Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sepak Bola SEA Games 2023: Lawan Myanmar, Indonesia Pernah Alami Fase Sulit

Kompas.com - 05/04/2023, 18:30 WIB
Benediktus Agya Pradipta,
Firzie A. Idris

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Timnas U22 Indonesia besutan Infra Sjafri akan tampil di SEA Games 2023 Kamboja. Mereka tergabung di Grup A bersama empat tim lain, salah satunya Myanmar.

Timnas U22 Indonesia dipastikan tergabung di Grup A setelah drawing sepak bola SEA Games 2023 rampung digelar pada Rabu (5/4/2023) sore WIB.

Apabila melihat dari hasil drawing sepak bola SEA Games 2023, timnas U22 Indonesia berada di grup yang tidak terlalu sulit.

Selain Myanmar, Indonesia yang tergabung di Grup A juga akan bersaing dengan tuan rumah Kamboja, Filipina, dan Timor Leste.

Baca juga: Hasil Drawing Sepak Bola SEA Games 2023: Indonesia di Jalur Licin Menuju Semifinal

Indonesia terhindar dari Grup B yang dihuni oleh tiga tim tangguh, Vietnam, Thailand, dan Malaysia.

Vietnam merupakan juara bertahan dari dua edisi SEA Games sebelumnya. Mereka selalu meraih medali emas ketika tampil pada SEA Games 2019 dan 2021.

Lalu, Thailand adalah tim tersukses dalam sejarah sepak bola SEA Games.

Tim sepak bola putra Thailand sudah 16 kali meraih medali emas pada kejuaraan multiajang terbesar di Asia Tenggara tersebut.

Baca juga: Daftar Juara Sepak Bola SEA Games: Indonesia Buru Emas Ke-3, Lolos Grup Neraka

Sementara itu, Malaysia menjadi tim tersukses kedua dengan koleksi enam medali emas di cabang olahraga sepak bola SEA Games.

Indonesia tetap tak boleh lengah meski terhindar dari Grup B yang terbilang lebih sulit, 

Sebab, di Grup A pun, Indonesia harus melawan sejumlah tim yang berpotensi menyulitkan, salah satunya Myanmar.

Indonesia tercatat sudah sembilan kali melawan Myanmar sejak SEA Games 2001 di Kuala Lumpur Malaysia.

Baca juga: Drawing SEA Games 2023, Timnas U22 Indonesia Terhindar dari Grup Maut

Dari sembilan kali pertemuan itu, Indonesia mampu mencatatkan empat kemenangan atas Myanmar.

Indonesia masih unggul dibanding Myanmar yang tercatat mengantongi tiga kemenangan.

Adapun dua laga lainnya antara Indonesia dan Myanmar selalu berakhir imbang dengan skor 0-0.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

STY Bikin Sepak Bola Korsel Menangis, Beri yang Terbaik untuk Indonesia

STY Bikin Sepak Bola Korsel Menangis, Beri yang Terbaik untuk Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Liga Indonesia
Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

Timnas Indonesia
Shin Tae-yong Bicara Kans Indonesia ke Final Piala Asia U23 2024

Shin Tae-yong Bicara Kans Indonesia ke Final Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Korsel, Kata Pratama Arhan Usai Jadi Penentu Kemenangan

Indonesia Vs Korsel, Kata Pratama Arhan Usai Jadi Penentu Kemenangan

Timnas Indonesia
Rafael Struick: Hari Ini Kalahkan Korsel, Ayo ke Paris Tuliskan Sejarah!

Rafael Struick: Hari Ini Kalahkan Korsel, Ayo ke Paris Tuliskan Sejarah!

Timnas Indonesia
Dua Tim Juara Calon Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23 2024

Dua Tim Juara Calon Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Reaksi Media Korsel: 'Magis Shin Tae-yong' dan 'Tragedi di Doha'

Reaksi Media Korsel: "Magis Shin Tae-yong" dan "Tragedi di Doha"

Timnas Indonesia
Timnas U23 Indonesia Menangi Adu Penalti, Ernando Ari Pun 'Menari'...

Timnas U23 Indonesia Menangi Adu Penalti, Ernando Ari Pun "Menari"...

Timnas Indonesia
Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23: Mental Baja, Saatnya Mimpi Lebih Tinggi

Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23: Mental Baja, Saatnya Mimpi Lebih Tinggi

Timnas Indonesia
Timnas U23 Indonesia Patahkan Rekor Kelolosan Korsel ke Olimpiade

Timnas U23 Indonesia Patahkan Rekor Kelolosan Korsel ke Olimpiade

Timnas Indonesia
Daftar Tim Lolos Semifinal Piala Asia U23 2024, Sejarah untuk Indonesia!

Daftar Tim Lolos Semifinal Piala Asia U23 2024, Sejarah untuk Indonesia!

Timnas Indonesia
Hasil Indonesia Vs Korea Selatan: Menangi Adu Penalti, Garuda ke Semifinal!

Hasil Indonesia Vs Korea Selatan: Menangi Adu Penalti, Garuda ke Semifinal!

Timnas Indonesia
Hasil Brighton Vs Man City: Gol Langka De Bruyne, Citizens Geser Liverpool

Hasil Brighton Vs Man City: Gol Langka De Bruyne, Citizens Geser Liverpool

Liga Inggris
FT Indonesia vs Korea Selatan 2-2: Unggul Jumlah Pemain, Garuda Muda Kecolongan

FT Indonesia vs Korea Selatan 2-2: Unggul Jumlah Pemain, Garuda Muda Kecolongan

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com