Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Teja Paku Alam Tegaskan Pemain Persib Sudah Berjuang meski Akhirnya Kalah dari Bhayangkara FC

Kompas.com - 07/02/2022, 13:40 WIB
Kontributor Bola, Septian Nugraha,
Tri Indriawati

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Persib Bandung kepayahan saat menghadapi Bhayangkara FC pada pekan ke-23 Liga 1 2021-2022.

Klub berjulukan Maung Bandung itu takluk dengan skor 0-1 dari Bhayangkara FC dalam laga yang berlangsung di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Minggu (6/2/2022) malam WIB.

Hasil tersebut membuat Persib gagal menyodok ke tiga besar. Klub asal Jawa Barat itu tertahan di posisi kelima dengan koleksi 43 poin, tertinggal enam angka dari Bhayangkara FC yang berada di puncak klasemen.

Meski begitu, Maung Bandung memiliki keunggulan jumlah pertandingan, dibandingkan empat tim lain di lima besar.

Baca juga: Hasil dan Klasemen Liga 1 - Bhayangkara Kembali ke Puncak, Persib Tak Beranjak

Oleh karena itu, Persib masih berpeluang kembali menyodok ke tiga besar klasemen Liga 1.

Kiper Persib Teja Paku Alam mengatakan, kekalahan dari Bhayangkara FC merupakan hasil yang mengecewakan.

Akan tetapi, kata dia, semua pemain Persib telah berusaha semaksimal mungkin dalam pertandingan melawan Bhayangkara FC.

Hanya, hasil yang didapatkan Persib memang belum sesuai dengan harapan.

"Sebelumnya, saya ucapkan selamat untuk Bhayangkara FC karena meraih kemenangan malam ini. Kami sudah berusaha semaksimal mungkin," kata Teja seusai pertandingan.

"Dengan pemain yang ada, kami menunjukkan fighting spirit luar biasa, saya ucapkan terima kasih kepada teman-teman pemain yang sudah berjuang habis-habisan," kata dia.

Persib melakoni pertandingan melawan Bhayangkara FC dengan segala keterbatasan.

Maung Bandung masih dihinggapi krisis pemain karena badai Covid-19 yang tak kunjung reda.

Terlebih, dalam laga tersebut, Marc Anthony Klok dkk tidak didampingi jajaran pelatih mereka.

Robert Rene Alberts (pelatih kepala), Yaya Sunarya (pelatih fisik), dan Budiman (asisten pelatih) tidak tampak di lapangan.

Instruksi pun diberikan oleh Luizinho Passos yang tak lain berstatus sebagai pelatih kiper di tim Maung Bandung.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

Timnas Indonesia
Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Timnas Indonesia
Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Timnas Indonesia
4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

Timnas Indonesia
Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Internasional
Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya 'Mantra Sakti'

Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya "Mantra Sakti"

Timnas Indonesia
Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Timnas Indonesia
Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Timnas Indonesia
STY Bikin Sepak Bola Korsel Menangis, Beri yang Terbaik untuk Indonesia

STY Bikin Sepak Bola Korsel Menangis, Beri yang Terbaik untuk Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Liga Indonesia
Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

Timnas Indonesia
Shin Tae-yong Bicara Kans Indonesia ke Final Piala Asia U23 2024

Shin Tae-yong Bicara Kans Indonesia ke Final Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Korsel, Kata Pratama Arhan Usai Jadi Penentu Kemenangan

Indonesia Vs Korsel, Kata Pratama Arhan Usai Jadi Penentu Kemenangan

Timnas Indonesia
Rafael Struick: Hari Ini Kalahkan Korsel, Ayo ke Paris Tuliskan Sejarah!

Rafael Struick: Hari Ini Kalahkan Korsel, Ayo ke Paris Tuliskan Sejarah!

Timnas Indonesia
Dua Tim Juara Calon Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23 2024

Dua Tim Juara Calon Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com