Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sorotan Widodo untuk Maksimalkan Predator Arema FC, Lokolingoy

Kompas.com - 18/02/2024, 08:00 WIB
Suci Rahayu,
Eris Eka Jaya

Tim Redaksi

KOMPAS.com – Lini serang Arema FC mendapat sorotan dari pelatih Widodo Cahyono Putro. Pemain dirasa tampil kurang agresif dalam beberapa laga terakhir.

Padahal, ia melihat potensi yang dimiliki penyerang tim, Charles Lokolingoy, saat berhasil mencetak gol di laga terakhir melawan PSIS Semarang pekan lalu.

Ia menilai pemain asal Australia itu bisa menjadi ujung tombak andalan untuk menjebol gawang lawan.

Selain itu, ia melihat pemain tersebut sebagai striker yang memiliki atribut lengkap untuk bisa tampil lebih agresif lagi di lini pertahanan.

Baca juga: Arema FC Yakin Lepas dari Zona Degradasi, Widodo CP Picu Semangat Baru

Sejauh ini, striker berusia 26 tahun itu baru mengemas dua gol dari 18 kali main bersama Arema FC sepanjang Liga 1 2023-2024 ini.

Hanya, di bawah kendali Joko Susilo dan Fernando Valente, ia banyak diturunkan sebagai penyerang sayap yang menyuplai bola kepada Gustavo Almeida atau Gilbert Alvarez saat ini.

Widodo C Putro yakin Charles Lokolingoy akan mengeluarkan kemampuan terbaiknya pada sisa laga kompetisi yang tinggal menyisakan 10 pekan.

"Saya melihat kan saya belum 100 persen mengetahui kemampuan dari Lokoli (Lokolingoy). Saya melihat bahwa dia di situ dengan postur tinggi badan, punya kekuatan heading, shooting, dan kecepatan lari," ujar pelatih berlisensi AFC Pro itu.

"Saya berharap ini striker bisa memecah kebuntuan," katanya.

Baca juga: Alasan Widodo Fokus Psikologis Arema FC, Tepis Uji Coba

Ia tidak hanya fokus pada sosok pemain yang diharapkan menunjukkan ketajaman di lini serang tim berjulukan Singo Edan itu.

Namun, ia juga mengamati perkembangan pemain lainnya, terutama pemain dari lini kedua. 

Menurut dia, lini serang tidak akan tampil tajam apabila tidak ada support dari lini kedua, terutama dari gelandang dan juga pemain di sisi sayap.

Selain itu, pergerakan pemain lain dari lini kedua akan menjadi senjata lain bagi Arema FC untuk menjebol gawang lawan saat lini serang mengalami deadlock.

"Selain Dedik Setiawan dan Dendi Santoso atau Arkhan Fikri dari tengah atau Samuel Balinsa mungkin dari situ atau yang lain," kata Widodo C Putro.

"Jadi, tidak hanya terpaku pada satu pemain saat menyerang," katanya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil Drawing ASEAN Club Championship 2024-2025, Borneo FC di Grup Neraka

Hasil Drawing ASEAN Club Championship 2024-2025, Borneo FC di Grup Neraka

Liga Indonesia
Piala Asia U17 Putri 2024, Garuda Pertiwi Mawas Diri, Coach Mochi Tak Target Tinggi

Piala Asia U17 Putri 2024, Garuda Pertiwi Mawas Diri, Coach Mochi Tak Target Tinggi

Timnas Indonesia
3 Fakta Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Paris 2024, Maksimalkan Kans Terakhir

3 Fakta Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Paris 2024, Maksimalkan Kans Terakhir

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea, Shin Tae-yong Waspadai Satu Keunggulan Lawan

Indonesia Vs Guinea, Shin Tae-yong Waspadai Satu Keunggulan Lawan

Timnas Indonesia
Link Streaming Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Paris 2024 Malam Ini

Link Streaming Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Paris 2024 Malam Ini

Timnas Indonesia
Viking Persib Ajukan Penangguhan Aturan Larangan Suporter Tandang ke PSSI

Viking Persib Ajukan Penangguhan Aturan Larangan Suporter Tandang ke PSSI

Liga Indonesia
Nominasi Gol Terbaik Piala Asia U23 2024, Ada Rafael Struick dan Witan Sulaeman

Nominasi Gol Terbaik Piala Asia U23 2024, Ada Rafael Struick dan Witan Sulaeman

Timnas Indonesia
Suara Optimisme Jelang Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Paris

Suara Optimisme Jelang Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Paris

Timnas Indonesia
Even Offroad Bertajuk IMI X IOF Challenge Akan Bergulir di Kebumen

Even Offroad Bertajuk IMI X IOF Challenge Akan Bergulir di Kebumen

Liga Indonesia
Insiden Air Keras Faisal Halim, Ekstrem dan Kriminal

Insiden Air Keras Faisal Halim, Ekstrem dan Kriminal

Internasional
Proliga 2024, Bandung bjb Tandamata Bidik Kemenangan Penuh Serie Palembang

Proliga 2024, Bandung bjb Tandamata Bidik Kemenangan Penuh Serie Palembang

Sports
Kemenpora Dukung Turnamen untuk Pengembangan Bakat Atlet Bulu Tangkis Junior

Kemenpora Dukung Turnamen untuk Pengembangan Bakat Atlet Bulu Tangkis Junior

Sports
Warung Madura di Jersey Madura United

Warung Madura di Jersey Madura United

Liga Indonesia
Prediksi Indonesia Vs Guinea, Permainan Fisikal untuk Lolos Olimpiade

Prediksi Indonesia Vs Guinea, Permainan Fisikal untuk Lolos Olimpiade

Liga Indonesia
Disiram Air Keras, Pemain Malaysia Operasi Cangkok Kulit Senilai Rp 101 Juta

Disiram Air Keras, Pemain Malaysia Operasi Cangkok Kulit Senilai Rp 101 Juta

Liga Lain
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com