Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Man United Vs Villarreal, Ciri Hebat Ronaldo dan Keajaiban Old Trafford

Kompas.com - 30/09/2021, 06:55 WIB
M. Hafidz Imaduddin,
Eris Eka Jaya

Tim Redaksi

Sumber Daily Mail

KOMPAS.com - Pelatih Manchester United, Ole Gunnar Solskjaer, memuji penampilan Cristiano Ronaldo dan juga magis Stadion Old Trafford seusai laga melawan Villarreal.

Duel Man United vs Villarreal merupakan laga kedua Grup F Liga Champions yang berlangsung pada Kamis (30/9/2021) dini hari WIB.

Tampil di hadapan para pendukungnya, Man United berhasil mengalahkan Villarreal dengan skor tipis 2-1.

Perjuangan Man United untuk meraih kemenangan kali ini sangatlah tidak mudah.

Publik Stadion Old Trafford sempat terdiam setelah Paco Alcacer sukses mencetak gol untuk mengantar Villarreal unggul 1-0 pada menit ke-53.

Setan Merah, julukan Man United, kemudian berhasil menyamakan kedudukan pada menit ke-60 berkat tembakan jarak jauh Alex Telles.

Baca juga: Aksi Heroik Ronaldo: Pencetak Gol Tertua Kedua Man United, Raja Tampil Liga Champions

Setelah menyamakan kedudukan, Man United terus meningkatkan intensitas serangan menggempur pertahanan Villarreal.

Namun, usaha Man United untuk berbalik unggul tidak berbuah hasil hingga akhir waktu normal.

Beruntung bagi Man United karena mereka memiliki pemain sekaliber Cristiano Ronaldo.

Pemain asal Portugal itu sukses membuat Stadion Old Trafford kembali bergemuruh berkat golnya pada masa injury time, tepatnya menit ke-90+5.

Menerima umpan Jesse Lingard di kotak penalti, Ronaldo sukses merobek gawang Villarreal dengan tembakan keras kaki kanannya.

Man United pada akhirnya berhasil meraih tiga poin setelah skor 2-1 untuk kenggulan mereka bertahan hingga peluit panjang.

Baca juga: Hasil Lengkap Liga Champions, Man United-Ronaldo Dramatis, Barca Hancur Lebur

Seusai laga, Solskjaer sempat menceritakan bagaimana perasaannya ketika Man United tertinggal.

Soslkjaer mengaku tidak pernah kehilangan keyakinan Man United akan bangkit dan meraih kemenangan.

Pelatih asal Norwegia itu sangat yakin Man United akan menang karena memiliki Ronaldo.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Modal Persib Menyongsong Championship Series Liga 1

Modal Persib Menyongsong Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Borneo FC Dapat Pelajaran dari Persib Jelang Championship Series

Borneo FC Dapat Pelajaran dari Persib Jelang Championship Series

Liga Indonesia
Keriuhan Media Sosial Saat Timnas U23 Indonesia Singkirkan Korsel

Keriuhan Media Sosial Saat Timnas U23 Indonesia Singkirkan Korsel

Liga Indonesia
Hasil Rans Nusantara vs Persija 0-1: Gustavo Pahlawan Macan Kemayoran

Hasil Rans Nusantara vs Persija 0-1: Gustavo Pahlawan Macan Kemayoran

Liga Indonesia
Borneo FC Alami 3 Kekalahan Beruntun, Pieter Huistra Tidak Cari Kambing Hitam

Borneo FC Alami 3 Kekalahan Beruntun, Pieter Huistra Tidak Cari Kambing Hitam

Liga Indonesia
Rekor Dunia Cricket Pecah di Seri Bali Bush Internasional

Rekor Dunia Cricket Pecah di Seri Bali Bush Internasional

Sports
Thomas & Uber Cup 2024, Tim Indonesia Siap Tempur!

Thomas & Uber Cup 2024, Tim Indonesia Siap Tempur!

Badminton
Sepak Bola Indonesia Sedang Naik Daun

Sepak Bola Indonesia Sedang Naik Daun

Liga Indonesia
5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

Timnas Indonesia
Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Timnas Indonesia
Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Timnas Indonesia
4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

Timnas Indonesia
Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Internasional
Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya 'Mantra Sakti'

Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya "Mantra Sakti"

Timnas Indonesia
Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com