Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

AC Milan Diterpa 25 Cedera, Ironi Pelatih Fisik Terbaik Italia

Kompas.com - 01/12/2023, 07:00 WIB
Sem Bagaskara

Penulis

KOMPAS.com - Pelatih fisik AC Milan, peraih penghargaan sebagai yang terbaik di Italia pada 2021-2022, kini tengah dalam sorotan. Metodenya pun dipertanyakan.

AC Milan dilanda krisis bek tengah jelang laga pekan ke-14 Liga Italia 2023-2024 kontra Frosinone di Stadion San Siro, Minggu (3/12/2023) dini hari WIB.

Pelatih Milan, Stefano Pioli, mendapati dirinya hanya memiliki Fikayo Tomori sebagai palang pintu yang dalam kondisi bugar. Pierre Kalulu, Malick Thiaw, dan Mattia Caldara semuanya cedera.

Simon Kjaer yang mengalami cedera otot, kondisinya masih diragukan. Milan pun disebut mempertimbangkan opsi untuk kembali memainkan sang gelandang Rade Krunic, sebagai bek tengah, persis ketika tim dilibas Dortmund di Liga Champions tengah pekan silam.

Kondisi itu menjadi gambaran betapa parahnya badai cedera yang melanda Milan. Sky Sport Italia mencatat musim ini Il Rossoneri (Si Merah-Hitam) diganggu 25 kasus cedera yang mayoritas menyerang otot.

Baca juga: AC Milan Krisis, 25 Cedera, Pioli Hadapi Bos Besar 1 Jam 45 Menit

Sorotan pun segera mengarah kepada Matteo Osti, pelatih fisik AC Milan yang telah bekerja bersama Pioli sejak di Bologna pada 2011.

Tak sedikit fan Milan yang sekarang menjadikan Osti sebagai kambing hitam atas badai cedera yang melanda tim. Metode latihan pria asal Ostiglia, Mantova, itu pun dipertanyakan.

Padahal, baru Mei 2023 lalu Osti dinobatkan sebagai pelatih fisik terbaik Italia musim 2021-2022. Penilaian dilakukan oleh para kolega sesama pelatih.

Ia dianugerahi penghargaan Cronometro d’Oro usai dinilai berperan krusial dalam keberhasilan Rossoneri meraih titel juara Liga Italia 2021-2022.

“Saya melakukan pekerjaan ini selama 20 tahun sekarang dan sebuah kehormatan besar untuk mencapai prestasi ini,” ujar Osti, usai meraih penghargaan Cronometro d’Oro, dikutip dari La Gazzetta dello Sport.

Baca juga: Hasil Milan Vs Dortmund, San Siro Terdiam, Reus dkk ke 16 Besar UCL

Osti merupakan orang kepercayaan Pioli. Sebelum di Milan, mereka berdua menjalin kolaborasi di Bologna, Lazio, Inter, dan Fiorentina.

“Fondasi dari pekerjaan kami? Kesadaran dan tanggung jawab. Pesepak bola juga harus terlibat dalam pekerjaan atletik, mereka adalah bagian aktif darinya.”

“Itulah kenapa kami mencoba banyak melibatkan mereka yang jarang bermain dalam latihan. Bukan hal yang aneh untuk melihat pemain berlatih, bahkan satu jam setelah sesi berakhir,” tutur Osti kala hadir sebagai pakar latihan intensitas tinggi sepak bola pada acara "Il Nuovo Calcio" beberapa waktu lalu.

Pendekatan ala Osti yang mengantar AC Milan menjuarai Liga Italia 2021-2022 seolah hilang keampuhannya musim ini.

Kasus cedera mendera Milan dari pekan ke pekan. Dari 25 kasus cedera, 18 di antaranya bertipe cedera otot.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil Bundesliga, Bayer Leverkusen Torehkan Rekor Invincible

Hasil Bundesliga, Bayer Leverkusen Torehkan Rekor Invincible

Bundesliga
Shin Tae-yong Akan Melakoni 3 Laga Dalam Rentang Waktu 10 Hari

Shin Tae-yong Akan Melakoni 3 Laga Dalam Rentang Waktu 10 Hari

Timnas Indonesia
FC Utrecht Lepas Ivar Jenner ke Timnas Indonesia

FC Utrecht Lepas Ivar Jenner ke Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
PSSI Umumkan Manajer Timnas U20 dan Timnas Putri Indonesia

PSSI Umumkan Manajer Timnas U20 dan Timnas Putri Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Persib Vs Bali United 3-0, Maung ke Final Championship Series Liga 1

Hasil Persib Vs Bali United 3-0, Maung ke Final Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
LIVE Persib Vs Bali United, Maung Bandung Unggul 3-0

LIVE Persib Vs Bali United, Maung Bandung Unggul 3-0

Liga Indonesia
Babak Pertama Persib Vs Bali United, Ciro-Febri Bawa Maung Unggul 2-0

Babak Pertama Persib Vs Bali United, Ciro-Febri Bawa Maung Unggul 2-0

Liga Indonesia
LIVE Persib Vs Bali United, Gol Febri Hariyadi Bikin Maung Bandung Unggul 2-0

LIVE Persib Vs Bali United, Gol Febri Hariyadi Bikin Maung Bandung Unggul 2-0

Liga Indonesia
LIVE Persib Vs Bali United, Ciro Cetak Gol, Persib Unggul 1-0

LIVE Persib Vs Bali United, Ciro Cetak Gol, Persib Unggul 1-0

Liga Indonesia
Momen Pochettino Merasa Bakal Dipecat Saat di Chelsea

Momen Pochettino Merasa Bakal Dipecat Saat di Chelsea

Liga Inggris
LIVE Persib Vs Bali United, Aksi Heroik Kevin Mendoza Gagalkan Tendangan Ricky Fajrin

LIVE Persib Vs Bali United, Aksi Heroik Kevin Mendoza Gagalkan Tendangan Ricky Fajrin

Liga Indonesia
LIVE Persib Vs Bali United, Febri Hariyadi Diganjar Kartu Kuning

LIVE Persib Vs Bali United, Febri Hariyadi Diganjar Kartu Kuning

Liga Indonesia
Hasil Thailand Open 2024: Rinov/Pitha Gugur, Febriana/Amalia Lolos ke Final

Hasil Thailand Open 2024: Rinov/Pitha Gugur, Febriana/Amalia Lolos ke Final

Badminton
Si Jalak Harupat Masih Harus Gunakan VAR Mobile, Belum Bisa Permanen

Si Jalak Harupat Masih Harus Gunakan VAR Mobile, Belum Bisa Permanen

Liga Indonesia
Arne Slot Pastikan Jadi Pengganti Juergen Klopp di Liverpool

Arne Slot Pastikan Jadi Pengganti Juergen Klopp di Liverpool

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com