Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Vinicius Junior Cerita Soal Casemiro yang Gugup di Depan Zidane

Kompas.com - 20/03/2019, 21:00 WIB
Firzie A. Idris,
Ferril Dennys

Tim Redaksi

Sumber Terra

KOMPAS.com - Penyerang muda Real Madrid, Vinicius Junior, bercerita soal hubungan unik Casemiro dengan pelatih Real Madrid, Zinedine Zidane. Ia mengungkapkan kalau sang gelandang suka terintimidasi dengan pelatihnya tersebut.

Vinicius Junior terlalu muda untuk melihat Zinedine Zidane bermain secara langsung. Sang penyerang masih berusia enam tahun saat Zidane pensiun pada 2006.

"Zidane adalah pemain hebat dan sekarang pelatih istimewa. Semua pemain Real Madrid sudah tahu tentang kehebatan dia, tetapi saya mungkin berbeda," ujar Vinicius kepada Terra.

"Saya hanya sedikit melihat aksinya sewaktu kecil dan tidak ingat dengan benar. Namun, saya kerap memutar video pemain-pemain masa lampau dan saya melihat betapa hebatnya dia kala bermain," lanjut Vinicius.

Baca Juga: Wonderkid Rp 1,1 Triliun Sebabkan Vinicius Terpeleset dan Cedera

Vinicius pun mengungkapkan bahwa kompatriotnya, Casemiro, sampai terkadang tak bisa mengontrol diri depan Zidane.

"Casemiro selalu mengatakan bahwa ia selalu gugup jika berbicara langsung dengan Zidane," tutur pemain berusia 18 tahun ini lagi.

Terra pun mengatakan bahwa Vinicius sekarang dalam tahap waswas karena ia tak tahu apa efek kehadiran Zinedine Zidane ke tim.

Vinicius Junior adalah salah satu pemain yang menggelora di bawah asuhan pelatih Santiago Solari.

Baca juga: Zidane Akan Lakukan Perubahan di Real Madrid pada Musim Panas Nanti

Kendati masih hijau, ia tampil 27 kali musim ini di semua kompetisi termasuk Liga Champions.

Vinicius kini tengah menepi untuk setidaknya dua bulan setelah menderita cedera engkel dalam kekalahan 1-4 Real Madrid kontra Ajax Amsterdam pada leg kedua babak 16 besar Liga Champions pada awal Maret.

Akan tetapi, kehadiran Zinedine Zidane membuat Vinicius tidak berarti otomatis kembali ke line up tim setelah pulih dari cedera.

Zidane telah menunjukkan bahwa ia kembali memercayai para pemain yang telah membantunya meraih tiga gelar Liga Champions secara beruntun.

Keylor Navas, Marcelo, dan Isco turun lagi sebagai starter pada laga pertama Zidane setelah sempat dikesampingkan oleh Solari.

Setidaknya, ia tetap percaya bahwa Real Madrid adalah klub tepat untuk membantu perkembangannya.

"Marcelo datang kemari pada usia 18 tahun dan bermain, Marco Asensio juga bermain. Semua pemain muda yang datang kemari mendapat kesulitan dan itu adalah hal positif bagi saya," Vinicius.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

Timnas Indonesia
Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Timnas Indonesia
Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Timnas Indonesia
4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

Timnas Indonesia
Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Internasional
Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya 'Mantra Sakti'

Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya "Mantra Sakti"

Timnas Indonesia
Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Timnas Indonesia
Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Timnas Indonesia
STY Bikin Sepak Bola Korsel Menangis, Beri yang Terbaik untuk Indonesia

STY Bikin Sepak Bola Korsel Menangis, Beri yang Terbaik untuk Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Liga Indonesia
Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

Timnas Indonesia
Shin Tae-yong Bicara Kans Indonesia ke Final Piala Asia U23 2024

Shin Tae-yong Bicara Kans Indonesia ke Final Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Korsel, Kata Pratama Arhan Usai Jadi Penentu Kemenangan

Indonesia Vs Korsel, Kata Pratama Arhan Usai Jadi Penentu Kemenangan

Timnas Indonesia
Rafael Struick: Hari Ini Kalahkan Korsel, Ayo ke Paris Tuliskan Sejarah!

Rafael Struick: Hari Ini Kalahkan Korsel, Ayo ke Paris Tuliskan Sejarah!

Timnas Indonesia
Dua Tim Juara Calon Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23 2024

Dua Tim Juara Calon Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com