Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Perjalanan Darat Belasan Jam Jadi Tantangan Persib pada Lanjutan Liga 1 2020

Kompas.com - 29/09/2020, 08:40 WIB
Kontributor Bola, Septian Nugraha,
Nugyasa Laksamana

Tim Redaksi

BANDUNG, KOMPAS.com - Pelatih Persib Bandung, Robert Rene Alberts, bicara soal tantangan terbesar yang akan dihadapi timnya dalam mengarungi lanjutan Liga 1 2020.

Kompetisi strata tertinggi sepak bola Indonesia itu akan kembali bergulir pada 1 Oktober, setelah ditangguhkan penyelenggaraannya sejak Maret 2020 lalu.

Alberts mengatakan, penangguhan kompetisi hingga enam bulan lamanya akan berdampak pada penurunan performa pemain.

Terlebih, selama penangguhan, kegiatan sepak bola tim Persib dihentikan.

Baca juga: Timnas U19 Indonesia Vs Dinamo Zagreb, Taring Persib Bandung Siap Menerkam

Para pemain pun hanya diwajibkan menjalani latihan mandiri untuk menjaga kondisi fisik mereka supaya tak mengalami penurunan signifikan.

Pelatih asal Belanda itu mengakui, penurunan performa tampak dialami seluruh pemainnya.

Hal tersebut terlihat dalam pekan-pekan awal sesi latihan bersama yang digelar tim Persib pada awal Agustus lalu.

Perlahan namun pasti, melalui program latihan yang disusun rapih, performa pemain pun terus menunjukkan peningkatan.

Alberts pun menganggap para pemain Persib kini sudah siap tempur menghadapi lanjutan Liga 1 2020.

"Jeda ini tentunya sempat tidak ada kejelasan soal kapan kami bisa memulai kembali liga. Pemain sangat suka untuk berlatih secara tim, tetapi kami harus berlatih secara individual cukup lama," kata Alberts dalam telekonferensi via Zoom, Senin (28/9/2020).

"Itu sangat sulit, terisolasi, dan harus disiplin, diperlukan motivasi yang banyak untuk melakukan itu setiap hari. Jadi, bagus kami bisa kembali berlatih sebagai tim dan bisa dilihat level motivasinya terangkat," tutur dia.

Meski begitu, menurut Alberts, tantangan terberat Persib dalam mengarungi lanjutan Liga 1 2020 adalah jadwal padat dan potensi kelelahan pemain karena perjalanan panjang saat melakoni laga tandang.

Seperti diketahui, lanjutan Liga 1 2020 berlangsung dalam situasi luar biasa, di tengah pandemi virus corona.

Dengan begitu, sejumlah aturan dan regulasi baru pun diterapkan, sesuai dengan protokol kesehatan yang berlaku.

Salah satunya adalah aturan mengenai kewajiban seluruh tim Liga 1 2020 menggunakan transportasi bus saat melakoni laga tandang.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Maarten Paes Resmi Jadi WNI

Maarten Paes Resmi Jadi WNI

Liga Indonesia
Irak Yakin Bisa Kalahkan Timnas Indonesia demi Olimpiade Paris

Irak Yakin Bisa Kalahkan Timnas Indonesia demi Olimpiade Paris

Timnas Indonesia
Bayern Vs Madrid, Satu Paket yang Diperlukan untuk Singkirkan El Real

Bayern Vs Madrid, Satu Paket yang Diperlukan untuk Singkirkan El Real

Liga Champions
Rizky Ridho Melakukan Pelanggaran Serius

Rizky Ridho Melakukan Pelanggaran Serius

Timnas Indonesia
Eks Wasit FIFA Jelaskan Alasan Gol Timnas U23 Indonesia Dianulir

Eks Wasit FIFA Jelaskan Alasan Gol Timnas U23 Indonesia Dianulir

Timnas Indonesia
Kejuaraan Atletik Asia U20, Atlet Muda Indonesia Torehkan Prestasi

Kejuaraan Atletik Asia U20, Atlet Muda Indonesia Torehkan Prestasi

Liga Indonesia
PSM Vs RANS, Tavares Ingin Tutup Musim dengan Happy Ending

PSM Vs RANS, Tavares Ingin Tutup Musim dengan Happy Ending

Liga Indonesia
Justin Hubner Merasa Kecewa Terhadap Wasit Shen Yinhao

Justin Hubner Merasa Kecewa Terhadap Wasit Shen Yinhao

Timnas Indonesia
Rahasia Abadi Shin Tae-yong

Rahasia Abadi Shin Tae-yong

Timnas Indonesia
PSS Sleman Vs Persib Bandung, Alasan Maung Harus Tetap Tampil Serius

PSS Sleman Vs Persib Bandung, Alasan Maung Harus Tetap Tampil Serius

Liga Indonesia
Timnas Indonesia Dibekuk Uzbekistan, Ajakan untuk Belajar Pahami VAR

Timnas Indonesia Dibekuk Uzbekistan, Ajakan untuk Belajar Pahami VAR

Timnas Indonesia
Saat STY Diganjar Kartu Kuning Wasit Shen Yinhao karena Protes...

Saat STY Diganjar Kartu Kuning Wasit Shen Yinhao karena Protes...

Timnas Indonesia
Piala Thomas dan Uber 2024, Misi Indonesia Tutup Fase Grup di Puncak

Piala Thomas dan Uber 2024, Misi Indonesia Tutup Fase Grup di Puncak

Badminton
Penjelasan Pengamat soal Keputusan Wasit pada Indonesia Vs Uzbekistan

Penjelasan Pengamat soal Keputusan Wasit pada Indonesia Vs Uzbekistan

Timnas Indonesia
PSS Vs Persib: Hidup Mati Elang Jawa, Maung Tanpa Tekanan

PSS Vs Persib: Hidup Mati Elang Jawa, Maung Tanpa Tekanan

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com