Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Target Shin Tae-yong Bawa Timnas Indonesia Sapu Bersih 3 Laga Kualifikasi Piala Dunia

Kompas.com - 10/05/2021, 04:20 WIB
Farahdilla Puspa,
Eris Eka Jaya

Tim Redaksi

Sumber BolaSport

KOMPAS.com - Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong, percaya diri bisa membawa skuad Garuda menyapu bersih tiga laga sisa Kualifikasi Piala Dunia 2022.

Timnas Indonesia sudah dipastikan tidak lolos sebab mereka kini terdampar di jurang klasemen Grup G Piala Dunia 2022 Zona Asia.

Skuad Garuda gagal memetik satu poin pun seusai menderita lima kekalahan.

Namun, timnas Indonesia masih berpeluang untuk mengakhiri perjuangan dengan meraih sembilan poin.

Baca juga: Evaluasi Shin Tae-yong Saat Timnas Indonesia Jalani Laga Internal

Syaratnya, mereka harus menyapu bersih tiga laga tersisa melawan Thailand, Vietnam, dan Uni Emirat Arab (UEA).

Timnas Indonesia akan lebih dulu bersua Thailand (3 Juni), lalu Vietnam (7 Juni), dan terakhir berhadapan dengan UEA pada 11 Juni.

Shin Tae-yong optimistis timnas Indonesia bisa meraih kemenangan dalam tiga pertandingan tersebut.

"Pastinya targetnya menang di tiga laga tersisa Kualifikasi Piala Dunia 2022," kata Shin Tae-yong dikutip BolaSport dari Youtube PSSI TV.

Menurut Shin Tae-yong, kemenangan itu nantinya akan berdampak besar bagi perkembangan sepak bola Indonesia ke depannya.

"Kami akan kerja keras dan coba menunjukkan bahwa sepak bola Indonesia punya harapan baik ke depan," ujar pelatih asal Korea Selatan ini.

"Yang jelas kami mau menunjukkan bahwa tim ini telah berkembang dari sebelumnya," tutur Shin Tae-yong.

Saat ini, Shin Tae-yong tengah sibuk mempersiapkan timnas Indonesia untuk meraih mimpi besar tersebut.

Evan Dimas cs digembleng sedemikian rupa dalam pemusatan laithan yang digelar di Stadion Madya, Senayan, Jakarta.

Baca juga: Menuju TC Timnas Indonesia di UEA, 5 Pemain Akan Lengkapi 23 Nama Terbaik

Pemusatan latihan dijadwalkan berakhir hari ini, Senin (10/5/2021). Setelah itu, para pemain mendapat jatah libur Lebaran.

Mereka akan dikumpulkan kembali untuk pemusatan latihan di Uni Emirat Arab selepas 17 Mei 2021. 

Sebelum melakoni laga Kualifikasi Piala Dunia 2022, timnas Indonesia lebih dulu menjalani laga uji coba.

Mereka dijadwalkan melawan Afghanistan (25 Mei) dan Oman (29 Mei) sebelum melanjutkan misi memenangi tiga laga sisa Kualifikasi Piala Dunia 2022. (Ibnu Shiddiq NF)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Kylian Mbappe dan Presiden PSG Ribut di Ruang Ganti, Dinding Sampai Bergetar

Kylian Mbappe dan Presiden PSG Ribut di Ruang Ganti, Dinding Sampai Bergetar

Liga Lain
Timnas Putri Indonesia Akan Melawan Singapura pada FIFA Matchday

Timnas Putri Indonesia Akan Melawan Singapura pada FIFA Matchday

Timnas Indonesia
Olivier Giroud Akan Tinggalkan Milan, Ucapkan Terima Kasih ke Maldini

Olivier Giroud Akan Tinggalkan Milan, Ucapkan Terima Kasih ke Maldini

Liga Italia
Olimpiade Paris 2024: Media China Sebut Jonatan Sebagai Ancaman

Olimpiade Paris 2024: Media China Sebut Jonatan Sebagai Ancaman

Badminton
Bali United Vs Persib, Nick Kuipers Menilai Maung Bandung Punya Keuntungan

Bali United Vs Persib, Nick Kuipers Menilai Maung Bandung Punya Keuntungan

Liga Indonesia
Sambut Piala Soeratin, PS Ebod Jaya Kebumen Seleksi Ratusan Pemain Lokal

Sambut Piala Soeratin, PS Ebod Jaya Kebumen Seleksi Ratusan Pemain Lokal

Liga Indonesia
Jadwal Liga Inggris: Lawatan Liverpool dan Partai Sulit Man City

Jadwal Liga Inggris: Lawatan Liverpool dan Partai Sulit Man City

Liga Inggris
Bintang Como Patrick Cutrone Cerita Peran Mendiang Ayah dan Kebanggaan Promosi Sebagai Putra Daerah

Bintang Como Patrick Cutrone Cerita Peran Mendiang Ayah dan Kebanggaan Promosi Sebagai Putra Daerah

Liga Italia
Thailand Open 2024: Gregoria dkk Antisipasi Faktor Angin Saat Bertanding

Thailand Open 2024: Gregoria dkk Antisipasi Faktor Angin Saat Bertanding

Badminton
Harapan Pemain Persib soal VAR di Championship Series Liga 1 2023-2024

Harapan Pemain Persib soal VAR di Championship Series Liga 1 2023-2024

Liga Indonesia
Thailand Open 2024, Ester dan Komang Bawa Spirit Piala Uber

Thailand Open 2024, Ester dan Komang Bawa Spirit Piala Uber

Badminton
Bali United Vs Persib: Hodak Ogah Lihat Masa Lalu, Ujian Angin Kencang

Bali United Vs Persib: Hodak Ogah Lihat Masa Lalu, Ujian Angin Kencang

Liga Indonesia
Patrick Cutrone Bawa Como Promosi, Kelahiran Kembali Titisan Inzaghi

Patrick Cutrone Bawa Como Promosi, Kelahiran Kembali Titisan Inzaghi

Liga Italia
Indra Sjafri Buka Kans Pemain Keturunan Perkuat Timnas U20 Indonesia

Indra Sjafri Buka Kans Pemain Keturunan Perkuat Timnas U20 Indonesia

Timnas Indonesia
Madura United Vs Borneo FC: Sape Kerrab Ogah Terbuai Memori Indah

Madura United Vs Borneo FC: Sape Kerrab Ogah Terbuai Memori Indah

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com