Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Juventus Putuskan Keluar dari Proyek European Super League

Kompas.com - 14/07/2023, 08:00 WIB
Ahmad Zilky,
Aloysius Gonsaga AE

Tim Redaksi

KOMPAS.com – Juventus memutuskankeluar dari rencana European Super League (ESL). Meski begitu, masih ada Real Madrid dan Barcelona dalam proyek tersebut.

Berdsarkan laman resmi Juventus, klub yang berbasis di Turin itu sejatinya telah melakukan proses diskusi dengan Real Madrid dan Barcelona.

Pembicaraan dengan Real Madrid dan Barcelona dilakukan guna mengevaluasi kepergian mereka dari proyek ESL.

“Referensi dibuat untuk komunikasi kami sebelumnya, tertanggal 6 Juni 2023, di mana Juventus mengumumkan dimulainya periode diskusi dengan Real Madrid dan Barcelona,” demikian pernyataan Juventus.

Baca juga: Di Tengah Konflik Rusia-Ukraina, Ide European Super League Muncul Lagi

“Klub (Madrid-Barcelona) yang belum mengumumkan niat untuk keluar dari proyek European Super League, sehubung dengan keputusan yang diusulkan Juventus untuk keluar dari proyek tersebut,” lanjut keterangan itu.

Menurut keterangan Juventus, proses diskusi itu menghasilkan keputusan klub yang tak mau terlibat dalam proyek European Super League.

Walau demikian, Juventus harus menunggu persetujuan dari klub-klub lainnya guna keluar dalam proyek ESL.

“Menyusul diskusi tersebut dan mengingat ketidaksesuaian yang ada pada interpretasi ketentuan kontrak relevan yang berlaku untuk proyek Super League, Juventus mengonfirmasi telah memulai prosedur keluar,” lanjutnya.

Baca juga: European Super League Hidup Lagi: Tawarkan Konsep Baru dengan 60-80 Tim Peserta

“Namun, klub juga mengakui bahwa, berdasarkan kontrak yang berlaku, proses keluar bakal selesai dan efektif sebelum diizinkan oleh Real Madrid, Barcelona, dan klub-klub lain yang terlibat dalam proyek Super League.”

Adapun rencana pembentukan European Super League mengudara pada April 2021 lalu yang diinisiasi 12 klub elite Eropa.

Klub-klub itu adalah Arsenal, Chelsea, Liverpool, Manchester United, Manchester City, Tottenham, Atletico Madrid, Barcelona, Real Madrid, AC Milan, Inter Milan dan Juventus.

Keinginan membentuk kompetisi yang disebut sebagai liga tandingan itu mendapat pertentangan dari UEFA.

Baca juga: Sesi Diskusi European Super League dan Melawan Keserakahan

UEFA selaku badan tertinggi sepak bola Eropa bersikap tegas dengan memberikan larangan partisipasi di liga domestik dan kompetisi bikinan UEFA kepada klub pencetus ESL.

Meski begitu, proyek awal ESL hanya seumur jagung. Tak berselang lama, rencana ESL kolaps lantaran klub-klub penceptusnya menarik diri.

Alasan klub-klub menarik diri karena menerima tentangan dari berbagai pihak, termasuk suporter sendiri.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Juventus Vs AC Milan, Tidak Ada Pemenang

Juventus Vs AC Milan, Tidak Ada Pemenang

Liga Italia
Hasil Lengkap Tim Indonesia di Piala Thomas & Uber 2024

Hasil Lengkap Tim Indonesia di Piala Thomas & Uber 2024

Badminton
Hasil Man United Vs Burnley: Gol Penalti Buyarkan Kemenangan MU

Hasil Man United Vs Burnley: Gol Penalti Buyarkan Kemenangan MU

Liga Inggris
Catat Rekor Apik di Stadion Abdullah bin Khalifa, Modal Indonesia Lawan Uzbekistan

Catat Rekor Apik di Stadion Abdullah bin Khalifa, Modal Indonesia Lawan Uzbekistan

Timnas Indonesia
3 Hal yang Harus Dibenahi Indonesia Jelang Vs Uzbekistan

3 Hal yang Harus Dibenahi Indonesia Jelang Vs Uzbekistan

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024: Sananta Kartu AS, Kecepatan Jadi Modal Indonesia

Piala Asia U23 2024: Sananta Kartu AS, Kecepatan Jadi Modal Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Sprint Race MotoGP Spanyol 2024: Jorge Martin Menang, Marquez Jatuh

Hasil Sprint Race MotoGP Spanyol 2024: Jorge Martin Menang, Marquez Jatuh

Motogp
Hasil West Ham Vs Liverpool 2-2, The Reds Gagal Menang

Hasil West Ham Vs Liverpool 2-2, The Reds Gagal Menang

Liga Inggris
Tahu Kekuatan Indonesia, Uzbekistan Bersiap

Tahu Kekuatan Indonesia, Uzbekistan Bersiap

Timnas Indonesia
Hasil Piala Thomas 2024: Jonatan Berjaya, Indonesia Bekuk Inggris

Hasil Piala Thomas 2024: Jonatan Berjaya, Indonesia Bekuk Inggris

Badminton
Piala Asia U23: Uzbekistan Kuat, Indonesia Punya Pengalaman dari Ferarri-Hokky

Piala Asia U23: Uzbekistan Kuat, Indonesia Punya Pengalaman dari Ferarri-Hokky

Timnas Indonesia
Arteta Dapat Saran dari Wenger untuk Bawa Arsenal Juara Liga Inggris

Arteta Dapat Saran dari Wenger untuk Bawa Arsenal Juara Liga Inggris

Liga Inggris
Hasil Kualifikasi MotoGP Spanyol 2024: Marquez Terdepan, Disusul Bezzecchi-Martin

Hasil Kualifikasi MotoGP Spanyol 2024: Marquez Terdepan, Disusul Bezzecchi-Martin

Motogp
Hasil Piala Thomas 2024: Fajar/Rian Menang, Indonesia Unggul 2-0 Atas Inggris

Hasil Piala Thomas 2024: Fajar/Rian Menang, Indonesia Unggul 2-0 Atas Inggris

Badminton
Prediksi Bung Ahay: Peluang Indonesia ke Final Terbuka, Waspada Gaya Eropa

Prediksi Bung Ahay: Peluang Indonesia ke Final Terbuka, Waspada Gaya Eropa

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com