Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Alasan AC Milan Pilih Perpisahan, Bukan Pemecatan Stefano Pioli

Kompas.com - 24/05/2024, 19:00 WIB
Sem Bagaskara

Penulis

KOMPAS.com - AC Milan telah mengumumkan perpisahan dengan Stefano Pioli. Ada alasan kenapa Milan memilih langkah perpisahan, bukan pemecatan.

Pengumuman perpisahan dengan Stefano Pioli disampaikan AC Milan pada Jumat, 24 Mei 2024. 

Pioli yang mulai bekerja menukangi AC Milan sejak Oktober 2019, saat tim menduduki posisi 13 klasemen, akan meninggalkan jabatannya sebagai pelatih pada akhir musim 2023-2024.

Ya, partai pekan ke-38 Liga Italia 2023-2024 antara AC Milan vs Salernitana, Sabtu (25/5/2024) atau Minggu (26/5/2024) dini hari WIB, bakal jadi momen perpisahan Pioli dengan publik San Siro.

"AC Milan menyampaikan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada Stefano Pioli dan seluruh staf yang telah memimpin tim utama selama lima tahun terakhir, mengamankan gelar juara liga yang tak terlupakan dan memastikan kehadiran kembali AC Milan di kompetisi teratas Eropa secara konsisten."

"Profesionalisme dan sentuhan manusiawi Stefano telah memberikan kontribusi signifikan terhadap pertumbuhan skuad, yang merepresentasikan nilai-nilai klub sejak hari pertama," demikian keterangan yang dirilis Milan pada Jumat (24/5/2024).

Baca juga: Resmi, AC Milan Berpisah dari Stefano Pioli

Milan dan Pioli mengakhiri pertautan selama lima tahun setelah menjalani lika-liku pada musim 2023-2024.

Kekecewaan besar dirasakan tim beralias Il Rossoneri (Si Merah-Hitam) meski posisi kedua klasemen Liga Italia 2023-2024 sudah berhasil disegel.

Kekalahan dari AS Roma dalam sepasang leg perempat final Liga Europa 2023-2024 dan hasil minor pada partai derbi yang memastikan pesta scudetto bagi sang tetangga, Inter Milan, mendorong Pioli menuju pintu keluar Milan.

Pioli pun harus mengakhiri pertulangannya setahun lebih cepat dari sisa kontrak yang masih mengikatnya di Milan. 

Seperti diketahui, pelatih kelahiran Parma itu sejatinya masih terikat masa kerja sampai 30 Juni 2025.

Baca juga: AC Milan Cari Pengganti Pioli, De Zerbi Menarik Hati Usai Nopetegui

Milan pun tidak memakai kata pemecatan dalam rilis yang menyatakan perpisahan klub dengan Pioli.

Manajemen Rossoneri ingin memberikan respek kepada pelatih yang telah mengantar tim kepada raihan scudetto ke-19 pada 2021-2022 silam.

Perpisahan lahir karena kesepakatan antara dua pihak, yakni Milan dan Pioli. Persetujuan ini pun menjadi jalan tengah untuk Rossoneri maupun Pioli.

Apabila memutuskan memecat Pioli beserta barisan stafnya, manajemen Milan disebut harus membayar biaya kompensasi total yang mencapai 11,5 juta euro (Rp 199,9 miliar), mengingat sang pelatih masih menyisakan satu tahun kontrak.

Menurut jurnalis Milan News, Antonio Vitiello, AC Milan tak perlu mengeluarkan uang sebanyak itu jika mengantongi kesepakatan bersama dengan Pioli.

Seiring kesepakatan yang sudah terjalin, pesangon yang diberikan Milan untuk Pioli disebut separuh dari angka tadi, alias 5-6 juta euro.

Keputusan perpisahan ini diyakini juga menguntungkan bagi Pioli. Ia kini berstatus bebas transfer dan bisa bebas bernegosiasi dengan klub lain.

Tim yang meminati jasa Pioli pun tak perlu cemas lagi dengan kewajiban untuk menebus satu tahun sisa kontrak sang pelatih asal Parma itu dengan Milan.

Saat ini, nama Pioli dikaitkan dengan sejumlah klub. Pelatih 58 tahun tersebut dikabarkan mengundang ketertarikan Napoli, Bologna, dan Atalanta. 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Timnas Basket U18 Putri Indonesia Kalah Dua Laga Awal, Level Permainan Terlihat

Timnas Basket U18 Putri Indonesia Kalah Dua Laga Awal, Level Permainan Terlihat

Sports
Ketum PBSI 2024-2028 Diminta Gairahkan Klub Bulu Tangkis di Daerah

Ketum PBSI 2024-2028 Diminta Gairahkan Klub Bulu Tangkis di Daerah

Badminton
Mochizuki Panggil 27 Pemain untuk TC Timnas Putri Indonesia di Jakarta

Mochizuki Panggil 27 Pemain untuk TC Timnas Putri Indonesia di Jakarta

Timnas Indonesia
Fasilitas Layanan Medis di Muenchen untuk Piala Eropa 2024

Fasilitas Layanan Medis di Muenchen untuk Piala Eropa 2024

Internasional
Hasil dan Klasemen Copa America 2024: Argentina Lolos, Kanada Bekuk Peru

Hasil dan Klasemen Copa America 2024: Argentina Lolos, Kanada Bekuk Peru

Internasional
Euro 2024, Southgate Sikapi Kritik yang Timpa Dirinya dan Timnas Inggris

Euro 2024, Southgate Sikapi Kritik yang Timpa Dirinya dan Timnas Inggris

Internasional
Hasil Chile Vs Argentina 0-1, Gol Lautaro Bawa Messi dkk Lolos

Hasil Chile Vs Argentina 0-1, Gol Lautaro Bawa Messi dkk Lolos

Internasional
Gian Zola Ramaikan Bursa Transfer Persib, Sang Adik Beckham Beri Bocoran

Gian Zola Ramaikan Bursa Transfer Persib, Sang Adik Beckham Beri Bocoran

Liga Indonesia
Penjelasan PSSI soal Situasi Kontrak Shin Tae-yong di Timnas Indonesia

Penjelasan PSSI soal Situasi Kontrak Shin Tae-yong di Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Euro 2024: Potret Antusiasme Fans Denmark-Serbia Banjiri Allianz Arena

Euro 2024: Potret Antusiasme Fans Denmark-Serbia Banjiri Allianz Arena

Internasional
Link Live Streaming Chile Vs Argentina, Kickoff 08.00 WIB

Link Live Streaming Chile Vs Argentina, Kickoff 08.00 WIB

Internasional
Euro 2024, Saat Southgate Dilempari Gelas Plastik Usai Inggris Vs Slovenia

Euro 2024, Saat Southgate Dilempari Gelas Plastik Usai Inggris Vs Slovenia

Internasional
Kehilangan Terbesar Madura United, Hugo Gomes

Kehilangan Terbesar Madura United, Hugo Gomes

Liga Indonesia
Perancis Vs Polandia, Masalah Lain Dialami Mbappe Saat Pakai Topeng

Perancis Vs Polandia, Masalah Lain Dialami Mbappe Saat Pakai Topeng

Internasional
Klasemen Peringkat 3 Terbaik Euro 2024, Belanda-Slovenia Lolos 16 Besar

Klasemen Peringkat 3 Terbaik Euro 2024, Belanda-Slovenia Lolos 16 Besar

Internasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com