Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mkhitaryan Catat Rekor Saat Manchester United Menang atas Tottenham

Kompas.com - 11/12/2016, 23:17 WIB
Ferril Dennys

Penulis

MANCHESTER, KOMPAS.com - Manchester United menang 1-0 atas Tottenham Hotspur pada pertandingan lanjutan Premier League di Stadion Od Trafford, Minggu (11/12/2016). 

Gol tunggal Setan Merah diciptakan Henrikh Mkhitaryan pada menit ke-29. Dia pun menjadi pemain Armenia pertama yang mencetak gol di kancah Premier League. 

Pada pertandingan ini, tuan rumah sebenarnya kalah dari segi penguasaan bola dari tim tamu, 40 persen berbanding 60 persen milik Tottenham. Namun, satu peluang bersih pada menit ke-29 berhasil diselesaikan Mkhitaryan untuk menjadi pembeda hasil akhir. 

Ander Herrera menjadi kreator gol kemenangan Setan Merah ini.  Pemain asal Spanyol tersebut lalu memberikan bola kepada Mkhitaryan yang berdiri bebas.

Pemain asal Armenia itu kemudian membawa bola ke dalam kotak dan melepas tembakan keras yang tak mampu dibendung kiper Hugo Lloris.

Gol ini meneruskan catatan impresif Mkhitaryan yang sukses mencetak satu gol saat Man United menang 2-0 atas Zorya Luhansk pada Kamis (8/12/2016). 

Gol ini pun merupakan torehan pertama Mkhitaryan di Premier League setelah didatangkan dari Borussia Dortmund pada awal musim.


Unggul 1-0, Ibrahimovic memiliki kesempatan untuk mencetak gol pada menit ke-33. Pemain asal Swedia tersebut berhasil melepas tembakan dari jarak dekat. Namun, usaha Ibra belum membuahkan hasil karena bola berhasil ditangkap Lloris.

Setelah itu, MU tampak tertekan. Tim tuan rumah terlihat sibuk menjaga pertahanannya dari serangan Spurs. Akan tetapi, Setan Merah berhasil menjaga keunggulannya hingga jeda. 


Pada awal babak kedua, Man United nyaris dua kali kebobolan. Eriksen melepas tembakan keras pada menit ke-52, tetapi kiper David de Gea masih bisa menepis bola sepakannya.

Dua menit kemudian, Eriksen melepas umpan ke dalam kotak penalti yang disambut Vincent Wanyama dengan tandukan keras. Peluang tersebut masih tak membuahkan hasil karena gagal mengenai sasaran.

Setelah itu, Man United menerima serangan bertubi-tubi dari tim tamu. Eriksen kembali melepaskan ancaman melalui tendangan bebas yang dieksekusinya pada menit ke-69.

Akan tetapi, De Gea kembali melalukan penyelamatan gemilang. Dia sukses menepis bola yang diarahkan ke pojok kanan bawah gawangnya.

Terus mendapatkan tekanan, pelatih Jose Mourinho terlihat memperkuat lini depannya. Hal tersebut tampak dari keputusan Mourinho memasukkan Marcus Rashford untuk menggantikan Anthony Martial pada menit ke-71.

Perubahan tersebut membuat Man United kembali mampu mendominasi permainan. Namun, tim tuan rumah harus kehilangan Mkhitaryan pada menit ke-84. Dia tidak bisa melanjutkan laga karena mengalami cedera. 

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Ernando Sukses Eksekusi Penalti di Piala Asia U23, Trik dari Pelatih

Ernando Sukses Eksekusi Penalti di Piala Asia U23, Trik dari Pelatih

Timnas Indonesia
Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Enggan Terbebani Status sebagai Ujung Tombak

Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Enggan Terbebani Status sebagai Ujung Tombak

Badminton
Pelatih Persik Dukung Timnas U23 Indonesia, Senang Lihat Jeam Kelly Sroyer

Pelatih Persik Dukung Timnas U23 Indonesia, Senang Lihat Jeam Kelly Sroyer

Liga Indonesia
Pensiun Usai Thomas Cup 2024, Momota Bakal Rindu Ginting-Axelsen

Pensiun Usai Thomas Cup 2024, Momota Bakal Rindu Ginting-Axelsen

Badminton
4 Fakta Persebaya Vs Persik, Bajul Ijo Tak Mau Lagi Disakiti Mantan

4 Fakta Persebaya Vs Persik, Bajul Ijo Tak Mau Lagi Disakiti Mantan

Liga Indonesia
Pengamat Malaysia Sebut Timnas U23 Indonesia Main Tanpa Rasa Takut

Pengamat Malaysia Sebut Timnas U23 Indonesia Main Tanpa Rasa Takut

Timnas Indonesia
Hasil New England Vs Inter Miami 1-4: Dikejutkan Gol 37 Detik, Messi Mengamuk

Hasil New England Vs Inter Miami 1-4: Dikejutkan Gol 37 Detik, Messi Mengamuk

Liga Lain
Aji Santoso Sebut Prestasi Timnas U23 Indonesia Bukan karena Keberuntungan

Aji Santoso Sebut Prestasi Timnas U23 Indonesia Bukan karena Keberuntungan

Timnas Indonesia
Berjaya di Eropa, Sayu Bella Raih Kemenangan Balap Sepeda untuk Kedua Kalinya

Berjaya di Eropa, Sayu Bella Raih Kemenangan Balap Sepeda untuk Kedua Kalinya

Sports
Mo Salah Ribut dengan Klopp: Akan Ada Api jika Saya Berbicara

Mo Salah Ribut dengan Klopp: Akan Ada Api jika Saya Berbicara

Liga Inggris
Ernando dan Karakter Adu Penalti

Ernando dan Karakter Adu Penalti

Timnas Indonesia
Jadwal MotoGP Spanyol 2024: Balapan Malam Ini, Marc Marquez Start Terdepan

Jadwal MotoGP Spanyol 2024: Balapan Malam Ini, Marc Marquez Start Terdepan

Motogp
Piala Thomas 2024: Jonatan Dikejutkan Lawan, Menang berkat Ubah Pendekatan

Piala Thomas 2024: Jonatan Dikejutkan Lawan, Menang berkat Ubah Pendekatan

Badminton
Jadwal Lengkap Semifinal Piala Asia U23 2024, Indonesia Vs Uzbekistan

Jadwal Lengkap Semifinal Piala Asia U23 2024, Indonesia Vs Uzbekistan

Timnas Indonesia
Semifinal Piala Asia U23 2024, Prediksi Klok Tak Ada yang Mustahil untuk Indonesia

Semifinal Piala Asia U23 2024, Prediksi Klok Tak Ada yang Mustahil untuk Indonesia

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com