Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Shin Tae-yong Ungkap Kondisi Terkini Rachmat Irianto

Kompas.com - 26/12/2021, 10:04 WIB
Celvin Moniaga Sipahutar,
Firzie A. Idris

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Gelandang timnas Indonesia, Rachmat Irianto, mengalami cedera saat melawan Singapura pada laga leg kedua semifinal Piala AFF 2020.

Momen Rachmat Irianto mengalami cedera terjadi pada awal babak perpanjangan waktu pertama.

Pemain Persebaya Surabaya itu terjatuh usai berduel dengan lawan. Sang pemain pun tersungkur kesakitan sambil memegangi bahunya.

Baca juga: Top Skor Piala AFF 2020: 6 Pilar Indonesia Tajam, Asa Ikhsan Fandi Pupus

Wasit kemudian menghentikan laga agar Rachmat Irianto segera mendapatkan perawatan medis.

Sayangnya, Irianto tak mampu melanjutkan laga dan ditandu keluar lapangan oleh tim medis dengan masih memegangi bahunya.

Pelatih Shin Tae-yong lalu menurunkan Evan Dimas untuk mengganti posisi Irianto.

Seusai pertandingan, Shin Tae-yong mengungkapkan kondisi Rachmat Irianto.

Baca juga: Reaksi Media Asia Tenggara Terhadap Kemenangan Fantastis Timnas Indonesia

Pelatih asal Korea Selatan itu belum bisa berbicara banyak, tetapi bek Persebaya Surabaya itu sekarang dalam kondisi baik.

"Untuk kondisi Rachmat Irianto belum mendapat laporan dari tim medis," kata Shin Tae-yong dalam konferensi pers usai laga, Sabtu (25/12/2021) malam WIB.

"Namun, setelah pertandingan sempat nanya ke pemainnya langsung, dia bilang tidak ada masalah," ungkapnya.

Jika Rachmat Irianto sampai harus absen, tentu ini akan menjadi kerugian tersendiri bagi timnas Indonesia.

Baca juga: Laga Indonesia Vs Singapura bak Surga dan Neraka bagi Shin Tae-yong

Pasalnya, pemain berusia 22 tahun itu merupakan gelandang andalan skuad Garuda. Dia selalu dimainkan sebagai starter dalam enam laga Indonesia di Piala AFF 2020.

Performa Irianto di lini tengah bersama Ricky Kambuaya bak menjadi nyawa dalam permainan Garuda.

Selain itu, Irianto juga sudah mencatatkan dua gol dan terlibat dalam beberapa build up apik timnas sepanjang Piala AFF 2020.

Timnas Indonesia sendiri berhasil menang 4-2 atas Singapura di National Stadium pada laga leg kedua yang mencapai babak tambahan waktu.

Hasil ini membuat Garuda menang agregat 5-3 dan menembus final Piala AFF untuk kali keenam.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

Timnas Indonesia
Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Timnas Indonesia
Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Timnas Indonesia
4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

Timnas Indonesia
Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Internasional
Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya 'Mantra Sakti'

Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya "Mantra Sakti"

Timnas Indonesia
Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Timnas Indonesia
Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Timnas Indonesia
STY Bikin Sepak Bola Korsel Menangis, Beri yang Terbaik untuk Indonesia

STY Bikin Sepak Bola Korsel Menangis, Beri yang Terbaik untuk Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Liga Indonesia
Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

Timnas Indonesia
Shin Tae-yong Bicara Kans Indonesia ke Final Piala Asia U23 2024

Shin Tae-yong Bicara Kans Indonesia ke Final Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Korsel, Kata Pratama Arhan Usai Jadi Penentu Kemenangan

Indonesia Vs Korsel, Kata Pratama Arhan Usai Jadi Penentu Kemenangan

Timnas Indonesia
Rafael Struick: Hari Ini Kalahkan Korsel, Ayo ke Paris Tuliskan Sejarah!

Rafael Struick: Hari Ini Kalahkan Korsel, Ayo ke Paris Tuliskan Sejarah!

Timnas Indonesia
Dua Tim Juara Calon Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23 2024

Dua Tim Juara Calon Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com