Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pelatih Persegres Senang Misi Rotasi Pemain Berjalan Mulus

Kompas.com - 30/06/2018, 23:22 WIB
Hamzah Arfah,
Aloysius Gonsaga AE

Tim Redaksi

KOMPAS.com – Keputusan pelatih Persegres Gresik United Pudji Handoko melakukan rotasi pemain saat menghadapi tuan rumah Persatu Tuban, dalam babak 128 besar Piala Indonesia di Stadion Loka Jaya, Tuban, Sabtu (30/6/2018) sore, berlangsung mulus.

Persegres mengemas kemenangan 2-0 meski tak diperkuat sejumlah pemain pilar. Rotasi dilakukan untuk persiapan menghadapi Kalteng Putra dalam lanjutan Liga 2 pada 4 Juli 2018.

Dua gol kemenangan Persegres dipersembahkan oleh pemain pengganti Saddam Sudarma pada menit ke-80 serta Revi Agung Wibawa dari tendangan pojok tiga menit berselang.

(Baca Juga: Lima Pemain yang Sukses Mengkilap di Liga 1 2018 Setelah Didepak Arema FC)

“Terus terang saya buta kekuatan Persatu. Tapi saya tetap putuskan melakukan rotasi pemain, mengingat tanggal 4 Juli mendatang tim bakal away ke markas Kalteng Putra dalam lanjutan kompetisi Liga 2,” ujar Pudji, Sabtu (30/6/2018).

“Alhamdulillah, para pemain bermain dengan bagus dan menunjukkan kualitas yang dimiliki dengan maksimal sehingga dengan ini kami akan langsung alihkan fokus dalam lanjutan kompetisi Liga 2,” ucap dia.

Pudji juga mengaku cukup senang melihat penampilan para pemain pelapis meskipun tim yang dihadapi sebenarnya berkompetisi satu level di bawah Persegres.

“Justru dengan begitu saya bisa melihat potensi yang dimiliki para pemain muda. Terima kasih kepada para pemain, yang telah menunjukkan kemampuan yang dimiliki,” kata dia.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Indonesia Vs Guinea, Bek Lawan Ungkap Motivasi Besar Hadapi Garuda Muda

Indonesia Vs Guinea, Bek Lawan Ungkap Motivasi Besar Hadapi Garuda Muda

Timnas Indonesia
Penerima Tongkat Estafet Telah Siap, Maman Abdurahman Tak Punya Beban Lagi Menuju Pensiun

Penerima Tongkat Estafet Telah Siap, Maman Abdurahman Tak Punya Beban Lagi Menuju Pensiun

Liga Indonesia
Madrid Vs Bayern, Die Roten Berani dan Percaya Diri

Madrid Vs Bayern, Die Roten Berani dan Percaya Diri

Liga Champions
Eks Asisten Pelatih Timnas Indonesia Tak Kaget Garuda Pertiwi Kewalahan

Eks Asisten Pelatih Timnas Indonesia Tak Kaget Garuda Pertiwi Kewalahan

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea: Apa Pun, Tetap Dukung Garuda Muda

Indonesia Vs Guinea: Apa Pun, Tetap Dukung Garuda Muda

Timnas Indonesia
Kemenpora-Bappenas Dorong Pemuda Berjejaring demi Keberlanjutan Kebijakan SDM

Kemenpora-Bappenas Dorong Pemuda Berjejaring demi Keberlanjutan Kebijakan SDM

Sports
Pernyataan Selangor FC soal Faisal Halim Pensiun Dini Usai Disiram Air Keras

Pernyataan Selangor FC soal Faisal Halim Pensiun Dini Usai Disiram Air Keras

Liga Lain
RCTI Premium Sports, Diikuti Persija-PSIS dan 2 Klub Malaysia

RCTI Premium Sports, Diikuti Persija-PSIS dan 2 Klub Malaysia

Sports
Dampak Penyiraman Air Keras kepada Pemain Timnas Malaysia Faisal Halim

Dampak Penyiraman Air Keras kepada Pemain Timnas Malaysia Faisal Halim

Internasional
Madrid Vs Bayern, Alasan Los Blancos Tunda Pesta Juara Liga Spanyol

Madrid Vs Bayern, Alasan Los Blancos Tunda Pesta Juara Liga Spanyol

Liga Champions
Suara Prihatin soal Insiden Air Keras terhadap Striker Malaysia Faisal Halim

Suara Prihatin soal Insiden Air Keras terhadap Striker Malaysia Faisal Halim

Internasional
Jadwal Timnas Indonesia Vs Korea Selatan di Piala Asia U17 Putri 2024

Jadwal Timnas Indonesia Vs Korea Selatan di Piala Asia U17 Putri 2024

Timnas Indonesia
Timnas U17 Putri Indonesia Vs Korea Selatan: Garuda Pertiwi Matangkan Komunikasi

Timnas U17 Putri Indonesia Vs Korea Selatan: Garuda Pertiwi Matangkan Komunikasi

Timnas Indonesia
Sinyal Persebaya Surabaya Lakukan Perombakan Tim

Sinyal Persebaya Surabaya Lakukan Perombakan Tim

Liga Indonesia
Indonesia Vs Korsel: Peningkatan Kecepatan Pemain Jadi Fokus Latihan

Indonesia Vs Korsel: Peningkatan Kecepatan Pemain Jadi Fokus Latihan

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com