BOGOR, KOMPAS.com - Eduardo Almeida dilanda dilema karena pemanggilan lima pemainnya ke timnas Indonesia menjelang pertandingan PS Sleman vs Arema FC pada pekan ketiga Liga 1 2021.
Menjelang laga PS Sleman vs Arema, lima penggawa Singo Edan mendapatkan panggilan untuk mengikuti pemusatan latihan timnas Indonesia.
Mereka adalah adalah Kushedya Yudo, M. Rafli, Feby Eka Putra, John Alfarizi, dan Dedik Setiawan.
Baca juga: Profil Eduardo Almeida, Jadian dengan Arema FC pada Kesempatan Ketiga
Kelima penggawa Arema itu masuk dalam daftar 36 pemain timnas Indonesia dan harus menjalani training camp (TC) dalam persiapan babak play-off Kualifikasi Piala Asia 2023.
Pemanggilan ini membuat pelatih Arema FC, Eduardo Almeida, dilanda dilema.
Di satu sisi, sang pelatih ikut bangga karena Arema FC bisa menyumbangkan banyak pemain ke timnas Indonesia.
Akan tetapi, di sisi lain, Eduardo Almeida juga pusing karena pemain yang dipanggil adalah pemain pilar Arema.
Beruntungnya, meskipun TC timnas Indonesia dimulai pada Minggu (19/9/2021) malam, kelima pemain itu masih bisa bisa diturunkan dalam laga PS Sleman vs Arema FC di Stadion Pakansari, Bogor, petang nanti.
“Untuk sekarang, saya masih bisa menurunkan mereka dan saya mengucapkan selamat mereka dipanggil membela timnas,” kata pelatih asal Portugal.
“Sesuatu yang penting dan tidak mudah bagi mereka untuk membela timnas Indonesia,” imbuhnya.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.