Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kalah dari Middlesbrough, Kutukan Adu Penalti Man United Berlanjut

Kompas.com - 05/02/2022, 07:06 WIB
M. Hafidz Imaduddin,
Firzie A. Idris

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Manchester United masih belum berhasil mematahkan kutukan adu penalti di kompetisi sepak bola tertua di dunia, Piala FA.

Terkini, Man United tersingkir pada putaran keempat Piala FA setelah kalah adu penalti dari Middlesbrough, Sabtu (5/2/2022) dini hari WIB.

Man United asuhan Ralf Rangnick sebenarnya unggul terlebih dahulu berkat gol Jadon Sancho pada menit ke-25.

Namun, Man United kehilangan konsentrasi dan harus kebobolan pada menit ke-64. Gol Middlesbrough diciptakan oleh Matt Crooks.

Pemenang laga Man United vs Middlesbrough kemudian harus ditentukan lewat adu penalti setelah skor imbang 1-1 bertahan hingga akhir extra time.

Baca juga: Hasil Man United Vs Middlesbrough: Kalah Adu Penalti 7-8, CR7 dkk Gugur

Pada babak adu penalti, Man United kalah secara dramatis dengan skor akhir 7-8.

Man United kalah setelah tendangan algojo ke-8 mereka, Anthony Elanga, melambung jauh ke atas mistar gawang.

Kekalahan dari Middlesbrough menjadi bukti bahwa Man United masih belum lepas dari kutukan adu penalti di Piala FA.

Dikutip dari situs Transfermarkt, Man United selalu tersingkir dari Piala FA ketika harus beradu nasib di babak adu penalti.

Middlesbrough menjadi tim keempat yang berhasil mengalahkan Man United lewat adu penalti dalam sejarah Piala FA.

Baca juga: Catatan Penalti Cristiano Ronaldo Setelah Laga Man United Vs Middlesbrough

Tiga tim lainnya adalah Southampton (putaran keempat Piala FA musim 1991-1992), Arsenal (final Piala FA 2004-2005), dan Everton (semifinal Piala FA 2008-2009).

Dikutip dari situs Squawka, ini adalah kali pertama Man United gagal melaju ke putaran kelima atau babak 16 besar Piala FA sejak musim 2013-2014.

Selain kegagalan Elanga mengeksekusi penalti, buruknya penyelesaian akhir pemain juga menjadi penyebab kekalahan Man United.

Hal itu terbukti dari data statistik Man United yang hanya mampu mencetak satu gol dari total 24 tembakan ke arah gawang.

Man United juga sempat mendapatkan hadiah penalti pada menit ke-18 setelah Paul Pogba dijatuhkan bek Middlesbrough, Anfernee Dijksteel.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Sepak Bola Indonesia Sedang Naik Daun

Sepak Bola Indonesia Sedang Naik Daun

Liga Indonesia
5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

Timnas Indonesia
Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Timnas Indonesia
Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Timnas Indonesia
4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

Timnas Indonesia
Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Internasional
Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya 'Mantra Sakti'

Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya "Mantra Sakti"

Timnas Indonesia
Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Timnas Indonesia
Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Timnas Indonesia
STY Bikin Sepak Bola Korsel Menangis, Beri yang Terbaik untuk Indonesia

STY Bikin Sepak Bola Korsel Menangis, Beri yang Terbaik untuk Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Liga Indonesia
Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

Timnas Indonesia
Shin Tae-yong Bicara Kans Indonesia ke Final Piala Asia U23 2024

Shin Tae-yong Bicara Kans Indonesia ke Final Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Korsel, Kata Pratama Arhan Usai Jadi Penentu Kemenangan

Indonesia Vs Korsel, Kata Pratama Arhan Usai Jadi Penentu Kemenangan

Timnas Indonesia
Rafael Struick: Hari Ini Kalahkan Korsel, Ayo ke Paris Tuliskan Sejarah!

Rafael Struick: Hari Ini Kalahkan Korsel, Ayo ke Paris Tuliskan Sejarah!

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com