Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hasil dan Klasemen Liga Italia: Bungkam Salernitana, Inter Nyaman di Puncak

Kompas.com - 18/12/2021, 05:20 WIB
Farahdilla Puspa,
Eris Eka Jaya

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Pekan ke-18 Serie A atau kompetisi tertinggi Liga Italia 2021-2022 dibuka dengan pertandingan yang melibatkan Lazio dan Inter Milan

Hasilnya, kedua tim tersebut sama-sama memetik kemenangan. Lazio menang atas Genoa, sedangkan Inter Milan mengalahkan Salernitana. 

Pertandingan Lazio vs Genoa yang berlangsung di Stadion Olimpico, Sabtu (18/12/2021) dini hari WIB, berakhir dengan skor 3-1. 

Baca juga: Tak Diizinkan Main di Liga Italia, Eriksen Akan Berpisah dengan Inter

Sebanyak 3 gol kemenangan Lazio masing-masing dicetak Pedro (36'), Francesco Acerbi (75'), dan Mattia Zaccagni (81').

Sementara itu, satu gol balasan Genoa tercatat atas nama Filippo Melegono (86'). 

Hasil laga kontra Genoa membawa Lazio menempati peringkat ke-8 klasemen sementara Liga Italia 2021-2022 dengan raihan 28 poin dari 18 pertandingan. 

Di tempat terpisah, tepatnya di Stadion Arechi, pertandingan Salernitana vs Inter berakhir dengan skor 5-0 untuk kemenangan tim Nerazzurri. 

Inter Milan menang meyakinkan berkat gol-gol yang dicetak Ivan Perisic (11'), Denzel Dumfries (33'), Alexis Sanchez (52'), Lautaro Martinez (77'), dan Roberto Gagliardino (87'). 

Berkat kemenangan tersebut, Inter semakin kokoh di puncak klasemen Liga Italia 2021-2022 dengan mengoleksi 43 poin. 

Baca juga: Hasil Salernitana Vs Inter - Pesta Gol, Nerazzurri Menang 5-0

Di sisi lain, Salernitana tertahan di dasar klasemen alias posisi ke-20 dengan hanya mengumpulkan 8 poin dari 18 laga. 

Rangkaian pekan ke-18 Liga Italia 2021-2022 akan dilanjutkan pada malam hari ini dengan menyajikan dua partai, yakni Atalanta vs Roma dan Bologna vs Juventus. 

Hasil Pekan ke-18 Liga Italia, Sabtu (18/12/2021)

Lazio vs Genoa 3-1 (Pedro 36', Francesco Acerbi 75', dan Mattia Zaccagni 81')

Salernitana vs Inter 0-5 (Ivan Perisic 11', Denzel Dumfries 33', Alexis Sanchez 52', Lautaro Martinez 77', dan Roberto Gagliardini 87'

Klasemen Liga Italia

No Klub D M S K -/+ P
1
Inter
18 13 4 1 33 43
2
Milan
17 12 3 2 17 39
3
Atalanta
17 11 4 2 17 37
4
Napoli
17 11 3 3 21 36
5
Fiorentina
17 10 0 7 9 30
Klasemen selengkapnya

Keterangan:
No: Peringkat
D: Dimainkan
M: Menang
S: Seri
K: Kalah
-/+: Selisih Gol
P: Poin
*Update terakhir Sabtu (18/12/2021) pukul 11:55 WIB

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Borneo FC Alami 3 Kekalahan Beruntun, Pieter Huistra Tidak Cari Kambing Hitam

Borneo FC Alami 3 Kekalahan Beruntun, Pieter Huistra Tidak Cari Kambing Hitam

Liga Indonesia
Rekor Dunia Cricket Pecah di Seri Bali Bush Internasional

Rekor Dunia Cricket Pecah di Seri Bali Bush Internasional

Sports
Thomas & Uber Cup 2024, Tim Indonesia Siap Tempur!

Thomas & Uber Cup 2024, Tim Indonesia Siap Tempur!

Badminton
Sepak Bola Indonesia Sedang Naik Daun

Sepak Bola Indonesia Sedang Naik Daun

Liga Indonesia
5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

Timnas Indonesia
Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Timnas Indonesia
Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Timnas Indonesia
4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

Timnas Indonesia
Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Internasional
Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya 'Mantra Sakti'

Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya "Mantra Sakti"

Timnas Indonesia
Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Timnas Indonesia
Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Timnas Indonesia
STY Bikin Sepak Bola Korsel Menangis, Beri yang Terbaik untuk Indonesia

STY Bikin Sepak Bola Korsel Menangis, Beri yang Terbaik untuk Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Liga Indonesia
Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com