki harapan besar terhadap investor baru klub, Sir Jim Ratcliffe

Man United mengumumkan pada Minggu (24/12/2023) malam bahwa CEO perusahaan bahan kimia INEOS, Sir Jim Ratcliffe, resmi mengakuisisi 25 persen saham klub. 

Sir Jim Ratcliffe akan memberikan suntikan dana sebesar 237 poundsterling atau sekitar Rp 4,6 triliun untuk investasi ke Old Trafford. 

Gary Neville berharap Sir Jim Ratcliffe bisa mengembalikan kehormatan Man United, baik di dalam maupun di luar lapangan. 

Baca juga: Sir Jim Ratcliffe Beli 25 Persen Saham Man United, Ambil Alih Kendali Operasi Sepak Bola

"Manchester United 2023 sungguh memalukan sampai akhir. Waktunya sangat buruk dan tidak ada organisasi yang berfungsi yang akan memikirkan hal ini," tulis Neville di platform X.

"Semua yang terbaik untuk Jim Ratcliffe dan saya harap dia bisa menemukan cara untuk memperbaiki klub dan kembali menjadi sesuatu yang terhormat di dalam dan di luar lapangan."

Selain memberikan dana investasi, Sir Jim Ratcliffe lewat grup INEOS-nya juga akan mengendalikan operasi sepak bola pria, wanita, hingga akademi klub. 

Baca juga: Sir Jim Ratcliffe Beli Saham Man United, Bagaimana Masa Depan Ten Hag?

Sir Jim Ratcliffe sendiri mengatakan bahwa tekadnya jelas yaitu ingin mengembalikan kejayaan Man United. 

"Ambisi kami jelas, kami semua ingin melihat Manchester United kembali ke tempat yang seharusnya, di puncak sepak bola Inggris, Eropa, dan dunia," kata Sir Jim Ratcliffe. 

Pengumuman ini sekaligus mengakhiri saga pembelian saham Man United selama setahun sejak pertama kali keluarga Glazer mengumumkan akan menjual klub pada November 2022. 

Ratcliffe dan konglomerat Qatar, Sheikh Jassim, sama-sama mencalonkan diri untuk menjadi pembeli Man United. 

Sheikh Jassim mundur dari persaingan pembelian Man United pada Oktober 2023 setelah penawarannya ditolak keluarga Glazer.

Ia ingin membeli Man United secara tunai sepenuhnya, tanpa utang, dan menghapus semua utang lama klub. Sheikh Jassim pun menawarkan lima miliar poundsterling, tetapi masih di bawah jumlah yang ditentukan keluarga Glazer.

Bahkan, ia juga menyediakan paket investasi yang bernilai lebih dari 8 miliar Amerika Serikat. Namun, tawaran itu ditolak dan keluarga Glazer memutuskan menjual 25 persen saham mereka ke Sir Jim Ratcliffe, 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Kata Bambang Nurdiansyah Soal Pencapaian Timnas U23, Perlu Berwaspada

Kata Bambang Nurdiansyah Soal Pencapaian Timnas U23, Perlu Berwaspada

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024: STY Amati Uzbekistan, Yakin Indonesia Bisa Beri Pembuktian

Piala Asia U23 2024: STY Amati Uzbekistan, Yakin Indonesia Bisa Beri Pembuktian

Timnas Indonesia
Penjelasan MNC Group soal Nonton Bareng Timnas U23 Indonesia di Piala Asia

Penjelasan MNC Group soal Nonton Bareng Timnas U23 Indonesia di Piala Asia

Timnas Indonesia
3 Poin yang Harus Dilakukan Timnas U23 Jelang Lawan Uzbekistan

3 Poin yang Harus Dilakukan Timnas U23 Jelang Lawan Uzbekistan

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024, Pengamat Soroti Mental Pemain Indonesia Saat Bekuk Korsel

Piala Asia U23 2024, Pengamat Soroti Mental Pemain Indonesia Saat Bekuk Korsel

Timnas Indonesia
Ernando Sukses Eksekusi Penalti di Piala Asia U23, Trik dari Pelatih

Ernando Sukses Eksekusi Penalti di Piala Asia U23, Trik dari Pelatih

Timnas Indonesia
Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Enggan Terbebani Status sebagai Ujung Tombak

Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Enggan Terbebani Status sebagai Ujung Tombak

Badminton
Pelatih Persik Dukung Timnas U23 Indonesia, Senang Lihat Jeam Kelly Sroyer

Pelatih Persik Dukung Timnas U23 Indonesia, Senang Lihat Jeam Kelly Sroyer

Liga Indonesia
Pensiun Usai Thomas Cup 2024, Momota Bakal Rindu Ginting-Axelsen

Pensiun Usai Thomas Cup 2024, Momota Bakal Rindu Ginting-Axelsen

Badminton
4 Fakta Persebaya Vs Persik, Bajul Ijo Tak Mau Lagi Disakiti Mantan

4 Fakta Persebaya Vs Persik, Bajul Ijo Tak Mau Lagi Disakiti Mantan

Liga Indonesia
Pengamat Malaysia Sebut Timnas U23 Indonesia Main Tanpa Rasa Takut

Pengamat Malaysia Sebut Timnas U23 Indonesia Main Tanpa Rasa Takut

Timnas Indonesia
Hasil New England Vs Inter Miami 1-4: Dikejutkan Gol 37 Detik, Messi Mengamuk

Hasil New England Vs Inter Miami 1-4: Dikejutkan Gol 37 Detik, Messi Mengamuk

Liga Lain
Aji Santoso Sebut Prestasi Timnas U23 Indonesia Bukan karena Keberuntungan

Aji Santoso Sebut Prestasi Timnas U23 Indonesia Bukan karena Keberuntungan

Timnas Indonesia
Berjaya di Eropa, Sayu Bella Raih Kemenangan Balap Sepeda untuk Kedua Kalinya

Berjaya di Eropa, Sayu Bella Raih Kemenangan Balap Sepeda untuk Kedua Kalinya

Sports
Mo Salah Ribut dengan Klopp: Akan Ada Api jika Saya Berbicara

Mo Salah Ribut dengan Klopp: Akan Ada Api jika Saya Berbicara

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com