Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Persebaya Menang 5-0 dalam Uji Coba, Pelapis Bajul Ijo Unjuk Gigi

Kompas.com - 17/02/2024, 15:30 WIB
Suci Rahayu,
Sem Bagaskara

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Persebaya Surabaya mengisi jeda Liga 1 2023-2024 dengan laga uji coba. Pelatih Persebaya, Paul Munster, senang melihat timnya menang 5-0.

Persebaya baru saja menggelar uji coba melawan klub asal Bangkalan, Raka FC, yang bermaterikan pemain jebolan Liga 2 di Stadion Gelora 10 November Surabaya, Jumat (16/2/2024) sore.

Pada laga uji coba ini, Paul Munster menurunkan pemain pelapis selama 90 menit penuh tanpa ada pergantian pemain.

Hasilnya, tim beralias Bajul Ijo berhasil menang telak dengan skor 5-0 melalui gol Alfan Suaib (11'), Wildan Ramdhani (55', 67', 85' pen.), serta Chandra Waskito (90').

Baca juga: Persebaya Tatap Dua Laga Tandang, Ernando Ari Terus Dinanti

Paul Munster memberikan pujian atas permainan Wildan Ramdhani dkk. Menurutnya, para pemain cadangan ini menunjukan performa yang cukup memuaskan dari segi teknik dan fisik.

Selain itu, para personel pelapis juga mampu menerapkan skema permainan sesuai dengan keinginan Munster, sehingga bisa mencetak gol.

“Permainan baik, sesuai ekspektasi, jauh lebih baik. Mereka tahu standar yang harus mereka capai,” kata pelatih asal Irlandia Utara itu.

Hasil akhir bukanlah tujuan dari uji coba ini. Laga ekshibisi lebih dipakai untuk mengukur perkembangan pemain jelang menjalani laga lanjutan Liga 1 2023-2024.

Baca juga: Paul Munster Biasakan Persebaya dengan Energi Positif

Paul Munster ingin menilai kualitas pemain cadangan setelah menjalani latihan intens. Ia juga ingin memetakan performa pemain secara individu.

“Pentingnya mereka mendapatkan waktu bermain. Latihan sudah sangat intensif beberapa hari terakhir, kami berfokus pada banyak hal fisik,” ujar mantan pelatih Bhayangkara FC itu.

Kendati memberikan apresiasi, Munster terus meminta anak asuhnya bekerja lebih keras lagi. 

“Kami mencetak lima gol, itu bagus. Saya sekali lagi, ekspektasinya lebih tinggi,” tutur Munster.

“Jelas masih banyak hal yang perlu ditingkatkan secara individu sebagai pemain,” katanya menambahkan.

Uji coba ini merupakan bagian persiapan Persebaya menyongsong laga pekan ke-25 Liga 1 2023-2024 kontra Persita Tangerang di Indomilk Arena Tangerang, Jumat (23/2/2024).

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Hasil Piala Asia U17 Putri 2024: Timnas Indonesia Kalah Telak dari Korsel

Hasil Piala Asia U17 Putri 2024: Timnas Indonesia Kalah Telak dari Korsel

Timnas Indonesia
Hasil Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1: Garuda Kalah, STY Kartu Merah, Olimpiade Harus Menunggu

Hasil Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1: Garuda Kalah, STY Kartu Merah, Olimpiade Harus Menunggu

Timnas Indonesia
LIVE Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1: Penalti Lawan Gagal, STY Dapat Kartu Merah

LIVE Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1: Penalti Lawan Gagal, STY Dapat Kartu Merah

Timnas Indonesia
LIVE Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1, Sapuan Nathan Selamatkan Garuda Muda

LIVE Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1, Sapuan Nathan Selamatkan Garuda Muda

Timnas Indonesia
HT Timnas U23 Indonesia Vs Guinea: Jebolan Barcelona Cetak Gol, Garuda Muda Tertinggal

HT Timnas U23 Indonesia Vs Guinea: Jebolan Barcelona Cetak Gol, Garuda Muda Tertinggal

Timnas Indonesia
LIVE Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1, Penalti Eks Barcelona Bawa Lawan Unggul

LIVE Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1, Penalti Eks Barcelona Bawa Lawan Unggul

Timnas Indonesia
Susunan Pemain Indonesia Vs Guinea, Rafael Struick dan Nathan Starter

Susunan Pemain Indonesia Vs Guinea, Rafael Struick dan Nathan Starter

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Indonesia Vs Guinea, Kickoff 20.00 WIB

Link Live Streaming Indonesia Vs Guinea, Kickoff 20.00 WIB

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea, Kata Ketua Badan Timnas soal Elkan Baggott

Indonesia Vs Guinea, Kata Ketua Badan Timnas soal Elkan Baggott

Timnas Indonesia
Petinggi Persib Harap Dua Kubu Suporter Bisa Hadir di Championship Series Liga 1

Petinggi Persib Harap Dua Kubu Suporter Bisa Hadir di Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Madrid ke Final Liga Champions, Sensasi Ancelotti dan Dongeng 'Comeback' Los Blancos

Madrid ke Final Liga Champions, Sensasi Ancelotti dan Dongeng "Comeback" Los Blancos

Liga Champions
Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Malam Ini

Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Malam Ini

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea: Situasi Bola Mati dan Tekad Skuad Kaba Diawara

Indonesia Vs Guinea: Situasi Bola Mati dan Tekad Skuad Kaba Diawara

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea, STY Mau Berjuang di Tengah Kondisi Tak Sempurna

Indonesia Vs Guinea, STY Mau Berjuang di Tengah Kondisi Tak Sempurna

Timnas Indonesia
Hasil Drawing ASEAN Club Championship 2024-2025, Borneo FC di Grup Neraka

Hasil Drawing ASEAN Club Championship 2024-2025, Borneo FC di Grup Neraka

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com