Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ronaldo: Play-off Takkan Hentikan Langkah Portugal ke Piala Dunia 2022

Kompas.com - 16/11/2021, 16:30 WIB
Faishal Raihan

Penulis

Sumber A Bola

KOMPAS.com - Portugal terpaksa masuk babak play-off karena kalah saing dari Serbia di kualifikasi. Cristiano Ronaldo pun harus melalui jalan berliku untuk sampai di Piala Dunia 2022 Qatar.

Timnas Portugal membuang kesempatan untuk lolos otomatis ke Piala Dunia 2022 Qatar.

Ketika hanya membutuhkan hasil imbang pada laga terakhir di Grup A Kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona Eropa., Selecao das Quianas malah kalah.

Portugal takluk 1-2 dari Serbia dalam laga yang berlangsung di Stadion Da Luz, Lisbon, Senin (15/11/2021) dini hari WIB.

Pasukan Fernando Santos sebetulnya unggul lebih dulu lewat gol cepat Renato Sanches ketika pertandingan baru berjalan dua menit.

Baca juga: Daftar Tim Peserta Playoff Piala Dunia 2022 Zona Eropa, Italia Susul Portugal

Namun, keunggulan Portugal sirna setelah Serbia membalikkan keadaan lewat gol-gol Dusan Tadic (33') dan Aleksandar Mitrovic (90').

Kekalahan ini mengakibatkan Portugal turun ke peringkat kedua klasemen Grup A. Poin akhir mereka adalah 17 dari delapan laga.

Sementara itu, Serbia (20 poin) naik ke puncak dan lolos otomatis ke putaran final Piala Dunia 2022 Qatar.

Berakhir sebagai runner-up bukan berarti kesempatan Portugal sirna. Mereka masih bisa melaju lewat jalur play-off.

Cristiano Ronaldo mengibaratkan play-off merupakan jalan berliku yang harus dilalui Portugal untuk sampai ke tujuan.

Baca juga: Demi Rakyat Portugal, Ronaldo Tepis Frustrasi, Yakin Tembus Piala Dunia

Kendati demikian, striker Manchester United itu optimistis Portugal bisa lolos ke Piala Dunia 2022.

"Sepak bola telah menunjukkan kepada kita berkali-kali bahwa terkadang jalannya lebih berliku untuk meraih tujuan yang kita ingikan," tulis Ronaldo di Instagram pribadinya," Senin (15/11/2021).

“Hasil kemarin sangat sulit (diterima), tapi tidak cukup untuk menenggelamkan kami. Tujuan kami untuk sampai ke Piala Dunia 2022 masih sangat hidup dan kami tahu apa yang harus kami lakukan untuk mencapainya," imbuhnya.

"Tidak ada alasan, Portugal akan pergi ke Qatar," Cristiano Menambahkan.

Melansir A Bola, ini merupakan kali ketiga Portugal harus masuk babak play-off Kualifikasi Piala Dunia, setidaknya dalam 11 tahun ke belakang.

Baca juga: Portugal Gagal Lolos Langsung ke Piala Dunia, Ronaldo dkk Disebut seperti Andorra

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Timnas Indonesia
Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Timnas Indonesia
4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

Timnas Indonesia
Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Internasional
Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya 'Mantra Sakti'

Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya "Mantra Sakti"

Timnas Indonesia
Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Timnas Indonesia
Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Timnas Indonesia
STY Bikin Sepak Bola Korsel Menangis, Beri yang Terbaik untuk Indonesia

STY Bikin Sepak Bola Korsel Menangis, Beri yang Terbaik untuk Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Liga Indonesia
Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

Timnas Indonesia
Shin Tae-yong Bicara Kans Indonesia ke Final Piala Asia U23 2024

Shin Tae-yong Bicara Kans Indonesia ke Final Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Korsel, Kata Pratama Arhan Usai Jadi Penentu Kemenangan

Indonesia Vs Korsel, Kata Pratama Arhan Usai Jadi Penentu Kemenangan

Timnas Indonesia
Rafael Struick: Hari Ini Kalahkan Korsel, Ayo ke Paris Tuliskan Sejarah!

Rafael Struick: Hari Ini Kalahkan Korsel, Ayo ke Paris Tuliskan Sejarah!

Timnas Indonesia
Dua Tim Juara Calon Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23 2024

Dua Tim Juara Calon Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Reaksi Media Korsel: 'Magis Shin Tae-yong' dan 'Tragedi di Doha'

Reaksi Media Korsel: "Magis Shin Tae-yong" dan "Tragedi di Doha"

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com