Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Man United Sibuk: Martin Dubravka dan Antony Segera Tes Medis, Ronaldo ke Napoli?

Kompas.com - 30/08/2022, 06:45 WIB
M. Hafidz Imaduddin,
Sem Bagaskara

Tim Redaksi

Dikutip dari Metro, Ronaldo dikabarkan masih ingin meninggalkan Man United agar bisa bermain di Liga Champions musim ini.

Salah satu tim yang kini terus dikaitkan dengan Ronaldo adalah Napoli.

Menurut Gianluca Di Marzio, Jorge Mendes selaku agen Ronaldo saat ini sedang bekerja meyakinkan Napoli untuk menebus Ronaldo.

Jorge Mendes dikabarkan juga berusaha membujuk Man United untuk mendatangkan striker Napoli, Viktor Oshimen.

Rencana tukar guling dari Jorge Mendes itu berkaitan dengan kondisi Napoli yang disebut tidak mampu membayar biaya transfer maupun gaji Ronaldo.

Akhir pekan lalu, Luciano Spalletti (pelatih Napoli) dan Erik ten Hag (Man United) sempat menyinggung Ronaldo.

Baca juga: Erik ten Hag Tak Punya Kekuatan Hentikan Ronaldo

Luciano Spalletti secara terbuka mengaku tidak akan menolak jika Ronaldo bergabung dengan Napoli.

Namun, Spalletti menyerahkan kebijakan transfer kepada manajemen Napoli.

"Semua pelatih di dunia tidak akan menolak kesempatan melatih Ronaldo. Namun, sekarang masih belum ada negosiasi," kata Spalletti dikutip dari RMC Sport.

"De Laurentiis (Presiden Napoli) mengatakan kepada saya bahwa belum ada kesepakatan. Anda harus realistis. Bursa transfer hanya tersisa beberapa hari lagi," tutur Spalletti.

"Sepertinya akan sulit (Napoli merekrut Ronaldo). Namun, Anda juga harus bertanya ke Cristiano Giuntoli (Direktur Olahraga Napoli)," ujar mantan pelatih Inter Milan itu.

Dalam kesempatan lain, Spalletti secara terbuka juga sempat menyatakan akan merelakan kepergian Oshimen jika ada penawaran yang tepat.

Baca juga: Libatkan Victor Osimhen, Cristiano Ronaldo Hengkang ke Napoli?

"Napoli akan memikirkan situasi apa pun yang menarik bagi pemain kami. Tentu akan sulit mengatakan tidak jika ada tim yang mengajukan penawaran 100 juta euro (untuk menebus Oshimen)," kata Spalletti dikutip dari DAZN.

"Sejak saya melatih Napoli, semua peman kami telah berada di pasar dengan harga yang tepat," ujar pelatih asal Italia itu menambahkan.

Di lain sisi, Erik ten Hag sebenarnya masih kukuh ingin mempertahankan Ronaldo yang kini sudah berusia 37 tahun.

Halaman Berikutnya
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Siaran Langsung dan Live Streaming Thomas & Uber Cup 2024, Aksi Indonesia Dimulai

Siaran Langsung dan Live Streaming Thomas & Uber Cup 2024, Aksi Indonesia Dimulai

Badminton
Liverpool Dapatkan Pengganti Klopp, Arne Slot Sang 'Gila Kontrol'

Liverpool Dapatkan Pengganti Klopp, Arne Slot Sang "Gila Kontrol"

Liga Inggris
KFA Minta Maaf Usai Korsel Kalah dari Indonesia dan Gagal ke Olimpiade

KFA Minta Maaf Usai Korsel Kalah dari Indonesia dan Gagal ke Olimpiade

Internasional
Timnas Indonesia 'Dikepung' Juara Piala Asia U23, STY Minta Garuda Percaya

Timnas Indonesia "Dikepung" Juara Piala Asia U23, STY Minta Garuda Percaya

Timnas Indonesia
Timnas U23 Indonesia Jadi Kabar Gembira, Energi untuk Semua Atlet

Timnas U23 Indonesia Jadi Kabar Gembira, Energi untuk Semua Atlet

Timnas Indonesia
Leicester Promosi ke Premier League, Kans Tutup Musim dengan 100 Poin

Leicester Promosi ke Premier League, Kans Tutup Musim dengan 100 Poin

Liga Inggris
Trofi Liga Champions ke Indonesia, Morientes dan Vidic Turut Serta

Trofi Liga Champions ke Indonesia, Morientes dan Vidic Turut Serta

Sports
Timnas U23 Indonesia dan Olimpiade 2024, Mimpi dari Selembar Karton Putih

Timnas U23 Indonesia dan Olimpiade 2024, Mimpi dari Selembar Karton Putih

Timnas Indonesia
Jadwal Thomas dan Uber Cup 2024: Tim Putra Indonesia Vs Inggris, Putri Lawan Hong Kong

Jadwal Thomas dan Uber Cup 2024: Tim Putra Indonesia Vs Inggris, Putri Lawan Hong Kong

Badminton
Timnas Indonesia Sudah Layak Bersaing di Level Asia

Timnas Indonesia Sudah Layak Bersaing di Level Asia

Timnas Indonesia
Daftar 4 Tim Lolos Semifinal Piala Asia U23 2024, Uzbekistan Lawan Indonesia

Daftar 4 Tim Lolos Semifinal Piala Asia U23 2024, Uzbekistan Lawan Indonesia

Internasional
Jadwal Indonesia Vs Uzbekistan pada Semifinal Piala Asia U23 2024

Jadwal Indonesia Vs Uzbekistan pada Semifinal Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Turnamen Basket Mandiri 3x3 Indonesia, Antusiasme Peserta di Medan

Turnamen Basket Mandiri 3x3 Indonesia, Antusiasme Peserta di Medan

Sports
Hasil Real Sociedad Vs Madrid 0-1, Sinar Arda Gueler Bawa Los Blancos Menang

Hasil Real Sociedad Vs Madrid 0-1, Sinar Arda Gueler Bawa Los Blancos Menang

Liga Spanyol
Hasil 8 Besar Piala Asia U23: Singkirkan Arab Saudi, Uzbekistan Jumpa Indonesia di Semifinal

Hasil 8 Besar Piala Asia U23: Singkirkan Arab Saudi, Uzbekistan Jumpa Indonesia di Semifinal

Internasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com