Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

3 Alasan Indonesia Tidak Boleh Lengah Kontra Singapura di Semifinal Piala AFF 2020

Kompas.com - 25/12/2021, 09:35 WIB
Suci Rahayu,
Firzie A. Idris

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Indonesia menyongsong leg kedua semifinal Piala AFF 2020 melawan Singapura dengan rasa penuh optimis di Stadion Nasional Singapura, Sabtu (25/12/2021) malam.

Tim Garuda akan bermain habis-habisan untuk mengamankan tiket ke babak final Piala AFF.

Bermodalkan rekor apik di fase penyisihan grup dan hasil imbang di leg pertama, Indonesia cukup percaya diri untuk bisa lolos ke partai pamungkas.

Meskipun peluang Indonesia terbuka lebar, hal tersebut masih di atas kertas dan tidak lantas menjadi jaminan untuk menang.

Sebab, motivasi tuan rumah untuk lolos ke babak final juga tidak kalah besarnya.

Baca juga: Wajah-wajah Berbeda Timnas Indonesia Versi STY di Piala AFF

Tim Garuda wajib waspada sebab pada semifinal kali ini tidak ada aturan gol kandang tandang. Sehingga siapapun pemenangnya akan otomatis lolos ke babak final.

Berikut beberapa alasan lain Indonesia tidak boleh lengah pada leg kedua nanti:

Singapura Siapkan Ledakan di Leg Kedua

Pemain timnas Singapura, Ikhsan Fandi, berduel dengan bek Indonesia, Elkan Baggott, dalam laga leg pertama semifinal Piala AFF 2020. Laga timnas Singapura vs Indonesia digelar di National Stadium Singapura pada 22 Desember 2021.AFP/GETTY IMAGES/YONG TECK LIM Pemain timnas Singapura, Ikhsan Fandi, berduel dengan bek Indonesia, Elkan Baggott, dalam laga leg pertama semifinal Piala AFF 2020. Laga timnas Singapura vs Indonesia digelar di National Stadium Singapura pada 22 Desember 2021.

Shin Tae-yong bukanlah satu-satunya yang memiliki ide menyimpan tenaga untuk leg kedua. Indikasi hal itu bisa dilihat dari formasi Singapura di leg pertama.

Pada leg pertama, Tatsuma Yoshida menggunakan formasi 5-3-2 yang menggunakan tiga bek di belakang, sama seperti 5-4-1 pilihan Shin Tae-yong.

Dari formasi tersebut, terlihat bawah kedua pelatih memang sengaja fokus pada pertahanan sehingga mengorbankan sebagian intensitas permainan mereka.

Baca juga: Indonesia dan Kenangan Semifinal II Piala AFF 2016: Dramatis, Penuh Duka, dan Bikin Kesal!

Banyak yang memprediksi Indonesia akan tampil meledak di leg kedua. Namun, Singapura juga jelas menyiapkan kejutannya sendiri.

Sehingga, tim Garuda harus siap dengan semua kejutan yang disiapkan The Lions.

Kecerdikan Pelatih Tatsuma Yoshida

Pelatih timnas Singapura, Tatsuma Yoshida (tengah), sedang memberi instruksi kepaada Faris Ramli (kiri) dan M. Anumanthan (kanan) pada laga ketiga Grup A Piala AFF 2020 melawan Timor Leste di Stadion Nasional Singapura, Selasa (14/12/2021). Terdekat, timnas Singapura asuhan Tatsuma Yoshida dijadwalkan menghadapi Indonesia pada leg pertama semifinal Piala AFF 2020, Rabu (22/12/2021).AFP/ SUHAIMI ABDULLAH Pelatih timnas Singapura, Tatsuma Yoshida (tengah), sedang memberi instruksi kepaada Faris Ramli (kiri) dan M. Anumanthan (kanan) pada laga ketiga Grup A Piala AFF 2020 melawan Timor Leste di Stadion Nasional Singapura, Selasa (14/12/2021). Terdekat, timnas Singapura asuhan Tatsuma Yoshida dijadwalkan menghadapi Indonesia pada leg pertama semifinal Piala AFF 2020, Rabu (22/12/2021).

Penampilan apik Singapura sejauh ini tidak lepas dari peran pelatih Tatsuma Yoshida.

Halaman:
Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com