Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pimpin Klasemen MotoGP 2020, Andrea Dovizioso Merasa Ada yang Aneh

Kompas.com - 16/09/2020, 06:30 WIB
Tri Indriawati

Penulis

Sumber BolaSport

KOMPAS.com - Berada di puncak klasemen MotoGP 2020 membuat pebalap Ducati, Andrea Dovizioso, kaget dan merasa ada yang aneh pada kompetisi musim ini.

Andrea Dovizioso memuncaki klasemen MotoGP 2020 meskipun hanya mampu finis pada posisi ketujuh pada MotoGP San Marino, Minggu (13/9/2020) kemarin.

Hasil MotoGP San Marino tersebut tentu bukan capaian yang bagus bagi Dovizioso.

Meski gagal tampil gemilang di MotoGP San Marino, Andrea Dovizioso justru berhasil mengambil alih puncak klasemen pebalap.

Baca juga: Kesuksesan Murid Akademi Valentino Rossi di MotoGP San Marino Buat Jack Miller Iri

Pebalap asal Italia itu mampu mengambil alih puncak klasemen dari Fabio Quartararo (Petronas Yamaha SRT) yang gagal finis pada balapan MotoGP San Marino.

Andrea Dovizioso saat ini memimpin klasemen MotoGP 2020 dengan perolehan 76 poin.

Akan tetapi, persaingan para pebalap di tabel klasemen MotoGP 2020 sangatlah ketat.

Andrea Dovizioso bahkan hanya berjarak 23 poin dari peringkat kesembilan, Takaaki Nakagami (LCR Honda).

Hal inilah yang membuat Dovizioso merasa bahwa kompetisi MotoGP 2020 sangatlah aneh.

Apalagi, Dovizioso menjadi pemuncak klasemen MotoGP meski merasa bahwa belum memiliki performa maksimal atau menemukan teknik berkendara yang baik pada musim ini.

"Di Misano sangat sulit. Saya mulai dari belakang dan berusaha menemukan ritme di awal. Saya tak bisa kompetitif seperti yang saya mau," tutur Dovizioso, seperti dilansir BolaSport.com dari Crash.net, Selasa (15/9/2020).

"Untungnya kami terus melakukan pengujian. Kejuaraan ini aneh dan sekarang kami berhasil memimpin klasemen," ucapnya.

Baca juga: Klasemen MotoGP 2020, 9 Pebalap Hanya Dipisahkan 23 Poin

"Kami harus melihat sisi positif dari situasi saat ini dan terus bekerja, mengerahkan semua upaya kami untuk kembali lebih kuat di balapan berikutnya," kata Andrea Dovizioso menambahkan.

Pada balapan MotoGP San Marino 2020, pebalap Petronas Yamaha SRT, Franco Morbidelli, keluar sebagai pemenang.

Morbidelli mengungguli Pecco Bagnaia (Pramac Racing) dan Joan Mir (Suzuki Ecstar) yang masing-masing finis di urutan kedua dan ketiga.

Kemenangan tersebut membuat Morbidelli naik peringkat di klasemen MotoGP 2020.

Rider asal Italia itu kini menempati posisi ketujuh dengan koleksi 57 poin.

Sementara itu, pebalap veteran MotoGP, Valentino Rossi, juga naik peringkat.

Valentino Rossi finis di urutan keempat pada MotoGP San Marino 2020 sehingga mendapat tambahan 13 angka dan menduduki posisi keenam dengan total raihan 58 poin. (Imadudin Adam)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Juventus Vs AC Milan, Tidak Ada Pemenang

Juventus Vs AC Milan, Tidak Ada Pemenang

Liga Italia
Hasil Lengkap Tim Indonesia di Piala Thomas & Uber 2024

Hasil Lengkap Tim Indonesia di Piala Thomas & Uber 2024

Badminton
Hasil Man United Vs Burnley: Gol Penalti Buyarkan Kemenangan MU

Hasil Man United Vs Burnley: Gol Penalti Buyarkan Kemenangan MU

Liga Inggris
Catat Rekor Apik di Stadion Abdullah bin Khalifa, Modal Indonesia Lawan Uzbekistan

Catat Rekor Apik di Stadion Abdullah bin Khalifa, Modal Indonesia Lawan Uzbekistan

Timnas Indonesia
3 Hal yang Harus Dibenahi Indonesia Jelang Vs Uzbekistan

3 Hal yang Harus Dibenahi Indonesia Jelang Vs Uzbekistan

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024: Sananta Kartu AS, Kecepatan Jadi Modal Indonesia

Piala Asia U23 2024: Sananta Kartu AS, Kecepatan Jadi Modal Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Sprint Race MotoGP Spanyol 2024: Jorge Martin Menang, Marquez Jatuh

Hasil Sprint Race MotoGP Spanyol 2024: Jorge Martin Menang, Marquez Jatuh

Motogp
Hasil West Ham Vs Liverpool 2-2, The Reds Gagal Menang

Hasil West Ham Vs Liverpool 2-2, The Reds Gagal Menang

Liga Inggris
Tahu Kekuatan Indonesia, Uzbekistan Bersiap

Tahu Kekuatan Indonesia, Uzbekistan Bersiap

Timnas Indonesia
Hasil Piala Thomas 2024: Jonatan Berjaya, Indonesia Bekuk Inggris

Hasil Piala Thomas 2024: Jonatan Berjaya, Indonesia Bekuk Inggris

Badminton
Piala Asia U23: Uzbekistan Kuat, Indonesia Punya Pengalaman dari Ferarri-Hokky

Piala Asia U23: Uzbekistan Kuat, Indonesia Punya Pengalaman dari Ferarri-Hokky

Timnas Indonesia
Arteta Dapat Saran dari Wenger untuk Bawa Arsenal Juara Liga Inggris

Arteta Dapat Saran dari Wenger untuk Bawa Arsenal Juara Liga Inggris

Liga Inggris
Hasil Kualifikasi MotoGP Spanyol 2024: Marquez Terdepan, Disusul Bezzecchi-Martin

Hasil Kualifikasi MotoGP Spanyol 2024: Marquez Terdepan, Disusul Bezzecchi-Martin

Motogp
Hasil Piala Thomas 2024: Fajar/Rian Menang, Indonesia Unggul 2-0 Atas Inggris

Hasil Piala Thomas 2024: Fajar/Rian Menang, Indonesia Unggul 2-0 Atas Inggris

Badminton
Prediksi Bung Ahay: Peluang Indonesia ke Final Terbuka, Waspada Gaya Eropa

Prediksi Bung Ahay: Peluang Indonesia ke Final Terbuka, Waspada Gaya Eropa

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com