Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pesan Menpora untuk Timnas Indonesia yang Berjuang di Piala AFF: Jawab Kerinduan Masyarakat!

Kompas.com - 05/12/2021, 20:00 WIB
Benediktus Agya Pradipta,
Sem Bagaskara

Tim Redaksi

Sumber PSSI

KOMPAS.com - Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Republik Indonesia, Zainudin Amali, memberikan pesan penuh semangat kepada timnas Indonesia yang akan berjuang pada Piala AFF 2020 di Singapura.

Pergelaran Piala AFF 2020 yang sempat tertunda akibat pandemi Covid-19 itu telah resmi dimulai pada Minggu (5/12/2021).

Timnas Indonesia yang tergabung di Grup B bersama Malaysia, Vietnam, Kamboja, dan Laos, akan memulai perjuangan pada Kamis (9/12/2021) malam WIB.

Pada laga pertama fase grup, timnas Indonesia besutan Shin Tae-yong dijadwalkan bersua Kamboja.

Pertandingan melawan Kamboja menjadi sangat krusial bagi Evan Dimas dkk. Skuad Garuda perlu memetik kemenangan untuk meningkatkan kepercayaan diri dan peluang.

Baca juga: Jadwal Piala AFF 2020: Thailand Main Hari Ini, Kapan Timnas Indonesia?

Terlebih lagi, timnas Indonesia sudah ditunggu lawan berat pada dua laga terakhir fase grup, yakni Vietnam (15/12) dan Malaysia (19/12).

Sebelum melawan Vietnam dan Malaysia, skuad Garuda lebih dulu dijadwalkan bersua Laos (12/12).

Menjelang laga pertama kontra Kamboja, timnas Indonesia mendapat pesan dari Menpora Zainudin Amali.

Menpora Zainudin Amali meminta para pemain untuk tidak mengendurkan semangat meski harus bertanding di tengah situasi pandemi Covid-19.

"Kepada timnas yang akan bertanding di Piala AFF, tetaplah bersemangat walaupun bertanding masih dalam suasana pandemi seperti sekarang ini," kata Menpora Amali kepada KOMPAS.com, Minggu (5/12/2021).

Baca juga: Piala AFF 2020, Timnas Indonesia Keluhkan Porsi Makanan

Setelah itu, Menpora Amali memberikan suntikan motivasi kepada para pemain timnas Indonesia.

Menpora Amali melecut semangat anak-anak asuh Shin Tae-yong untuk membuktikan bahwa sepak bola Indonesia sudah mulai bangkit.

Dia mendorong para pemain untuk menjawab kerinduan masyarakat terhadap prestasi sepak bola Tanah Air.

"AFF kali ini terbuka peluang yang sangat besar buat timnas kita untuk membuktikan bahwa sepak bola Indonesia sudah mulai bangkit," ucap Menpora Amali.

"Apalagi, sekarang ini timnas ditangani oleh pelatih Shin Tae-yong yang sudah punya cukup pengalaman menangani tim yang bertanding di level internasional," ucap Menpora Amali yang tak meragukan kapasitas pelatih timnas Indonesia.

"Selamat bertanding, jawablah kerinduan masyarakat terhadap prestasi yang membanggakan," tutur Menpora Amali.

Baca juga: Piala AFF 2020: Shin Tae-yong Mengaku Grup B Sulit bagi Timnas Indonesia, tetapi...

Sementara itu, Shin Tae-yong selaku pelatih memastikan bahwa timnas Indonesia akan selalu bekerja keras pada setiap pertandingan.

"Setiap pertandingan kami akan bekerja keras dengan berpikir kami itu sebagai calon juara," kata Shin Tae-yong, dikutip dari laman resmi PSSI.

"Memang penting juga untuk target juara, tetapi setiap pertandingan kami bekerja keras pasti akan meningkatkan performa. Jadi mungkin bisa mendapatkan juara juga," tutur pelatih asal Korea Selatan tersebut.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Sumber PSSI
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Timnas Indonesia Vs Vietnam, Thom Haye dan Ragnar Absen

Timnas Indonesia Vs Vietnam, Thom Haye dan Ragnar Absen

Liga Indonesia
Cerita Beto Goncalves Dua Kali Bawa Tim Naik Kasta

Cerita Beto Goncalves Dua Kali Bawa Tim Naik Kasta

Liga Indonesia
Bicara Bahasa Indonesia, Jay Idzes Dapat Ilmu dari Keluarga

Bicara Bahasa Indonesia, Jay Idzes Dapat Ilmu dari Keluarga

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Vietnam: Jay Idzes Adaptasi Cuaca, Anggap Marc Klok 'Kakek'

Indonesia Vs Vietnam: Jay Idzes Adaptasi Cuaca, Anggap Marc Klok 'Kakek'

Timnas Indonesia
Ragnar Oratmangoen Siap Bawa Indonesia ke Piala Dunia

Ragnar Oratmangoen Siap Bawa Indonesia ke Piala Dunia

Liga Indonesia
Usai Jadi WNI, Thom Haye Ungkap Sebuah Janji untuk Sepak Bola Indonesia

Usai Jadi WNI, Thom Haye Ungkap Sebuah Janji untuk Sepak Bola Indonesia

Liga Indonesia
Qarrar Firhand Finis di Posisi Kelima pada Ajang Trofeo Andrea Margutti

Qarrar Firhand Finis di Posisi Kelima pada Ajang Trofeo Andrea Margutti

Sports
Persebaya Selangkah demi Selangkah, Tetap Jaga Keyakinan ke 4 Besar

Persebaya Selangkah demi Selangkah, Tetap Jaga Keyakinan ke 4 Besar

Liga Indonesia
Thom Haye dan Ragnar Oratmangoen Resmi WNI, Diusahakan Ikut Tandang ke Vietnam

Thom Haye dan Ragnar Oratmangoen Resmi WNI, Diusahakan Ikut Tandang ke Vietnam

Timnas Indonesia
Justin Hubner Bicara Tantangan di Indonesia, Yakin Kalahkan Vietnam

Justin Hubner Bicara Tantangan di Indonesia, Yakin Kalahkan Vietnam

Timnas Indonesia
Messi Absen Bela Argentina, Dapat Cedera di Inter Miami

Messi Absen Bela Argentina, Dapat Cedera di Inter Miami

Internasional
Wakil Indonesia Raih Kejayaan di All England, Emas Olimpiade Jadi Sasaran

Wakil Indonesia Raih Kejayaan di All England, Emas Olimpiade Jadi Sasaran

Badminton
Arema FC Pantang Putus Asa, Bangun Jelang Lawan Persebaya

Arema FC Pantang Putus Asa, Bangun Jelang Lawan Persebaya

Liga Indonesia
All England 2024: Jojo dan Ginting Saling Dorong, Kemenangan Bersama

All England 2024: Jojo dan Ginting Saling Dorong, Kemenangan Bersama

Badminton
Timnas Italia Diserang Kecanduan Playstation, Pemain Bergadang Jelang Laga Krusial

Timnas Italia Diserang Kecanduan Playstation, Pemain Bergadang Jelang Laga Krusial

Liga Italia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com