Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 26/11/2022, 13:40 WIB
Faishal Raihan

Penulis

Sumber FIFA

KOMPAS.com - Lionel Messi bisa menyamai dua rekor milik Diego Armando di Piala Dunia dalam laga Argentina vs Meksiko.

Rekor pertama adalah jumlah penampilan. Maradona memiliki 21 caps bersama timnas Argentina khusus di Piala Dunia.

Sementara itu, Messi baru tampil 20 kali di Piala Dunia dengan timnas Argentina alias satu lebih sedikit dari Maradona.

Penampilan terbarunya tercatat pada matchday 1 Grup C Piala Dunia 2022 melawan Arab Saudi, Selasa (22/11/2022).

Baca juga: Jadwal Siaran Langsung Piala Dunia 2022 Hari Ini, Laga Hidup Mati Messi dkk

La Pulga bisa sejajar dengan Maradona dalam rekor ini jika dia bermain pada matchday kedua Grup C Piala Dunia 2022 melawan Meksiko, di Lusail Stadium, Qatar, Minggu (27/11/2022).

Messi bahkan bisa melewati rekor penampilan Maradona jika timnas Argentina melaju jauh di Piala Dunia 2022 dan dia terus dimainkan.

Saat ini, rekor penampilan terbanyak di Piala Dunia masih dipegang oleh Lothar Matthaus (Jerman/25).

Kemudian diikuti Miroslav Klose (Jerman/24) dan Paolo Maldini (Italia/23) di posisi 2-3. Adapun Maradona di peringkat keempat.

Baca juga: Argentina Vs Meksiko, Bagaimana Cara Hentikan Lionel Messi?

Selain jumlah penampilan, Messi bisa menyamai atau bahkan melampaui rekor gol Maradona di ajang Piala Dunia.

Messi saat ini tercatat sudah membukukan tujuh gol di panggung Piala Dunia bersama La Albiceleste - julukan timnas Argentina.

Gol terbarunya tercipta saat Argentina takluk 1-2 dari Arab Saudi pada laga pertama Grup C Piala Dunia 2022 Qatar.

Sementara itu, Maradona sudah mencetak delapan gol untuk timnas Argentina di Piala Dunia, sama dengan Guillermo Stabile.

Baca juga: Piala Dunia 2022: Update Kondisi Messi Jelang Lawan Meksiko

Artinya, Messi hanya membutuhkan satu gol untuk menyamai dan dua gol untuk melewati rekor gol Diego Maradona di Piala Dunia.

Untuk sementara, daftar top skor sepanjang masa timnas Argentina di Piala Dunia dipimpin oleh Gabriel Batistuta (10 gol).

Simak update dan kabar terbaru soal Piala Dunia 2022 Qatar dari jadwal, hasil, klasemen, hingga sisi lain dalam lipsus berikut ini: Gebyar Qatar

 

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Baca tentang
Sumber FIFA


Terkini Lainnya

Messi Absen Bela Argentina, Dapat Cedera di Inter Miami

Messi Absen Bela Argentina, Dapat Cedera di Inter Miami

Internasional
Wakil Indonesia Raih Kejayaan di All England, Emas Olimpiade Jadi Sasaran

Wakil Indonesia Raih Kejayaan di All England, Emas Olimpiade Jadi Sasaran

Badminton
Arema FC Pantang Putus Asa, Bangun Jelang Lawan Persebaya

Arema FC Pantang Putus Asa, Bangun Jelang Lawan Persebaya

Liga Indonesia
All England 2024: Jojo dan Ginting Saling Dorong, Kemenangan Bersama

All England 2024: Jojo dan Ginting Saling Dorong, Kemenangan Bersama

Badminton
Timnas Italia Diserang Kecanduan Playstation, Pemain Bergadang Jelang Laga Krusial

Timnas Italia Diserang Kecanduan Playstation, Pemain Bergadang Jelang Laga Krusial

Liga Italia
Indonesia Vs Vietnam: Jawaban STY soal Kans Debut Jay Idzes dan Nathan

Indonesia Vs Vietnam: Jawaban STY soal Kans Debut Jay Idzes dan Nathan

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Vietnam: STY Waspada, Pantang Terlena Memori Piala Asia

Indonesia Vs Vietnam: STY Waspada, Pantang Terlena Memori Piala Asia

Timnas Indonesia
Persija Jadi Musafir di Bali, Thomas Doll Sebut Pemain Sangat Profesional

Persija Jadi Musafir di Bali, Thomas Doll Sebut Pemain Sangat Profesional

Liga Indonesia
Indonesia Vs Vietnam: Dukungan Shin Tae-yong untuk Justin Hubner

Indonesia Vs Vietnam: Dukungan Shin Tae-yong untuk Justin Hubner

Timnas Indonesia
Igor Tudor Resmi Latih Lazio: Eks Asisten Pirlo, Pemuja Gasperini

Igor Tudor Resmi Latih Lazio: Eks Asisten Pirlo, Pemuja Gasperini

Liga Italia
Reaksi Shin Tae-yong soal Jersey Latihan Timnas, Kritik Daya Serap Keringat

Reaksi Shin Tae-yong soal Jersey Latihan Timnas, Kritik Daya Serap Keringat

Timnas Indonesia
Nottingham Forest Dihukum Pengurangan 4 Poin, Turun ke Zona Degradasi

Nottingham Forest Dihukum Pengurangan 4 Poin, Turun ke Zona Degradasi

Liga Inggris
Fokus Masuk 4 Besar, Bali United Ingin Stabil sampai Akhir Musim

Fokus Masuk 4 Besar, Bali United Ingin Stabil sampai Akhir Musim

Liga Indonesia
Respons Tegas Shin Tae-yong soal Sindiran Vietnam ke Timnas Indonesia

Respons Tegas Shin Tae-yong soal Sindiran Vietnam ke Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Vietnam, STY Siapkan Taktik dan Nutrisi Para Pemain

Indonesia Vs Vietnam, STY Siapkan Taktik dan Nutrisi Para Pemain

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com