Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jadwal Siaran Langsung Piala Dunia 2022 Hari Ini, Laga Hidup Mati Messi dkk

Kompas.com - 26/11/2022, 12:40 WIB
Faishal Raihan

Penulis

KOMPAS.com - Jadwal siaran langsung Piala Dunia 2022 hari ini masih menampilkan rangkaian pertandingan matchday kedua penyisihan grup.

Salah satu laga akan menentukan nasib Lionel Messi di Piala Duia 2022 Qatar. Laga yang dimaksud adalah Argentina vs Meksiko.

Duel Argentina vs Meksiko dijadwalkan berlangsung di Lusail Stadium, Lusail, Qatar, Sabtu malam waktu setempat atau Minggu (27/11/2022) pukul 02.00 dini hari WIB.

Lusail adalah stadion yang menjadi saksi kekalahan mengejutkan 1-2 Argentina dari Arab Saudi pada Selasa (22/11/2022).

Baca juga: 5 Fakta Jelang Argentina Vs Meksiko di Piala Dunia 2022, Albiceleste Kebal 10 Laga

Akibat hasil negatif tersebut, La Albiceleste tenggelam di dasar klasemen Grup C Piala Dunia 2022 tanpa perolehan poin.

Menjadi juru kunci klasemen membuat peluang Argentina untuk lolos ke fase gugur Piala Dunia 2022 sulit, tetapi belum tertutup.

Argentina masih dapat menentukan nasibnya sendiri. Mereka bisa meju ke babak 16 besar jika menang atas Meksiko, juga Polandia pada matchday 3.

Namun, apabila kalah dari Meksiko, Lionel Messi dkk dipastikan tersingkir dari Piala Dunia 2022 Qatar.

Baca juga: Argentina Vs Meksiko, Bagaimana Cara Hentikan Lionel Messi?

Pada pertandingan lainnya, di Grup D, akan ada duel antara Perancis dan Denmark.

Laga Perancis vs Denmark dijadwalkan berlangsung malam ini di Stadion 974, Sabtu (26/11/2022) pukul 23.00 WIB.

Timnas Perancis mengawali langkah mereka di Piala Dunia 2022 dengan mulus. Pada laga perdana, sang juara bertahan menggasak Australia 4-1.

Berkat kemenangan tersebut, Perancis duduk di puncak klasemen Grup D dan makin dekat dengan babak 16 besar Piala Dunia 2022.

Baca juga: Prediksi Skor dan Line Up Perancis Vs Denmark di Piala Dunia 2022

Les Bleus bisa menyegel tiket babak gugur Piala Dunia 2022 apabila mereka sanggup menaklukkan Denmark nanti malam.

Selain Argentina vs Meksiko, dan Perancis vs Denmark, jadwal Piala Dunia 2022 hari ini juga menyajikan duel Polandia vs Arab Saudi (Grup C) dan Tunsia vs Australia (Grup D).

Jadwal siaran langsung Piala Dunia 2022

Sabtu (26/11/2022)

  • 17.00 WIB - Tunsia vs Australia
  • 20.00 WIB - Polandia vs Arab Saudi
  • 23.00 WIB - Perancis vs Denmark

Minggu (27/11/2022)

  • 02.00 WIB - Argentina vs Meksiko

Laga-laga Piala Dunia 2022 akan disiarkan langsung oleh stasiun televisi swasta nasional, SCTV.

Selain itu, rangkaian pertandingan bisa disaksikan melalui tayangan streaming berbayar Vidio dengan menekan tautan berikut: LINK

Simak update dan kabar terbaru soal Piala Dunia 2022 Qatar dari jadwal, hasil, klasemen, hingga sisi lain dalam lipsus berikut ini: Gebyar Qatar

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil Sprint Race MotoGP Spanyol 2024: Jorge Martin Menang, Marquez Jatuh

Hasil Sprint Race MotoGP Spanyol 2024: Jorge Martin Menang, Marquez Jatuh

Motogp
Hasil West Ham Vs Liverpool 2-2, The Reds Gagal Menang

Hasil West Ham Vs Liverpool 2-2, The Reds Gagal Menang

Liga Inggris
Tahu Kekuatan Indonesia, Uzbekistan Bersiap

Tahu Kekuatan Indonesia, Uzbekistan Bersiap

Timnas Indonesia
Hasil Piala Thomas 2024: Jonatan Berjaya, Indonesia Bekuk Inggris

Hasil Piala Thomas 2024: Jonatan Berjaya, Indonesia Bekuk Inggris

Badminton
Piala Asia U23: Uzbekistan Kuat, Indonesia Punya Pengalaman dari Ferarri-Hokky

Piala Asia U23: Uzbekistan Kuat, Indonesia Punya Pengalaman dari Ferarri-Hokky

Timnas Indonesia
Arteta Dapat Saran dari Wenger untuk Bawa Arsenal Juara Liga Inggris

Arteta Dapat Saran dari Wenger untuk Bawa Arsenal Juara Liga Inggris

Liga Inggris
Hasil Kualifikasi MotoGP Spanyol 2024: Marquez Terdepan, Disusul Bezzecchi-Martin

Hasil Kualifikasi MotoGP Spanyol 2024: Marquez Terdepan, Disusul Bezzecchi-Martin

Motogp
Hasil Piala Thomas 2024: Fajar/Rian Menang, Indonesia Unggul 2-0 Atas Inggris

Hasil Piala Thomas 2024: Fajar/Rian Menang, Indonesia Unggul 2-0 Atas Inggris

Badminton
Prediksi Bung Ahay: Peluang Indonesia ke Final Terbuka, Waspada Gaya Eropa

Prediksi Bung Ahay: Peluang Indonesia ke Final Terbuka, Waspada Gaya Eropa

Timnas Indonesia
Semifinal Piala Asia U23, Jangan Remehkan Lagi Indonesia

Semifinal Piala Asia U23, Jangan Remehkan Lagi Indonesia

Liga Indonesia
Hasil Thomas Cup 2024, Anthony Sinisuka Ginting Menang

Hasil Thomas Cup 2024, Anthony Sinisuka Ginting Menang

Badminton
Fakta Menarik Uzbekistan, Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23

Fakta Menarik Uzbekistan, Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Pesan dan Harapan untuk Ernando Ari Jelang Laga Melawan Uzbekistan

Pesan dan Harapan untuk Ernando Ari Jelang Laga Melawan Uzbekistan

Timnas Indonesia
Saat Sikap Berkelas STY Disorot Usai Bawa Indonesia Singkirkan Korsel...

Saat Sikap Berkelas STY Disorot Usai Bawa Indonesia Singkirkan Korsel...

Timnas Indonesia
Preview Indonesia Vs Uzbekistan di Mata Pengamat Tanah Air

Preview Indonesia Vs Uzbekistan di Mata Pengamat Tanah Air

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com