Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tingkah Kocak Dele Alli Rayakan Ulang Tahun Saat Pandemi Virus Corona

Kompas.com - 12/04/2020, 18:45 WIB
M. Hafidz Imaduddin,
Tri Indriawati

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Bintang Tottenham Hotspur, Dele Alli, terpaksa tidak bisa merayakan hari ulang tahunnya dengan meriah karena pandemi virus corona.

Tepat pada hari Sabtu (11/4/2020), Deli Alli genap berusia 24 tahun.

Melalui Instagram, Dele Alli membagikan empat foto kocak yang menggambarkan bagaimana suasana perayaan ulang tahunnya.

Sambil mengenakan topi kerucut dan kaca mata, Dele Alli merayakan ulang tahun dengan cara memanggang daging di halaman, bermain pin keledai, melukis, hingga menikmati minuman di meja makan.

Namun, seluruh kegiatan itu dilakukan Dele Alli seorang diri.

Empat foto kocak itu diunggah Dele Alli dengan keterangan: "Ulang tahun semasa karantina #StayHome".

Baca juga: Bintang Tottenham Son Heung-min Jalani Wajib Militer Saat Pandemi Corona

Unggahan itu langsung diserbu ribuan komentar dengan ekspresi tertawa. Salah satu komentar datang dari pemain Watford, Danny Welbeck.

"(empat emote icon tertawa), selamat ulang tahun, bam bam," kata Welbeck.

Seluruh pemain tim Liga Inggris sedang menjalani isolasi mandiri sejak pertengahan Maret lalu karena pandemi virus corona.

Kompetisi yang ditangguhkan membuat seluruh pemain harus berlatih sendiri di kediamannya masing-masing.

Setelah lebih dari dua pekan berada di rumah, Dele Alli mengaku saat ini sudah berada di titik jenuh karena tidak banyak kegiatan yang bisa dilakukan.

"Sejujurnya, isolasi mandiri sangat membosankan. Saya beruntung menyukai Play Station jadi banyak mendapatkan hiburan," kata Dele Alli dikutip dari situs Daily Mail.

"Saya berusaha untuk tetap bugar dengan selalu berolahraga. Untuk bisa tetap bersosialisasi, saya sering menghubungi keluarga dan teman lewat sosial media," ujar Dele Alli.

"Saya tentu saja ingin tetap menaati aturan isolasi mandiri, tapi ini sangat membosankan," tutur Dele Alli menambahkan.

Baca juga: Jose Mourinho adalah Masa Depan Tottenham Hotspur

Hingga saat ini, masih belum ada kejelasan kapan Liga Inggris dan seluruh kompetisi Eropa bisa kembali bergulir.

Dalam ketarangan terakhir, Liga Inggris diputuskan ditunda sampai batas waktu yang tidak ditentukan.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Isolation birthday #stayhome

A post shared by Dele (@dele) on Apr 11, 2020 at 7:23am PDT

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Timnas Indonesia
4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

Timnas Indonesia
Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Internasional
Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya 'Mantra Sakti'

Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya "Mantra Sakti"

Timnas Indonesia
Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Timnas Indonesia
Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Timnas Indonesia
STY Bikin Sepak Bola Korsel Menangis, Beri yang Terbaik untuk Indonesia

STY Bikin Sepak Bola Korsel Menangis, Beri yang Terbaik untuk Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Liga Indonesia
Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

Timnas Indonesia
Shin Tae-yong Bicara Kans Indonesia ke Final Piala Asia U23 2024

Shin Tae-yong Bicara Kans Indonesia ke Final Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Korsel, Kata Pratama Arhan Usai Jadi Penentu Kemenangan

Indonesia Vs Korsel, Kata Pratama Arhan Usai Jadi Penentu Kemenangan

Timnas Indonesia
Rafael Struick: Hari Ini Kalahkan Korsel, Ayo ke Paris Tuliskan Sejarah!

Rafael Struick: Hari Ini Kalahkan Korsel, Ayo ke Paris Tuliskan Sejarah!

Timnas Indonesia
Dua Tim Juara Calon Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23 2024

Dua Tim Juara Calon Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Reaksi Media Korsel: 'Magis Shin Tae-yong' dan 'Tragedi di Doha'

Reaksi Media Korsel: "Magis Shin Tae-yong" dan "Tragedi di Doha"

Timnas Indonesia
Timnas U23 Indonesia Menangi Adu Penalti, Ernando Ari Pun 'Menari'...

Timnas U23 Indonesia Menangi Adu Penalti, Ernando Ari Pun "Menari"...

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com