Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Bicara soal Aremania, Eduardo Almeida Senang Kembali ke Indonesia

Kompas.com - 10/05/2021, 19:20 WIB
Suci Rahayu,
Eris Eka Jaya

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Pelatih anyar Arema FC, Eduardo Almeida, mengaku senang bisa kembali ke Indonesia untuk menukangi Arema FC pada kompetisi Liga 1 2021 mendatang.

Dia menyebut menerima pinangan manajemen Arema FC karena memang ingin kembali merasakan atmosfer kompetisi sepak bola Indonesia.

Sebelum bergabung dengan Arema FC, pelatih asal Portugal itu pernah menjadi juru taktik Semen Padang pada Liga 1 2019 lalu.

Mendapat kesempatan untuk melatih tim berjuluk Singo Edan, dia bertekad untuk memberikan yang terbaik bagi Arema FC.

Baca juga: Demi Kiper Asing, Arema FC Ingin Lepas Satu Penjaga Gawang

"Saya memutuskan memilih Arema karena saya ingin kembali ke Liga Indonesia. Jadi, Ini kesempatan yang bagus dari Arema FC. Jadi, saya tidak berpikir panjang ketika tawaran dari Arema FC datang," tutur Eduardo Almeida.

"Ini tim besar, saya akan membantu agar Arema bisa menjadi lebih besar dari hari ke hari," katanya.

Bergabung dengan tim yang memiliki basis suporter cukup fanatik, Eduardo Almeida mengaku sudah cukup tahu tentang kelompok suporter pendukung Arema FC, Aremania.

Dia menyebut Aremania merupakan suporter yang luar biasa dalam memberikan dukungan ke tim.

Pelatih Semen Padang asal Portugal, Eduardo Almeida .KOMPAS.com/SUCI RAHAYU Pelatih Semen Padang asal Portugal, Eduardo Almeida .

Selain itu, ada kesamaan visi antara dia dan Aremania, yakni semangat serta ambisi untuk membawa Arema FC meraih prestasi yang terbaik di kompetisi Liga 1 2021 nanti.

Dia ingin menembus papan atas dan lolos ke kompetisi antar-klub Asia musim depan sesuai dengan target yang diinginkan oleh manajemen.

"Aremania adalah suporter yang hebat. Mereka selalu mendukung tim, Aremania selalu peduli kepada tim, peduli kepada hasil, performa. Mereka punya semangat besar untuk klub dan sepak bola," ujar pelatih berlisensi UEFA Pro tersebut.

"Inilah mengapa Aremania saya pikir adalah suporter yang hebat. Sama juga dengan saya, yang punya semangat besar dalam sepak bola, jadi saya pikir semangatnya sama," katanya.

Baca juga: Belum Ambil Langkah, Arema FC Sebut Sponsor Masih Tunggu Momentum

Eduardo Almeida mengaku tidak merasa terbebani dengan ekspetasi yang diberikan suporter dan juga manajemen kepadanya.

"Seperti yang saya katakan, dengan ambisi, pengalaman dan semangat. Saya berjanji akan berbuat yang terbaik agar tim terus berkembang dari hari ke hari," ucapnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Timnas Indonesia
4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

Timnas Indonesia
Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Internasional
Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya 'Mantra Sakti'

Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya "Mantra Sakti"

Timnas Indonesia
Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Timnas Indonesia
Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Timnas Indonesia
STY Bikin Sepak Bola Korsel Menangis, Beri yang Terbaik untuk Indonesia

STY Bikin Sepak Bola Korsel Menangis, Beri yang Terbaik untuk Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Liga Indonesia
Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

Timnas Indonesia
Shin Tae-yong Bicara Kans Indonesia ke Final Piala Asia U23 2024

Shin Tae-yong Bicara Kans Indonesia ke Final Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Korsel, Kata Pratama Arhan Usai Jadi Penentu Kemenangan

Indonesia Vs Korsel, Kata Pratama Arhan Usai Jadi Penentu Kemenangan

Timnas Indonesia
Rafael Struick: Hari Ini Kalahkan Korsel, Ayo ke Paris Tuliskan Sejarah!

Rafael Struick: Hari Ini Kalahkan Korsel, Ayo ke Paris Tuliskan Sejarah!

Timnas Indonesia
Dua Tim Juara Calon Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23 2024

Dua Tim Juara Calon Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Reaksi Media Korsel: 'Magis Shin Tae-yong' dan 'Tragedi di Doha'

Reaksi Media Korsel: "Magis Shin Tae-yong" dan "Tragedi di Doha"

Timnas Indonesia
Timnas U23 Indonesia Menangi Adu Penalti, Ernando Ari Pun 'Menari'...

Timnas U23 Indonesia Menangi Adu Penalti, Ernando Ari Pun "Menari"...

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com