Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Reaksi Media Asia Tenggara Terhadap Kemenangan Fantastis Timnas Indonesia

Kompas.com - 26/12/2021, 05:14 WIB
Firzie A. Idris

Penulis

KOMPAS.com - Media-media Asia Tenggara menyorot kemenangan dramatis timnas Indonesia atas Singapura di semifinal leg kedua Piala AFF 2020.

Timnas Indonesia melaju ke final AFF Suzuki Cup setelah laga super dramatis di mana pasukan Shin Tae-yong harus berjuang sampai babak tambahan waktu melawan Singapura pada Sabtu (25/12/2021) malam WIB.

Garuda memastikan kelolosan ke partai pamungkas dengan mencetak dua gol pada extra time untuk mencatatkan kemenangan 4-2.

Merah Putih melangkah ke final dengan keunggulan agregat 5-3.

Sementara, The Lions harus menyudahi pertandingan dengan delapan pemain setelah tiga personel mereka termasuk kiper Hassan Sunny dikartu merah wasit.

Baca juga: Hasil Indonesia Vs Singapura: Menang Dramatis 4-2, Garuda Tembus Final AFF

Partai tersebut tentu menjadi salah satu pertandingan paling dramatis dalam sejarah kompetisi.

Apalagi, jika mengingat Garuda hampir di ambang tersingkir kalau bukan karena aksi heroik kiper Nadeo Argawinata menahan penalti Faris Ramli, dua menit sebelum waktu normal berakhir untuk memaksa extra time.

Laga rollercoaster tersebut pun mendapat perhatian dari media-media Asia Tenggara.

Pertama adalah dari media-media asal Singapura, Channel News Asia dan The Straits Times.

Channel News Asia menulis bagaimana para pemain Singapura "bertarung layaknya Singa".

Media asal Singapura Channel News Asia menyorot kemenangan timnas Indonesia melawan Singapura pada leg kedua semifinal Piala AFF 2020, Sabtu (25/12/2021) malam WIB.TANGKAPAN LAYAR Media asal Singapura Channel News Asia menyorot kemenangan timnas Indonesia melawan Singapura pada leg kedua semifinal Piala AFF 2020, Sabtu (25/12/2021) malam WIB.

"Dalam posisi tak menguntungkan, di hadapan beberapa keputusan wasit yang layak dipertanayakan, Singapura menatap jurang kekalahan," tulis mereka.

"Namun, para pemain tetap bertempur, mengamankan bola dari garis gawang, bertahan cerdas, melempar badan ke setiap tembakan."

Pada akhir naskah, mereka menekankan kebanggaan terhadap timnas Singapura.

Baca juga: Indonesia Vs Singapura, Antisipasi Bola Mati Garuda Jadi Sorotan Shin Tae-yong

"Kendati kalah, apresiasi publik di stadion terhadap tim mereka yang gugur mengatakan segalanya," tulis mereka.

"Singapura mungkin tumbang, tetapi pada malam Natal di Stadion Nasional, mereka mengaum."

Halaman:
Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Jadwal Liga 1 Akhir Pekan: PSM Vs Borneo, Bali United Vs Persija

Jadwal Liga 1 Akhir Pekan: PSM Vs Borneo, Bali United Vs Persija

Liga Indonesia
Raih Gelar Liga Champions hingga Piala Dunia, Messi Tak Punya Mimpi Lagi di Sepak Bola

Raih Gelar Liga Champions hingga Piala Dunia, Messi Tak Punya Mimpi Lagi di Sepak Bola

Internasional
Hasil Spain Masters 2024: Rehan/Lisa Menangi Duel Merah Putih, 6 Wakil Indonesia ke QF

Hasil Spain Masters 2024: Rehan/Lisa Menangi Duel Merah Putih, 6 Wakil Indonesia ke QF

Badminton
Bali United Vs Persija, Ada Permintaan untuk Suporter Bali United

Bali United Vs Persija, Ada Permintaan untuk Suporter Bali United

Liga Indonesia
Sandro Tonali Didakwa 50 Kali Melanggar Aturan Judi FA dalam 3 Bulan

Sandro Tonali Didakwa 50 Kali Melanggar Aturan Judi FA dalam 3 Bulan

Liga Inggris
Shin Tae-yong Ungkap Timnas Indonesia Akan Tambah Amunisi Baru

Shin Tae-yong Ungkap Timnas Indonesia Akan Tambah Amunisi Baru

Timnas Indonesia
Shin Tae-yong Yakin Level Timnas Indonesia Akan Terus Berkembang

Shin Tae-yong Yakin Level Timnas Indonesia Akan Terus Berkembang

Timnas Indonesia
Hasil Persib Bandung Vs Bhayangkara FC 0-0, Bojan Hodak Frustrasi

Hasil Persib Bandung Vs Bhayangkara FC 0-0, Bojan Hodak Frustrasi

Liga Indonesia
Usai Dipecat, Phillipe Troussier Ungkap Akan Rindukan Vietnam

Usai Dipecat, Phillipe Troussier Ungkap Akan Rindukan Vietnam

Internasional
Klasemen Liga 1: Persikabo 1973 Degradasi, Bhayangkara di Tepi Jurang

Klasemen Liga 1: Persikabo 1973 Degradasi, Bhayangkara di Tepi Jurang

Liga Indonesia
Persikabo Jadi Tim Liga 1 2023-2024 Pertama yang Degradasi

Persikabo Jadi Tim Liga 1 2023-2024 Pertama yang Degradasi

Liga Indonesia
Hasil Persib Vs Bhayangkara FC 0-0, Guardian Bertahan dari Gempuran Maung Bandung

Hasil Persib Vs Bhayangkara FC 0-0, Guardian Bertahan dari Gempuran Maung Bandung

Liga Indonesia
SC Heerenven Beri Apresiasi untuk Thom Haye dan Nathan Tjoe-A-On

SC Heerenven Beri Apresiasi untuk Thom Haye dan Nathan Tjoe-A-On

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Persib Bandung vs Bhayangkara, Kickoff 20.30 WIB

Link Live Streaming Persib Bandung vs Bhayangkara, Kickoff 20.30 WIB

Liga Indonesia
Sakit Arema FC Dikalahkan Persebaya, Singo Edan Diminta Tak Putus Asa

Sakit Arema FC Dikalahkan Persebaya, Singo Edan Diminta Tak Putus Asa

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com