Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jadwal Reims Vs PSG di Ligue 1, Siap-siap Debut Lionel Messi

Kompas.com - 29/08/2021, 13:20 WIB
Farahdilla Puspa,
Eris Eka Jaya

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Rangkaian pekan keempat Ligue 1 atau kompetisi kasta tertinggi Liga Perancis 2021-2022 menyajikan duel antara Reims dan Paris Saint-Germain (PSG).

Laga Reims vs PSG dijadwalkan berlangsung di Stade Auguste-Delaune, Minggu (29/8/2021) atau Senin (30/8/2021) pukul 01.45 WIB.

Lionel Messi berpeluang melakoni debutnya di Ligue 1 pada pertandingan ini.

Sejak diperkenalkan sebagai pemain PSG pada 11 Agustus 2021, Messi belum merumput bersama skuad Les Parisiens.

Baca juga: Reims Vs PSG: Messi Peluang Debut, Siapa Dapat Kaus Historis La Pulga?

Megabintang asal Argentina itu masih perlu menjalani latihan untuk mengembalikan kebugarannya ke level ideal.

Dia memang lama tak berlatih seusai memperkuat tim nasional Argentina di Copa America pada pertengahan Juli lalu.

Setelah itu, Messi menjalani liburan dan belum berlatih selama kurang lebih satu bulan, termasuk ketika memasuki saat-saat terakhirnya bersama Barcelona.

Potensi debut Messi di Ligue 1 mendapatkan perhatian dari Reims, termasuk sang pelatih, Oscar Garcia.

Oscar Garcia yang merupakan mantan pemain Barcelona mengakui perasaannya campur aduk melihat Messi di PSG.

Dalam pernyataannya, Garcia ingin Messi bertahan di Barcelona. Meski begitu, dia juga terus terang bahwa kehadiran Messi berdampak positif bagi Ligue 1.

Baca juga: Jelang Debut Lionel Messi di PSG, Gerard Pique Beli Hak Siar Ligue 1

"Saya lebih suka tidak menghadapinya karena itu berarti dia masih ada di Barcelona," ujar Oscar Garcia dilansir dari Marca.

"Akan tetapi, untuk Liga Perancis, ini adalah tanda yang sangat positif bahwa pemain terbaik di dunia bisa datang ke liga ini, ujar Oscar Garcia.

Adapun PSG memenangi tiga laga perdana Ligue 1 musim ini termasuk dalam laga kontra Strasbourg dan Brest meski belum diperkuat Messi.

Rangkaian kemenangan itu mengantarkan PSG ke puncak klasemen sementara dengan raihan sembilan poin.

Baca juga: PSG Bekuk Strasbourg, Selangkah demi Langkah bagi Lionel Messi...

Jadwal Pekan ke-4 Ligue 1 2021-2022

Sabtu (28/8/2021)

Nantes 0-1 Lyon
Nice 4-0 Bordeaux

Minggu (29/8/2021)

Marseille 3-1 St-Etienne
Troyes vs Monaco - 18.00 WIB
Angers vs Rennes - 20.00 WIB
Strasbourg vs Brest - 20.00 WIB
Lens vs Lorient - 20.00 WIB
Clermont Foot vs Metz - 20.00 WIB
Lille vs Montpellier - 22.00 WIB

Senin (30/8/2021)

Reims vs PSG - 01.45 WIB

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Timnas Indonesia
4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

Timnas Indonesia
Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Internasional
Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya 'Mantra Sakti'

Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya "Mantra Sakti"

Timnas Indonesia
Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Timnas Indonesia
Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Timnas Indonesia
STY Bikin Sepak Bola Korsel Menangis, Beri yang Terbaik untuk Indonesia

STY Bikin Sepak Bola Korsel Menangis, Beri yang Terbaik untuk Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Liga Indonesia
Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

Timnas Indonesia
Shin Tae-yong Bicara Kans Indonesia ke Final Piala Asia U23 2024

Shin Tae-yong Bicara Kans Indonesia ke Final Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Korsel, Kata Pratama Arhan Usai Jadi Penentu Kemenangan

Indonesia Vs Korsel, Kata Pratama Arhan Usai Jadi Penentu Kemenangan

Timnas Indonesia
Rafael Struick: Hari Ini Kalahkan Korsel, Ayo ke Paris Tuliskan Sejarah!

Rafael Struick: Hari Ini Kalahkan Korsel, Ayo ke Paris Tuliskan Sejarah!

Timnas Indonesia
Dua Tim Juara Calon Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23 2024

Dua Tim Juara Calon Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Reaksi Media Korsel: 'Magis Shin Tae-yong' dan 'Tragedi di Doha'

Reaksi Media Korsel: "Magis Shin Tae-yong" dan "Tragedi di Doha"

Timnas Indonesia
Timnas U23 Indonesia Menangi Adu Penalti, Ernando Ari Pun 'Menari'...

Timnas U23 Indonesia Menangi Adu Penalti, Ernando Ari Pun "Menari"...

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com