Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Potensi U23 Thailand Terungkap, Tantangan Indonesia Tak Berhenti di Piala AFF 2020

Kompas.com - 01/01/2022, 13:30 WIB
Benediktus Agya Pradipta,
Tri Indriawati

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Potensi timnas U23 Thailand telah terungkap lewat pernyataan pelatih tim senior, Alexandre Polking.

Alexandre Polking melihat para pemain U23 Thailand memiliki talenta yang menjanjikan untuk melanjutkan regenerasi skuad Gajah Perang.

Hal itu diungkapkan Alexandre Polking menjelang leg kedua final Piala AFF 2020 kontra timnas Indonesia.

Adapun final leg kedua Thailand vs Indonesia itu dijadwalkan berlangsung di Stadion Nasional Singapura pada Sabtu (1/1/2021) malam WIB.

Baca juga: Jadwal Final Piala AFF 2020: Leg 2 Thailand Vs Indonesia Hari Ini

Dalam konferensi pers menjelang laga, Alexandre Polking berbicara soal masa depan timnas Thailand.

Menurut Alexandre Polking, masa depan timnas Thailand bergantung pada kesinambungan antargenerasi pemain.

Berdasarkan tolok ukur tersebut, Alexandre Polking menilai bahwa timnas Thailand memiliki masa depan cerah berkat potensi yang kini dimiliki para pemain U-23.

"Kami ingin mempertahankan posisi nomor satu di Asia Tenggara, yang penting ada kesinambungan antargenerasi pemain," kata Alexandre Polking, dikutip dari Bongda24h.

Baca juga: Profil Alexandre Polking: Pelatih Thailand, Lawan Timnas Indonesia di Final Piala AFF

"Saya bisa melihat masa depan yang bagus dengan generasi yang saat ini ada di timnas U-23 Thailand," ujar Alexandre Polking.

"Saya berharap bisa terus menjadi bagian dari perkembangan timnas Thailand," tutur Alexandre Polking yang kini masih masih terikat kontrak jangka pendek bersama timnas Thailand.

Alexandre Polking pun tahu betul bahwa kesuksesan tim nasional sangat bergantung pada kualitas pemain.

"Keberhasilan tim bergantung pada para pemain, karena meskipun kami mengubah sistem atau pendekatan, para pemain dapat beradaptasi dengan sangat baik," ucap Alexandre Polking.

Baca juga: Thailand Menang atas Indonesia, Mano Polking Sebut Anak Asuhnya Luar Biasa

"Dapat dikatakan bahwa mereka (pemain) telah melakukan hal itu dengan sangat baik," kata pelatih kelahiran Brasil tersebut.

Gambaran potensi yang diungkapkan oleh Alexandre Polking secara tidak langsung menjadi pengingat bagi Indonesia.

Timnas Indonesia di bawah kepemimpinan Shin Tae-yong juga memiliki fokus dalam pengembangan pemain muda.

Hal itu terlihat dalam skuad yang dibawa Shin Tae-yong untuk Piala AFF 2020.

Meski memiliki kebebasan untuk memilih pemain-pemain senior yang bisa jadi lebih berpengalaman, Shin Tae-yong justru membawa segudang pesepak bola belia.

Baca juga: Kekalahan 0-4 dari Thailand Jadi Ujian Mental Pemain Muda Indonesia

Pemain-pemain muda yang ditunjuk kemudian mendapat banyak kesempatan selama pergelaran Piala AFF 2020.

Lihat saja nama-nama seperti Alfeandra Dewangga (20), Witan Sulaeman (20), Ramai Rumakiek (19), Pratama Arhan (20), dan Rizky Ridho (20).

Di usia yang tergolong muda, mereka telah mendapat kepercayaan penuh dan kerap menjadi penopang utama di balik kemenangan timnas Indonesia.

Keberadaan pemain-pemain muda seperti itu seolah menjadi jaminan bagi masa depan skuad Garuda.

Penampilan menjanjikan para pemain muda terbukti berhasil membawa timnas Indonesia ke final Piala AFF 2020.

Baca juga: Masa Depan di Tangan Skuad Muda, Timnas Indonesia Bisa Jadi Tim Berbahaya

Meski pada akhirnya menumui jalan terjal setelah ditekuk 0-4 oleh Thailand pada final leg pertama, Rabu (29/12/2021), para pemain muda Indonesia berhasil menghadirkan harapan bagi publik sepak bola Tanah Air.

Namun, tantangan Indonesia tak akan berhenti di Piala AFF 2020.

Selanjutnya, para pemain muda itu akan melanjutkan perjuangan ke Piala AFF U23 2022.

Timnas U23 Thailand menjadi salah satu tantangan yang mungkin akan dihadapi skuad Garuda Muda dalam ajang tersebut.

Pada Piala AFF U23, Indonesia tergabung di Grup B bersama Malaysia, Myanmar, dan Laos.

Sementara itu, timnas U23 Thailand tergabung di Grup C bersama Vietnam dan Singapura.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

Timnas Indonesia
Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Internasional
Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya 'Mantra Sakti'

Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya "Mantra Sakti"

Timnas Indonesia
Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Timnas Indonesia
Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Timnas Indonesia
STY Bikin Sepak Bola Korsel Menangis, Beri yang Terbaik untuk Indonesia

STY Bikin Sepak Bola Korsel Menangis, Beri yang Terbaik untuk Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Liga Indonesia
Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

Timnas Indonesia
Shin Tae-yong Bicara Kans Indonesia ke Final Piala Asia U23 2024

Shin Tae-yong Bicara Kans Indonesia ke Final Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Korsel, Kata Pratama Arhan Usai Jadi Penentu Kemenangan

Indonesia Vs Korsel, Kata Pratama Arhan Usai Jadi Penentu Kemenangan

Timnas Indonesia
Rafael Struick: Hari Ini Kalahkan Korsel, Ayo ke Paris Tuliskan Sejarah!

Rafael Struick: Hari Ini Kalahkan Korsel, Ayo ke Paris Tuliskan Sejarah!

Timnas Indonesia
Dua Tim Juara Calon Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23 2024

Dua Tim Juara Calon Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Reaksi Media Korsel: 'Magis Shin Tae-yong' dan 'Tragedi di Doha'

Reaksi Media Korsel: "Magis Shin Tae-yong" dan "Tragedi di Doha"

Timnas Indonesia
Timnas U23 Indonesia Menangi Adu Penalti, Ernando Ari Pun 'Menari'...

Timnas U23 Indonesia Menangi Adu Penalti, Ernando Ari Pun "Menari"...

Timnas Indonesia
Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23: Mental Baja, Saatnya Mimpi Lebih Tinggi

Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23: Mental Baja, Saatnya Mimpi Lebih Tinggi

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com